tirto.id - Lirik lagu "Opo wae tak tabrak sing dadi penghalang" saat ini tengah viral di TikTok setelah dijadikan backsound berbagai macam video yang diunggah oleh pengguna. Lirik tersebut merupakan bagian dari lagu berjudul Tresno Tekan Mati yang dinyanyikan oleh NDX AKA.
Lagu Tresno Tekan Mati dari duo hip-hop Jawa, NDX AKA, kembali naik panggung, bukan di konser, tapi di TikTok. Bagian lirik “Opo wae tak tabrak sing dadi penghalang” mendadak jadi jagoan baru dalam konten video pendek. Di tangan pengguna TikTok, potongan lirik penuh tekad itu disulap jadi soundtrack berbagai adegan kocak, dramatis, hingga penuh semangat.
Kreativitas para kreator konten membuat lirik tersebut bukan hanya viral, tapi juga hidup dalam bentuk-bentuk baru. Tak sedikit yang menggabungkannya dengan narasi konyol atau potongan cerita sehari-hari yang dibumbui drama. Bahasa Jawa yang dipakai NDX AKA memberi warna lokal yang autentik sekaligus mudah diterima, khususnya oleh Gen Z yang doyan remix budaya.
Meski Tresno Tekan Mati bukan rilisan baru, viralnya lagu ini jadi bukti kuat bagaimana musik bisa menembus lintas waktu dan medium, asal punya daya pukau emosional dan bahan untuk "dimainkan" ulang. Di era di mana satu potongan lirik bisa jadi bahan joget massal atau meme visual, NDX AKA sukses menunjukkan bahwa hip-hop lokal bisa bersaing di arena digital yang serba cepat dan cair.
Lirik Lagu "Opo Wae Tak Tabrak sing dadi Penghalang" Maknanya Apa?
Lagu Tresno Tekan Mati yang dinyanyikan oleh NDX AKA merupakan lagu yang menceritakan mengenai cinta setia yang bertahan hingga mati. Lagu tersebut menyiratkan bahwa tak ada perempuan yang bisa menggantikan posisi kekasihnya meski harus menunggu lama.
Selain itu, sang penyanyi berkata bahwa ia rela diduakan oleh sang wanita asal mereka tetap bersama hingga mati. Ia menjelaskan jika cinta memang terbiasa menahan sakit, tetapi baginya lebih baik bersama daripada terpisah apapun keadaannya.
Lirik Lagu Tresno Tekan Mati dinyanyikan oleh NDX AKA
Berikut adalah lirik lagu lengkap "Opo Wae Tak Tabrak sing dadi Penghalang" yang atau lagu Tresno Tekan Mati yang sedang viral di TikTok:Aku ra lila
Pisah marang sliramu
Merga omongan dadi salah paham
Janjiku tak patenke
Ing njero raga iki
Supaya tansah kelingan sliramu
Wedokan liyane
Ra bakal iso ganteni
Jenengmu tak ukir sak jroning ati
Penginku siji
Nyanding sliramu tekanku mati
Dongaku rabakal mandek
Sedurung sliramu bali
Tok duake ora papa
Tresnaku tekane mati
Sing penting rasaku sak teruse
Ana ning njero ati
Ning atimu
Nganti tok duakke aku lila
Wes kulina bar ngampet lara
Pokoke kowe liyane aku wegah
Ra ana kata pisah percaya endinge indah
Kelangan kowe aku jelas ngamuk
Mlaku tanpa kowe atiku remuk
Tak pasrahke gusti kabeh takdirku
Dongaku ora pedot
Yo mung dinggo sliramu
Wedokan liyane
Ra bakal iso ganteni
Jenengmu tak ukir sak jroning ati
Penginku siji
Nyanding sliramu tekanku mati
Dongaku rabakal mandek
Sedurung sliramu bali
Tok duake ora papa
Tresnaku tekane mati
Sing penting rasaku sak teruse
Ana ning njero ati
Ning atimu
Gedene cintaku luar biasa
Jelas paling tulus sak dunia
Walau kadang gawe ati kelaran
Apa wae tak tabrak yang menjadi penghalang
Tresna tekan matiku mung sampeyan
Ra ana muntire lehku berjuang
Kudu dadi siji ora urusan
Sampai pada tujuan
Tuhan mohon ijinkan
Wedokan liyane
Ra bakal iso ganteni
Jenengmu tak ukir sak jroning ati
Penginku siji
Nyanding sliramu tekanku mati
Dongaku rabakal mandek
Sedurung sliramu bali
Tok duake ora papa
Tresnaku tekane mati
Sing penting rasaku sak teruse
Ana ning njero ati
Ning atimu
Penginku siji
Nyanding sliramu tekanku mati
Dongaku rabakal mandek
Sedurung sliramu bali
Tok duake ora papa
Tresnaku tekane mati
Sing penting rasaku sak teruse
Ana ning njero ati
Ning atimu
Terjemahan Lirik Lagu Tresno Tekan Mati dinyanyikan oleh NDX AKA
Berikut adalah terjemahan lagu Tresno Tekan Mati yang dinyanyikan oleh NDX AKA dalam bahasa IndonesiaAku tidak rela
Berpisah dengan dirimu
Karena omongan jadi salah paham
Jajiku sudah kupantenkan
Di dalam raga ini
Supaya selalu mengingat dirimu
Perempuan lain
Tidak akan pernah bisa menggantikan
Namamu yang terukir di dalam hati
Keinginanku hanya satu
Bersama denganmu sampai aku mati
Doaku tidak akan berhenti
Sebelum dirimu pergi
Diduakan olehmu aku tidak apa-apa
Cintaku sampai mati
Yang penting perasaanku seterusnya
Di dalam hati
Hatimu
Sampai kau duakan aku tetap rela
Sudah terbiasa menahan luka
Pokoknya kalau bukan kamu, aku tak mau
Tidak ada kata pisah percaya endingnya akan indah
Kehilangan kamu aku jelas marah
Hidup tanpa kamu hatiku hancur
Aku hanya bisa pasrahkan takdirku kepada Tuhan
Doaku tidak terputus
Hanya untuk dirimu
Perempuan lain
Tidak akan pernah bisa menggantikan
Namamu yang terukir di dalam hati
Keinginanku hanya satu
Bersama denganmu sampai aku mati
Doaku tidak akan berhenti
Sebelum dirimu pergi
Diduakan olehmu aku tidak apa-apa
Cintaku sampai mati
Yang penting perasaanku seterusnya
Di dalam hati
Hatimu
Besarnya cintaku luar biasa
Jelas paling tulus sedunia
Walau terkadang membuat hati sakit
Apa saja akan kusingkirkan yang menjadi penghalang
Cintaku sampai mati hanya untukmu
Tidak ada rasa takut untukku berjuang
Harus bersama tidak mau tahu
Sampai pada tujuan
Tuhan mohon izinkan
Perempuan lain
Tidak akan pernah bisa menggantikan
Namamu yang terukir di dalam hati
Keinginanku hanya satu
Bersama denganmu sampai aku mati
Doaku tidak akan berhenti
Sebelum dirimu pergi
Diduakan olehmu aku tidak apa-apa
Cintaku sampai mati
Yang penting perasaanku seterusnya
Di dalam hati
Hatimu
Keinginanku hanya satu
Bersama denganmu sampai aku mati
Doaku tidak akan berhenti
Sebelum dirimu pergi
Diduakan olehmu aku tidak apa-apa
Cintaku sampai mati
Yang penting perasaanku seterusnya
Di dalam hati
Hatimu
Penulis: Satrio Dwi Haryono
Editor: Wisnu Amri Hidayat