Menuju konten utama

Profil Gilga Sahid Pencipta Lagu Nemen yang Dinyanyikan NDX AKA

Profil Gilga Sahid yang viral karena lagu Nemen di TikTok dan YouTube.

Profil Gilga Sahid Pencipta Lagu Nemen yang Dinyanyikan NDX AKA
Gilga Sahid. Instagram @gilgasahidh

tirto.id - Nama Gilga Sahid sedang ramai diperbincangkan oleh warganet. Pasalnya, lagu ciptaannya berjudul "Nemen" yang dinyanyikan oleh NDX AKA viral di Tiktok.

Dalam beberapa hari ke belakang, NDX AKA nangkring di posisi teratas Tiktok. Namanya trending karena menyanyikan lagu "Nemen" yang diciptakanGilga Sahid.

Lagu "Nemen" yang diciptakan Gilga Sahid bercerita tentang patah hati yang dialami oleh seseorang. Dalam lagu tersebut, kekasihnya berselingkuh di tengah-tengah perjuangan dan perhatian yang telah diberikan.

Orang itu telah berjuang demi membuat pasangannya bahagia, tetapi tak disangka perjuangan yang telah dilakukannya malah dikhianati oleh sang kekasih.

Dalam lagunya tersebut, Gilga menggambarkan orang yang begitu kecewa karena dikhianati. Lantas siapa Gilga Sahid ini yang tengah populer di berbagai media sosial?

Profil Gilga Sahid

Gilga Sahid Hardiansyah merupakan pemuda asal Madiun. Ia seorang penyanyi campursari yang tumbuh dan besar di Madiun. Lagu ciptaannya yang berjudul "Nemen", berhasil memikat publik.

Lagu tersebut sudah dirilis 10 bulan yang lalu, tepatnya pada bulan Januari 2023. Lagu tersebut diciptakan bersama personil GildCoustic Indra Setiawan dan Sufyan Baihaqi.

Meski sudah lama rilisnya, lagu ciptaan Gilga naik daun. Bukan hanya di Tiktok, di YouTube juga lagu "Nemen" berada di posisi kedua Top Music Video YouTube.

Pria kelahiran 15 Februari 1998 tersebut sudah merilis 3 album. Ketiganya diciptakan bersama GildCoustic. Selain Nemen (2023), Gilga juga merilis album Nglarani Ra Kiro-kiro (2022).

Album terbarunya atau album ketiga yang telah rilis oleh Gilga Sahid pada bulan April 2023. Albumnya berjudul Ginio (2023)

Penyanyi pop berbahasa Jawa tersebut mengenyam pendidikan di MAN 2 Madiun. Sejak sekolah sudah gemar menyanyi.

Tapi Gilga hanya menyanyi dari kafe ke kafe. Setelah mendapatkan banyak pengalaman sebagai penyanyi kafe, pada tahun 2017 Gilda Sahid bergabung dengan GildCoustic.

Bersama GildCoustic, Gilda Sahid merilis lagu pop berbahasa Jawa yang mendapat sambutan meriah dari pendengar musik Tanah Air.

Selain mendapatkan sambutan hangat dari pecinta musik di Indonesia, Gilga juga menyabet berbagai gelar penghargaan sebagai penyanyi.

Gilga adalah salah satu penyanyi campursari muda yang paling populer saat ini. Ia telah meraih banyak prestasi, di antaranya:

  • Juara 1 Lomba Nyanyi Lagu Campursari tingkat Jawa Timur (2019)
  • Juara 2 Lomba Nyanyi Lagu Campursari tingkat Nasional (2020)

Baca juga artikel terkait GILGA SAHID atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Musik
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Dipna Videlia Putsanra