Menuju konten utama

Pendaftaran Mudik Gratis 2024 BULOG: Jadwal, Rute, & Syaratnya

Simak informasi kuota, jadwal, rute, dan syarat pendaftaran program mudik gratis Perum Bulog 2024 yang dibuka mulai hari ini, Selasa (5/3/2024).

Pendaftaran Mudik Gratis 2024 BULOG: Jadwal, Rute, & Syaratnya
Bus yang ditumpangi pemudik saat pemberangkatan mudik gratis bersama BUMN di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (18/4/2023). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/tom.

tirto.id - Perum Bulog buka pendaftaran program mudik gratis bertajuk “Mudik Asyik Bersama BUMN 2024” mulai hari ini Selasa, 5 Februari 2024 sampai kuota terpenuhi. Masyarakat yang berminat untuk ikut dalam program mudik gratis Perum Bulog 2024 perlu mencermati jadwal, rute, syarat, hingga kuotanya.

Berdasarkan pengumuman resmi yang diunggah di akun Instagram @perum.bulog, pendaftaran dilakukan secara online melalui link google form yang akan diumumkan melalui akun media sosial Perum Bulog dan TJSL Perum Bulog.

Kuota mudik gratis Perum Bulog 2024 hanya tersedia untuk 350 pemudik. Adapun jadwal keberangkatan akan dilaksanakan pada 5 April 2024 dari Halaman Parkir Kantor Pusat Bulog, Jl. Jend. Gatot Subroto kav. 49, Jakarta Selatan.

Pemudik akan menggunakan transportasi bus executive dengan fasilitas full AC, TV, seat 2-2, USB charger dan bagasi. Tidak hanya itu, pemudik nantinya akan mendapatkan fasilitas berupa kaos, topi, makan, snack, bingkisan, obat-obatan perjalanan, dan buku bacaan.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mengatakan, program mudik gratis BUMN merupakan wujud komitmen dalam memberikan manfaat bagi masyarakat Indonesia.

"Mudik Bersama BUMN telah menjadi agenda rutin BUMN, hal ini sebagai wujud komitmen BUMN untuk terus memberikan manfaat bagi masyarakat Indonesia," ujar Erick melalui keterangan di Jakarta, Selasa dikutip Antara.

Erick juga menambahkan, program mudik gratis diharapkan dapat mendukung penyelenggaraan arus mudik yang kondusif dengan mengedepankan keamanan dan keselamatan pemudik.

Menyambut mudik Lebaran 2024, sebanyak 84 perusahaan BUMN dan anak perusahaan BUMN telah, telah siap melayani 80.215 pemudik dengan tujuan 200 Kota yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Angkutan yang digunakan terbagi ke dalam tiga moda transportasi yaitu 1.225 unit bus, 60 unit kereta api, dan 15 unit kapal laut.

Rute Mudik Gratis Perum Bulog 2024

Terdapat tujuh kota tujuan pemudik dalam program mudik gratis Perum Bulog 2024, berikut informasinya lengkap dengan jalur atau rute yang akan ditempuh oleh para pemudik:

  1. Surabaya (via Ngawi – Madiun)
  2. Metro Lampung (via Bandar Lampung)
  3. Purwokerto (via Bumiayu)
  4. Solo (via Klaten)
  5. Yogyakarta (via Kebumen – Purworejo)
  6. Semarang (via Tegal – Pekalongan)
  7. Wonosobo (via Purbalingga – Banjarnegara)

Syarat Mudik Gratis Perum Bulog 2024

Masyarakat yang berminat untuk mendaftarkan diri dalam program mudik gratis Perum Bulog 2024 perlu mempersiapkan dua jenis dokumen yaitu Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) yang telah dipindai dengan format file PDF/image. Pastikan dokumen terbaca dengan jelas. Kemudian, lakukan pendaftaran dengan cara berikut ini:

  • Isi formulir pendaftaran via google form, pantau pengumuman link google form di sosial media Perum Bulog dan TJSL Perum Bulog. Pendaftaran dibuka mulai hari ini Selasa, 5 Maret 2024 sampai dengan kuota terpenuhi (350 pemudik);
  • Unggah file KTP dan KK dengan format PDF/image;
  • Pengisian formulir dilakukan sesuai jumlah peserta, termasuk anak-anak di bawah 4 tahun. Contohnya, jika ingin mengisi 3 orang, maka harus mengisi formulir pada link sebanyak 3 kali;
  • Konfirmasi sah menjadi peserta mudik BUMN Bulog akan diinfokan melalui whatsapp kontak panitia mudik pada 14 hingga 15 Maret 2024;
  • Pertanyaan lebih lanjut mengenai program “Mudik Asyik Bersama BUMN Bulog Tahun 2024” dapat menghubungi layanan whatsapp panita pada nomor 081-381-500-200.

Baca juga artikel terkait MUDIK GRATIS BUMN atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Iswara N Raditya