Menuju konten utama

Kontrak Habis, Petar Planic Berpisah dengan PSIS Semarang

Petar Planic berpisah dengan PSIS Semarang karena kontraknya telah habis pada 7 Desember 2018.

Kontrak Habis, Petar Planic Berpisah dengan PSIS Semarang
Pesepak bola PSIS Semarang Petar Planic (kiri) berupaya melewati hadangan pesepak bola Bali United Ricky Fajrin dalam pertandingan Gojek Liga 1 2018 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (1/4/2018). ANTARA FOTO/Aji Styawan

tirto.id - Bek asal Serbia, Petar Planic mengucapkan salam perpisahan kepada klub yang dibelanya sepanjang tahun 2018, PSIS Semarang. Didatagkan dari Speranta Nisporeni awal musim 2018, Planic hanya terikat kontrak dengan Mahesa Jenar hingga 7 Desember 2018.

Bek jangkung berusia 29 tahun itu pun hampir dipastikan bukan lagi jadi bagian PSIS Semarang untuk musim kompetisi 2019.

"Terima kasih PSIS Semarang. Saya menghabiskan tahun yang sangat menyenangkan, dan menyadari banyak hal dengan tim yang membuat saya sangat bahagia," tulis Planic lewat unggahan di media sosialnya.

Sejauh musim ini, Planic jadi sosok penting di lini belakang PSIS. Ia tampil dalam 29 dari 34 pertandingan Mahesa Jenar di ajang GoJek Liga 1 2018.

Dalam keterangannya, Planic belum memberi bocoran ke klub mana dirinya bakal berlabuh musim depan. Yang jelas, Planic menyebut jika untuk sementara waktu ia ingin pulang ke Serbia untuk beristirahat dan menghabiskan waktu bersama keluarga, setelah menjalani musim yang panjang.

Adapun Planic dan PSIS mengakhiri gelaran GoJek Liga 1 2018 dengan finis di peringkat 10 klasemen. Mahesa Jenar mengemas 4 poin, hasil 13 kemenangan, tujuh kali imbang, dan 14 kekalahan.

Capaian ini relatif baik mengingat status PSIS sebagai tim promosi. Apalagi, pada paruh pertama musim mereka sempat jadi langganan penghuni zona degradasi.

"Tentu saja, semua ini [pencapaian PSIS] tidak akan mungkin terjadi tanpa dukungan besar dari pada penggemar yang bersama kami sepanjang musim. Saya ingin melihat Anda sekali lagi dan semua orang sukses," lanjut Planic.

Planic punya trademark sebagai bek jangkung yang ditakuti lawan-lawannya. Secara fisik tinggi badannya adalah 187 sentimeter. Tak cuma dibekali postur ideal, Planic juga disiplin dalam melindungi lini belakang PSIS dalam mengantisipasi serangan balik dan umpan-umpan silang cepat lawan.

Ia memulai karier profesionalnya dengan membela Metalac Trgovacki pada awal tahun 2005. Planic juga tercatat membela beberapa klub besar Serbia, seperti OFK Beograd.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan