Menuju konten utama
Badminton BWF World Tour 2022

Hasil Drawing Korea Masters 2022, Unggulan, Daftar Wakil Indonesia

Hasil drawing badminton Korea Masters 2022, daftar wakil pemain Indonesia unggulan, BWF World Tour Super 300, jadwal 12-17 April 2022.

Hasil Drawing Korea Masters 2022, Unggulan, Daftar Wakil Indonesia
Ilustrasi Badminton

tirto.id - Hasil drawing badminton Korea Masters 2022 menghadirkan 5 wakil pemain Indonesia yang masuk daftar unggulan di turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 300 ini. Korea Master 2022 rencananya akan dimainkan di Gwangju Yeonju Stadium pada 12-17 April 2022.

Indonesia direncanakan hanya mengirim 5 wakilnya ke Korea Masters 2022. Sesuai hasil undian awal, ganda putra Indonesia menempatkan 3 wakil dan ganda campuran dengan 2 wakil. Kelima wakil Indonesia semuanya masuk ke dalam daftar unggulan (top 8) di Korea Masters 2022 ini.

Tidak terlalu banyak pemain top dunia yang mengikuti Korea Masters 2022. Dengan demikian, ajang ini menjadi kesempatan bagus bagi para wakil Indonesia untuk mengumpulkan poin demi mendongkrak ranking dunia maupun peluang tampil di BWF World Tour Finals 2022 nanti.

Prediksi dan Unggulan Korea Masters 2022

Dari ganda putra, nama pertama yang muncul adalah Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Ganda putra Indonesia ini dijadwalkan akan menghadapi Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong dari Malaysia.

Berada di unggulan ketiga, Pram/Yere tercatat belum pernah menghadapi Tan/Tan. Namun, duo Malaysia tersebut wajib diwaspadai karena unggul pengalaman, terutama Tan Wee Kiong. Kepercayaan diri Tan Kian Meng pun sedang tinggi usai menjuarai Korea Open 2022 bersama Lai Pei Jing di sektor ganda campuran.

Unggulan 4 turnamen ini ditempati wakil Indonesia yaitu Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. Fikri/Bagas nantinya akan ditantang oleh pasangan tuan rumah yakni Kim Jae Hwan/Kim Young Hyuk.

Fikri/Bagas bisa dikatakan lebih diunggulkan. Keduanya merupakan pasangan paten yang sudah dibentuk lama oleh pelatih ganda putra Indonesia, yakni Herry Iman Pierngadi. Beda halnya dengan Kim/Kim yang baru main bersama di Korea Open 2022 pekan lalu.

Meski demikian, Fikri/Bagas harus tetap waspada. Di 32 besar Korea Open 2022 lalu, duo Kim bisa menyingkirkan pemain seperti Lee Yong Dae yang berpasangan dengan Kim Jae Hyeon dengan 21-10 dan 21-13. Langkah Kim/Kim terhenti di 16 besar oleh Jin Yong/Na Sung Seung.

Pasangan ketiga Indonesia yakni Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menempati unggulan kelima. Keduanya akan menghadapi laga tak mudah karena harus berhadapan dengan ganda putra Cina, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi.

Leo/Daniel lebih menempati ranking 25 dunia. Sedangkan Liu/Ou masih berada di urutan 267 dunia. Namun secara individu, Liu/Ou merupakan pemain berkualitas dan keduanya dipasangkan setelah Liu kehilangan partnernya yakni Li Jun Hui karena pensiun.

Sementara itu dari ganda campuran, 2 pasangan baru milik pelatnas PBSI tetap diturunkan di turnamen ini. Keduanya adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso.

Rinov/Pitha menempati unggulan 6 di turnamen ini. Mereka akan melakoni laga melawan Adham Hatem Elgamal/Doha Hany dari Mesir. Melihat perbedaan kualitas, harusnya laga ini tak sulit bagi Rinov/Pitha.

Kedua kubu memang belum pernah bertemu di ajang BWF. Tapi melihat track record, bisa dikatakan Rinov/Pitha diunggulkan untuk melaju ke babak berikutnya.

