Menuju konten utama

Pesawat Malindo Air Keluar Landas Pacu Bandara Husein Sastranegara

Pesawat Malindo Air keluar dari landasan pacu Bandara Husein Sastranegara saat berbelok sebelum lepas landas. 

Pesawat Malindo Air Keluar Landas Pacu Bandara Husein Sastranegara
(Ilustrasi) Warga berkumpul dekat pesawat milik Malindo Air yang tergelincir dari landasan saat akan berangkat tadi malam di Bandara Internasional Tribhuvan di Kathmandu, Nepal, Jumat (20/4/2018). ANTARA FOTO/REUTERS/Navesh Chitrakar

tirto.id - Pesawat Boeing 737-800NG milik Malindo Air (Lion Grup) mengalami insiden keluar dari landas pacu (runway excursion) di Bandara Internasional Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat.

Pesawat tersebut keluar dari landas pacu Bandara Husein Sastranegara pada saat berbelok sebelum lepas landas pada pukul 14.25 WIB, Kamis (20/6/2019).

Head PR & Communications Department, Malindo Air Andrea Liong membenarkan kejadian tersebut.

Menurut Andrea, pesawat itu mengangkut 122 orang. Sebanyak 114 orang merupakan penumpang dan delapan lainnya kru pesawat.

Andrea memastikan semua penumpang dan awak pesawat dalam kondisi selamat. Mereka juga telah dievakuasi dengan aman.

"Semuanya selamat dan aman. Saat ini, Malindo Air sedang mengatur rencana perjalanan penumpang," kata dia dalam keterangan resminya.

Saat ini, pesawat yang mengalami insiden keluar dari landas pacu tersebut masih dalam proses penanganan evakuasi.

"Malindo Air meminta maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan dan ingin menegaskan kembali bahwa Malindo Air mengutamakan faktor keselamatan sebagai prioritas utama," ujar Andrea.

Baca juga artikel terkait KECELAKAAN PESAWAT atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Addi M Idhom