Menuju konten utama

Mobil Jemaat Paskah Katedral Jakarta Bisa Parkir di Istiqlal

Bantuan fasilitas parkir dari Masjid Istiqlal bagi jemaat Gereja Katedral Jakarta telah berlangsung sejak lama.

Mobil Jemaat Paskah Katedral Jakarta Bisa Parkir di Istiqlal
Suasana pelaksanaan ibadah misa Jumat Agung di Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Jumat (29/3/2024). tirto.id/Irfan Amin

tirto.id - Humas Gereja Katedral Jakarta dan Panitia Pekan Suci 2024 Jakarta, Susyana Suwadie, mengungkapkan pihaknya bekerjasama dengan pengurus Masjid Istiqlal dalam pelayanan dan keamanan jemaat yang menjalankan ibadah Paskah.

Dirinya menjelaskan bahwa kegiatan pengamanan dan bantuan dalam fasilitas parkir tersebut telah berlangsung sejak lama.

"Betul, telah berlangsung sejak lama sekali, bahwa Masjid Istiqlal selalu mendukung segala kegiatan Gereja Katedral. Terutama di Natal, Paskah, kami harus selalu membangun tenda, dan menambah kursi," kata Susyana di Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Jumat (29/3/2024).

Susyana menjelaskan selain bantuan fasilitas parkir dari Masjid Istiqlal, jemaat Katedral juga diperbolehkan menempatkan kendaraannya di sejumlah kantor publik yang ada di sekitar Gereja Katedral Jakarta, seperti Kantor Pos Indonesia, Sekolah Santa Ursula, hingga Lapangan Banteng.

"Tentunya kami amat sangat berterimakasih kepada Imam Besar dan seluruh pengurus Masjid Istiqlal," kata dia.

Pihak Katedral juga mendapat bantuan pengamanan dari aparat gabungan TNI-POLRI. Bantuan tersebut diwujudkan dalam bentuk pos pengamanan yang berdiri tepat di depan Gereja Katedral.

"Kami selalu didukung penuh oleh TNI-POLRI, seperti dalam hal pembangunan pos pengamanan dan itu dilakukan saat perayaan hari besar Paskah dan Natal," kata Susyana.

Diperkirakan jumlah jemaat yang akan hadir dalam misa Jumat Agung di Gereja Katedral sebanyak 2.700 orang. Para jemaat akan ditempatkan di dalam dan di luar area gereja yang sudah disediakan tenda khusus.

"Nanti ibadah Jumat Agung kami menyediakan 2700 kursi yang terbagi atas 800 di dalam gereja, dan sisanya di luar gereja di tenda ini," kata Susyana.

Baca juga artikel terkait PASKAH 2024 atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Flash news
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Bayu Septianto