tirto.id - Jadwal World Superbike Championship (WSBK) 2021 di Sirkuit International Pertamina Mandalika, akan digelar pada Sabtu (20/11/2021), dan Minggu (21/11/2021). Jalannya balapan untuk Race 1 dan Race 2 akan ditayangkan melalui siaran langsung NET TV.
Sirkuit International Pertamina Mandalika akan menggelar 3 balapan WSBK 2021 pada hari Sabtu (20/11/2021), dan Minggu (21/11/2021). Selain 2 Race, terdapat 1 sesi Sprint Race, yang juga memperebutkan 12 poin untuk pemenang lomba.
Seri Mandalika 2021 bakal menjadi penentuan gelar juara dunia WSBK 2021 antara Toprak Ragatzlioglu dari PATA Yamaha, dengan Jonathan Rea dari Kawasaki Racing, yang juga merupakan juara dunia WSBK 6 musim berturut-turut.
Saat ini, Toprak memimpin klasemen kejuaraan dengan mengumpulkan 531 poin. Pembalap asal Turki tersebut unggul 30 poin dari Jonathan Rea di posisi 2. Namun, dengan 3 balapan yang bakal digelar di Sirkuit International Pertamina Mandalika, setiap pembalap berpeluang untuk meraih 62 poin.
Situasi itu pun membuat Jonathan Rea, masih memiliki peluang besar untuk menjadi juara dunia World Superbike, sekaligus meraih gelar juara ke-7 secara beruntun dan menegaskan dominasinya di kelas balap motor komersial tersebut.
Dikutip Crash, Rea mengaku tidak memiliki beban untuk menjalani balapan di Mandalika. Selain itu, dia menyebut bahwa beban saat ini berada di kubu Toprak, yang ingin mempertahankan posisinya di klasemen dan menjadi juara dunia.
"Setelah istirahat beberapa minggu, saya bersemangat untuk mengikuti balapan di Mandalika. Saat pertama kali melihat layout sirkuitnya, saya berpikir lintasannya akan cocok dengan motor ZX10-RR milik kami," kata Rea dikutip dari Crash.
"Kami akan bekerja keras pada hari Jumat, untuk mempelajari karakteristik lintasan dan menyempurnakan setup motor kami. Saya tertinggal 30 poin di klasemen kejuaraan, tetapi kami akan berjuang sampai akhir," tambah juara dunia 6 musim beruntun tersebut.
Jonathan Rea juga memiliki pengalaman menghadapi situasi serupa. Pada musim 2015, dia berada di peringkat ke-2 saat memasuki seri terakhir, dan akhirnya menjadi juara. Kendati gagal menjuarai balapan, Rea terbantu performa buruk pesaingnya Tom Sykes di seri terakhir.
Pada musim lalu, ia juga sukses menjadi juara dunia WSBK 2020 meskipun di awal musim tertinggal jauh dari Scott Redding. Rivalnya tersebut juga mengalami nasib sama dengan Sykes, yakni tidak dapat mengatasi tekanan ketika Rea, sebenarnya gagal memenangi balapan.
Pada balapan di Sirkuit Mandalika, hal yang sama juga bisa dialami oleh Toprak Ragatzlioglu. Meskipun pembalap PATA Yamaha tersebut sebetulnya dalam posisi yang aman, tetapi pengalamannya dalam menghadapi tekanan bisa jadi pembeda.
Apalagi, Sirkuit Mandalika merupakan lintasan baru yang masih belum diketahui karakteristiknya oleh semua pembalap. Oleh karenanya, selain mengeluarkan performa terbaiknya, Toprak juga harus hati-hati supaya tidak gagal menjadi juara dunia.
Toprak mengaku akan lebih rileks menghadapi 3 balapan di Sirkuit Mandalika. Dia pun bertekad untuk meraih hasil terbaik dan membawa Yamaha juara WSBK sejak terakhir kali melakukannya dengan Ben Spies.
"Sekarang kami memiliki tiga kesempatan lagi untuk menang. Kami akan bekerja sebaik mungkin di setiap sesi untuk menemukan setup terbaik balapan dan selalu melakukan perbaikan," kata Toprak dikutip dari Antara.
Siaran Langsung WSBK Mandalika 2021 di NET TV
Jika tidak ada perubahan jadwal balapan Race 1 dan Race 2 World Superbike Championship 2021, akan disiarkan langsung NET TV pada hari Sabtu (20/11/2021), mulai pukul 13.00 WIB, dan Minggu (21/11/2021), mulai pukul 13.00 WIB.
Selain itu, penggemar motorsport juga dapat menyaksikan setiap sesi balapan melalui live streaming Mola TV. Caranya pengguna dapat berlangganan paket Entertainment + Single Sport dengan biaya Rp60.000 per bulan, atau Rp576.000 per tahun.
Dengan berlangganan Mola TV Anda dapat menyaksikan jalannya balapan World Superbike Championship, dan tayangan olahraha menarik lainnya seperti Liga Inggris, Bundesliga dan lainnya.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Alexander Haryanto