Sedangkan Adnan/Mychelle sebagai unggulan 7 akan melakoni laga tak mudah melawan Shin Tae Yang/Chang Ye Na dari Korsel. Pekan lalu di Korea Open kedua pasangan bertemu di 16 besar. Adnan/Mychelle sukses memenangi laga lewat rubber game dengan skor 12-21, 21-10, 21-9.

Beberapa partai menarik lain akan tersaji di Korea Masters 2022 ini. Misalnya saja duel dengan sang mantan yang akan dilakoni Chan Peng Soon. Berpasangan dengan Toh Ee Wei, Chan akan berhadapan dengan Ong Yew Sin/Goh Liu Ying.

Chan/Goh adalah simbol sukses ganda campuran Malaysia pada masanya. Keduanya sempat bahu-membahu ketika meraih medali perak Olimpiade Rio 2016 sebelum berpisah usai rangkaian turnamen di Bali akhir tahun 2021 lalu.

Daftar Pemain Indonesia di Korea Masters 2022

GANDA PUTRA

  • Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
  • Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
GANDA CAMPURAN

  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
  • Adnan Maulana/MychelleChrystineBandaso

Hasil Drawing Pemain Unggulan (Top 8) di Korea Masters 2022

TUNGGAL PUTRA

  • Srikanth Kidambi (India) (1) vs Li Shi Feng (Cina)
  • Kunlavut Vitidsarn (Thailand) (2) vs Son Wan Ho (Korea Selatan)
  • Kantaphon Wangcharoen (Thailand) (3) vs Misha Zilberman (Israel)
  • Lu Guang Zu (Cina) (4) vs Lee Dong Keun (Korea Selatan)
  • Heo Kwang Hee (Korea Selatan) (5) vs Chirag Sen (India)
  • Shittikom Thammasin (Thailand ) (6) vs Jan Louda (Republik Ceko)
  • Zhao Jun Peng (Cina) (7) vs Kim Dong Hun (Korea Selatan)
  • Parupalli Kashyap (India) (8) vs Weng Hong Yang (Cina)
TUNGGAL PUTRI

  • Chen Yu Fei (Cina) (1) vs Yue Yann Jaslyn Hooi (Singapura)
  • An Se Young (Korea Selatan) (2) vs Han Yue (Cina)
  • Ratchanok Intanon (Thailand) (3) vs Phittayaporn Chaiwan (Thailand)
  • He Bing Jiao (Cina) (4) vs Doha Hany (Mesir)
  • Pornpawee Chochuwong (Thailand) (5) vs Asuka Takahashi (Jepang)
  • Busanan Ongbamrungphan (Thailand) (6) vs Tereza Svabikova (Republik Ceko)
  • Michelle Li (Kanada) (7) vs Thet Htar Thuzar (Myanmar)
  • Yeo Jia Min (Singapura) (8) vs Tanya Hemanth (India)
GANDA PUTRA

  • Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) (1) vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (Cina)
  • Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol (Korea Selatan) (2) vs Ishaan Bhatnagar/Sai Pratheek K. (India)
  • Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia) (3) vs Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong (Malaysia)
  • Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) (4) vs Kim Jae Hwan/Kim Young Hyuk (Korea Selatan)
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) (5) vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (Cina)
  • Liu Cheng/Zhang Nan (Cina) (6) vs Kim Jae Hyeon/Lee Yong Dae (Korea Selatan)
  • M. R. Arjun/Dhruv Kapila (India) (7) vs Nur Mohd Azriyn Ayub Azriyn/Lim Khim Wah (Malaysia)
  • Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan Goud Panjala (India) (8) vs Goh V Shem/Low Juan Shen (Malaysia)
GANDA PUTRI

  • Lee So Hee/ShinSeungChan (Korea Selatan) (1) vs bye
  • Kim So Yeong/KongHeeYong (Korea Selatan) (2) vs bye
  • AshwiniPonnappa/Reddy N. Sikki (India) (3) vs bye
  • LiuXuanXuan/Xia Yu Ting (Cina) (4) vs bye
  • Jeong Na Eun/Kim HyeJeong (Korea Selatan) (5) vs bye
  • LaksikaKanlaha/PhataimasMuenwong (Thailand) (6) vs bye
  • VivianHoo/LimChiew Sen (Malaysia) (7) vs bye
  • Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada) (8) vs bye
GANDA CAMPURAN

  • