Menuju konten utama

Kenapa Airlangga Hartarto Dipanggil Kejaksaan dan Dugaan Kasus

Kenapa Airlangga Hartarto diperiksa Kejaksaan dan bagaimana update kasusnya?

Kenapa Airlangga Hartarto Dipanggil Kejaksaan dan Dugaan Kasus
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto (tengah) didampingi Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Dirdik-Jampidsus) Kejaksaan Agung Kuntadi (kanan) dan Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung, Ketut Sumedana (kiri) memberikan keterangan kepada wartawan terkait pemeriksaan saksi kasus dugaan korupsi di Gedung Bundar, Kejaksaan Agung, Jakarta, Senin (24/7/2023). ANTARA FOTO/Reno Esnir.

tirto.id - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menjalani pemeriksaan di Gedung Bundar Kejaksaan Agung, Jakarta pada Senin, 24 Juli 2023 atas dugaan kasus korupsi pemberian fasilitas ekspor minyak sawit mentah Crude Palm Oil (CPO).

Merujuk pada laman Antara News, Airlangga memenuhi panggilan penyelidikan sebagai saksi untuk dimintai keterangan pada kasus perizinan ekspor bahan baku minyak goreng (CPO).

Perannya sebagai Menko Perekonomian membuat Penyidik Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) karena hubungannya saat terjadi kelangkaan minyak goreng (Migor) sehingga menyebabkan kerugian keuangan negara dan kesulitan di masyarakat.

Sebelumnya Kejagung juga sudah melakukan pemeriksaan terhadap beberapa saksi lainnya. Terdapat setidaknya 6 saksi yang telah melakukan penyelidikan, yaitu berinisial atas nama SS, M, AS, J, E, dan GS.

Selain itu, Presiden Joko Widodo turut menanggapi pemeriksaan Airlangga oleh Kejaksaan Agung sebagai saksi ekspor minyak sawit. Presiden meminta agar semua pihak menghormati proses hukum yang sedang berjalan.

Profil Airlangga Hartarto

Airlangga Hartarto merupakan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI. Ia lahir di Surabaya, Jawa Timur pada 1 Oktober 1962.

Pada tahun 2019 Airlangga resmi dilantik untuk menjabat sebagai Menteri Perindustrian periode 2016-2019 dalam kabinet Kerja pemerintahan.

Selain itu, Airlangga juga merupakan Ketua Umum Partai Golkar mulai tahun 2017 hingga saat ini.

Riwayat pekerjaan Airlangga Hartarto:

- Presiden Komisaris PT Fajar Surya Wisesa Tbk

- Presiden Komisaris PT Ciptadana Sekuritas

- Presiden Direktur PT Bisma Narendra

- Komisaris PT Sorini Corporation Tbk

- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dari Partai Golkar

Riwayat Pendidikan:

- Sarjana Teknik Mesin - Universitas Gadjah Mada, D.I. Yogyakarta - Indonesia

- Advanced Management Program, Wharton School, University of Pennsylvania, Philadelphia - USA

- Master of Business Administration, Monash University - Australia

- Master of Management Technology, Melbourne Business School - University of Melbourne Australia

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Wulandari

tirto.id - Hukum
Kontributor: Wulandari
Penulis: Wulandari
Editor: Dipna Videlia Putsanra