tirto.id - Wuling, Hyundai dan BMW adalah tiga merek mobil yang turut serta dalam pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang digelar 10-20 Agustus 2023 di ICE BSD Tangerang. Produsen mobil asal China, Korea Selatan dan Jerman tersebut menghadirkan produk terbaiknya di pameran otomotif terbesar di Indonesia ini.
Wuling mencuri perhatian pengunjung GIIAS dengan merilis Air ev Lite untuk memperkuat sektor mobil listriknya. Dengan mengusung semangat "Inovasi Tak Terbatas", Wuling ingin menunjukan komitmennya terhadap inovasi berkelanjutan dengan selalu menyediakan produk dan layanan berkualitas tinggi.
Sementara itu, di booth 10B, Hyundai tak mau kalah. Mengusung tema "Horizon Of Innovation", produsen mobil yang bermarkas di Seoul ini menampilkan seri Stargazer dari kelas MPV hingga crossover. GIIAS 2023 juga menjadi ajang bagi Hyundai untuk mengenalkan Ioniq 6 yang menjadi andalannya di sektor kendaraan listrik.
Produsen mobil asal Eropa, BMW, juga menjejerkan produk terbaiknya di GIIAS mulai dari mobil listrik BMW i4, iX, All-New BMW M2 Coupe, hingga All-new BMW Seri 7. BMW Seri 7 hadir dalam dua varian mesin yaitu BMW 735i M Sport dan BMW i7.
Wuling Air ev
Wuling Air ev menjadi salah satu kendaraan listrik yang populer di Indonesia. Dimensinya yang mungil dan kompak menjadi daya tarik khusus. Meski memiliki ukuran bodi yang kecil, mobil listrik Wuling ini tetap memberikan kenyamanan bagi pengendara.
Mengusung semangat "Drive For A Green Life", mobil ini menjadi varian paling terjangkau bagi konsumen yang sedang mencari mobil listrik untuk operasional atau mobilitas harian. Kendaraan ini resmi mengaspal di Indonesia dengan harga Rp206 juta (OTR Jakarta).
Selain harga yang terjangkau, Wuling juga mengklaim bawah biaya perawatannya tergolong cukup minim. Keunggulan Air ev Lite lainnya yaitu dapat bergerak lincah di berbagai kondisi lalu lintas dan mudah diparkir.
Mobil listrik ini dapat menempuh 200 kilometer saat baterai Lithium Ferro-Phosphate berkapasitas 18 kWh ini terisi penuh. Selain itu, Anda juga dapat memonitor kondisi mobil listrik ini melalui aplikasi MyWuling+.
Hyundai Stargazer Essential
Hyundai Stargazer Essential masuk dalam segmen Multi Purpose Vehicle (MPV). Seri Stragazer pertama kali mengaspal di Indonesia pada 2022. Terdapat empat varian yang tersedia saat itu yakni Active, Trend, Style, dan Prime.
Pada 2023, PT Hyundai Mobil Indonesia merilis varian baru dari seri Stargazer, yakni Stargazer Essential yang menggantikan tipe Trend. Perbedaan Hyundai Stargazer Essential dibandingkan dengan tipe Trend terletak pada interior dan eksteriornya.
Hyundai Stargazer Essential sudah dilengkapi ambient lighting di beberapa titik terutama pada cup holder. Hyundai Stargazer Essential juga hadir dengan dashboard baru yang mana frame speedometer lebih ringkas dan memiliki aksen piano black.
Dari segi eksterior, Hyundai Stargazer Essential sudah menggunakan lampu model LED. Tipe IVT sudah dilengkapi dengan start stop engine button sehingga kuncinya sudah menggunakan model smart key.
Mobil ini semakin lengkap dengan skid plate pada bagian depan dan belakang serta front radiator grill dengan aksen hitam seperti pada varian Style dan Prime.
BMW iX
BMW iX pernah trending di Indonesia lantaran digunakan sebagai kendaraan kepala negara dan perdana menteri di KTT ASEAN 2023 yang digelar di Labuan Bajo.
Seri iX merupakan mobil listrik bergaya Sport Activity Vehicle dengan tampilan yang modern dan sporty. Namun, mobil ini tak meninggalkan aksen elegan dan mewah khas BMW.
Mobil ini sudah sudah dibekali baterai yang memiliki kandungan energi lebih dari 70 kWh. Energi tersebut dapat menghasilkan jangkauan hingga 420 km dengan tenaga lebih dari 326 Hp. Hal ini membuat iX bisa mencapai kecepatan 0-100 kpj hanya dalam 6,1 detik.
Sebagai kendaraan masa depan, mobil Eropa ini memiliki keunggulan lantaran angka konsumsi daya listrik gabungan kurang dari 21 kWh per 100 kilometer dalam siklus uji WLTP.
Bagi Anda yang ingin membeli atau mengecek mobil Wuling Air ev, Hyundai Stargazer Essential dan BMW iX, silahkan mengunjungi Tokopedia.
(JEDA)
Penulis: Tim Media Servis