Menuju konten utama

Persebaya Tidak akan Banyak Rombak Lini Tengah pada Bursa Transfer

Ketimbang lini tengah, pada bursa transfer mendatang Persebaya akan lebih fokus merombak sektor pertahanan dan penyerangan.

Persebaya Tidak akan Banyak Rombak Lini Tengah pada Bursa Transfer
Pesepak bola Persebaya Surabaya Misbakus Solikin (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Mitra Kukar dalam lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (22/9). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat.

tirto.id - Persebaya jadi salah satu klub yang bergerak dini pada bursa transfer Liga 1. Meski belum mendaratkan pemain baru, setidaknya Bajul Ijo telah memperpanjang kontrak pelatih Djadjang Nurjaman yang kemudian mengisyaratkan 70 persen pemainnya akan dipertahankan.

Melengkapi pernyataan Djanur, kini giliran presiden klub Azrul Ananda yang memberikan kode terkait fokus Bajul Ijo pada bursa transfer. Walau tidak mengumumkan secara spesifik nama-nama yang dilepas dan diincar, Azrul berkata bahwa lini belakang dan depan akan jadi fokus perombakan Djanur. Artinya, materi lini tengah tidak akan mengalami banyak perubahan.

"Tinggal mencari kekuatan-kekuatan yang diperlukan. Misalnya, Persebaya butuh bek kanan dan kiri, penyerang. Dan pelapis-pelapisnya," ungkap Azrul seperti dikutip lama resmi klub.

Azrul juga menekankan bahwa apapun perombakannya, Persebaya tetap membutuhkan dukungan, utamanya dari Bonek. Menurutnya, tim tidak akan bisa tampil maksimal tanpa kehadiran suporter fanatik Persebaya tersebut.

Ia juga berterima kasih. Berkat antusiasme tinggi Bonek sepanjang kompetisi GoJek Liga 1 2018, Persebaya dinobatkan sebagai tim dengan penonton (dalam stadion) terbanyak di Indonesia.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan suporter, karena dukungan Bonek, Persebaya menjadi klub dengan penonton terbanyak di Indonesia. Meski ada beberapa kondisi, seperti Persib Bandung yang kehilangan penontonnya, serta Persija Jakarta yang tidak tampil di Stadion Gelora Bung Karno," tegas Azrul.

Dalam ajang GoJek Liga 1 2018 sendiri, Persebaya yang berpredikat klub promosi dan sempat terseok-seok pada awal musim akhirnya mampu finis di papan atas klasemen akhir. Dengan catatan 50 poin, Bajul Ijo berada di urutan lima, terpaut 12 angka dari Persija selaku juara kompetisi.

Persebaya juga tercatat sebagai klub dengan produktivitas tertinggi sepanjang GoJek Liga 1 2018. Dari 34 laga, Bajul Ijo mengemas 60 gol.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan