tirto.id - Kurniawan Dwi Yulianto dipilih federasi sepak bola Indonesia, PSSI untuk mengemban tugas baru sebagai asisten pelatih Timnas Indonesia U-23. Ditunjuknya Kurniawan mengisi kekosongan posisi tersebut sepeninggalan Yunan Helmi yang mengundurkan diri dan kini menjadi pelatih kepala Barito Putera.
Sekertaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha mengungkapkan, dipilihnya sosok Kurniawan lantaran mantan pemain Timnas Primavera tersebut mempunyai visi sepak bola yang luas. Hal tersebut dikarenakan Kurniawan berpengalaman sebagai mantan pemain, baik saat di Timnas maupun beberapa klub di Indonesia.
“Mudah-mudahan hadirnya Kurniawan bisa membantu pelatih Indra Sjafri dalam membangun tim yang solid. Kami percaya dengan kemampuan dan visi dia sebagai pelatih,” ucap Ratu Tisha seperti dikutip laman resmi PSSI.
Saat ini, Kurniawan telah memiliki lisensi A kepelatihan. Tak hanya itu, ia juga tengah menjalani kursus kepelatihan AFC A Pro di Malaysia. Sementara dari sisi pengalamannya sebagai asisten pelatih, Kurniawan sempat mendampingi Bima Sakti di ajang Piala AFF 2018.
Di lain pihak, pelatih Timnas U-23, Indra Sjafri mengatakan bahwa kehadiran Kurniawan untuk menggantikan peran Yunan Helmi sekaligus menjadi pendamping dirinya telah memenuhi kriteria yang selama ini dicari.
“Kurniawan cocok untuk membantu saya. Setelah kami berbicara panjang lebar, ternyata kita punya keinginan dan visi sepak bola yang sama,” komentar Indra Sjafri atas terpilihnya Kurniawan sebagai asistennya.
Pengalamannya sebagai striker membuat Indra yakin akan kontribusinya kepada tim guna membuat lini depan Garuda Muda lebih tajam. Oleh karena itu, pelatih yang membawa Timnas U-19 dan U-22 menjuarai Piala AFF di masing-masing kelompok umur itu dengan tegas memilihnya. Padahal sebelumnya, Indra memiliki beberapa nama lain untuk menjadi asistennya.
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus