Menuju konten utama

Menilik Perlengkapan Kemah Sederhana Jokowi di IKN Nusantara

Tenda yang dipakai Jokowi bermerk Arpenaz 5.2 Air Second Fresh and Black dengan kapasitas 5-6 orang seharga Rp10.900.000.

Menilik Perlengkapan Kemah Sederhana Jokowi di IKN Nusantara
Presiden Joko Widodo duduk di depan tenda usai memimpin seremoni ritual Kendi Nusantara di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Senin (14/3/2022). Presiden Jokowi bersama lima gubernur di Pulau Kalimantan akan bermalam di lokasi titik nol IKN Nusantara. ANTARA FOTO/HO/Setpres-Agus Suparto/aww.

tirto.id - Presiden Joko Widodo berkemah di lokasi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara sejak Senin (14/3/2022) hingga Selasa (15/3/2022). Lokasi Jokowi berkemah tepatnya di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Jokowi tidak berkemah sendiri. Ia ditemani sang istri, Iriana dan beberapa jajarannya: Menteri BUMN Erick Thorir, Sekretaris Kabinet Promono Anung, Menteri Bappenas Suharso Monoarfa, Menteri Investasi Bahlil Lahadahlia, dan turut serta Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor.

“Kami ketika menginap di IKN tentunya apa adanya. Bapak Presiden kami siapkan tenda yang sederhana dan lain-lain. Tentunya tidak mengurangi keamanan beliau," ujar Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono saat konferensi pers daring, Minggu (13/3/2022).

Dari pantauan Tirto, Presiden Jokowi dan jajarannya menggunakan beberapa perlengkapan berkemah. Seperti tenda yang dipakai Presiden Jokowi bermerk Arpenaz 5.2 Air Second Fresh and Black dengan kapasitas 5-6 orang seharga Rp10.900.000.

Tenda yang dipakai jajaran Kementerian dan Kepala Daerah bermerk Arpenaz 4.1 F&B dengan kapasitas 4 orang seharga Rp3.190.000.

Heru mengatakan tenda tersebut merupakan invetaris lama milik Sekretariat Presiden yang digunakan saat gempa Poso, Sulawesi Tengah pada 2019. “Belum sempat dipakai saat gempa dulu," ujar Heru kepada wartawan, Senin (14/3/2022).

Selain itu, Presiden Jokowi berserta jajaran juga menggunakan kursi camping lipat bermerk Decathlon MH500 seharga Rp510.000.

Baik tenda dan kursi lipat merupakan produk dari Decathlon Indonesia. Decathlon merupakan perusahaan pengecer barang olahraga asal Prancis.

CEO Decathlon Indonesia, Jeremie Ruppert merupakan 40 pengusaha yang ikut dalam rombongan Presiden Prancis, Francois Hollande sewaktu bertemu Presiden Jokowi pada 29 Maret 2017.

Ketika itu Prancis komitmen berinvestasi senilai 2,6 miliar dolar AS atau Rp34,5 triliun ke Indonesia.

Dalam pertemuan tersebut, Jeremie Ruppert menandatangani kesepakatan dengan pihak Alam Sutera Realty yang diwakilkan oleh Direktur Lilia Sukotjo. Untuk membuka toko pertama Decathlon di Indonesia.

Sementara itu dalam pantauan Tirto lainnya, Presiden Jokowi meminum air kemasan bermerk Pristine dari produsen PT Super Wahana Tehno--anak perusahaan Grup Sinar Mas. PT Super Wahana Tehno dikelola Fuganto Widjaja, cucu Eka Tjipta Widjaja sang pendiri Sinarmas.

Sebagaimana pemberitaan sebelumnya, Presiden Jokowi telah melantik Kepala Badan Otorita IKN yakni Bambang Susantono dan Wakil Badan Otorita IKN, Donny Rahajoe.

Bambang merupakan pakar perencanaan infrastuktur dan transportasi. Ia pernah menjabat sebagai Deputi Menko Perekonomian Bidang Koordinasi Infrastuktur dan Pengembang Wilayah pada 2007-2010. Ia juga pernah menjabat Wakil Menteri Perhubungan pada 2009.

Sementara Dhonny merupakan Managing Director President Officer Sinar Mas Land.

RITUAL KENDI NUSANTARA TITIK NOL IKN

Suasana seremoni ritual Kendi Nusantara di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Senin (14/3/2022). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/aww.

Baca juga artikel terkait IKN NUSANTARA atau tulisan lainnya dari Alfian Putra Abdi

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Alfian Putra Abdi
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Abdul Aziz