Menuju konten utama

Heru Budi Gelar Simulasi Makan Siang Gratis Pakai CSR Bank DKI

Uji coba kali ini dilakukan dengan menu nasi ikan presto bandeng, sayur, telur dadar, dan jeruk untuk 750 boks di 2 sekolah.

Heru Budi Gelar Simulasi Makan Siang Gratis Pakai CSR Bank DKI
Siswa berbagi makanan saat pelaksanaan uji coba makan bergizi gratis di SDN 07 Cideng, Jakarta, Senin (19/8/2024). Uji coba tersebut dilaksanakan menggunakan dana operasional Gubernur DKI Jakarta sebesar Rp8 juta untuk membiayai sekitar 500 siswa. ANTARA FOTO/Muhammad Ramdan/tom.

tirto.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, kembali menggelar simulasi makan bergizi gratis di SDN 05 dan 07 Wijaya Kusuma, Jakarta Barat, Jakarta, Jumat (20/9/2024). Kali ini, Heru menggunakan dana corporate social responsibility (CSR) BUMD DKI Jakarta, PT Bank DKI, sebagai sumber anggaran simulasi makan bergizi gratis.

Dalam simulasi kali ini, Pemprov DKI Jakarta menyediakan 750 porsi untuk murid SDN 05 dan 07 Wijaya Kusuma.

"Sebanyak 750 boks, 750 boks dan menunya nasi ikan presto bandeng, sayur, telur dadar, dan jeruk," sebutnya usai menggelar simulasi makan bergizi gratis di lokasi, Jumat (20/9/2024).

"Saya ucapkan terima kasih kepada jajaran Direktur Bank DKI yang telah memberikan CSR-nya untuk makan gratis," lanjut dia.

Menurut Heru, murid SDN 05 dan 07 Wijaya Kusuma tampak menyukai menu makanan yang disediakan usai simulasi makan bergizi gratis. Ia menambahkan, ada murid yang menghabiskan telur terlebih dahulu sebelum menu lain. Ada pula murid yang menghabiskan ikan terlebih dahulu sebelum menu lain.

Berdasarkan pelaksanaan simulasi hari ini, Heru mengaku tidak ada hambatan saat pelaksanaan simulasi makan bergizi gratis tersebut.

"Dari hasil pantauan kita semua menu ada anak-anak didik kita menyukainya. Ya habis tadi ada yang telurnya habis duluan, ada yang ikannya habis duluan, ada yang nasinya dengan ikan dan seterusnya," sebut Heru.

"Tidak ada kendala, semuanya berjalan dengan baik," imbuhnya.

Di satu sisi, ia mengaku belum akan menambah menu berupa susu ikan dalam simulasi makan bergizi gratis yang digelar Pemprov DKI. Heru beralasan, Pemprov DKI Jakarta masih memantau menu makanan favorit para siswa.

Saat simulasi makan bergizi digelar kembali, Pemprov DKI akan menyesuaikan menunya dengan makanan favorit siswa.

"Kita menu yang mudah dulu ya, tunggu panduannya. Yang terpenting adalah menjaga agar anak-anak kita melihat taste-nya supaya mereka suka, intinya itu," tutur Heru.

Heru Budi sebelumnya sempat menggelar simulasi makan siang gratis di SD Negeri Cideng, Jakarta pada Senin (19/8/2024) lalu. Sekitar 498 murid ikut kegiatan uji coba makan siang bergizi gratis. Kala itu, Pemprov DKI Jakarta menghabiskan anggaran Rp8 juta dengan rincian menu Rp15 ribu per anak.

Baca juga artikel terkait SIMULASI MAKAN SIANG GRATIS atau tulisan lainnya dari Muhammad Naufal

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Muhammad Naufal
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Andrian Pratama Taher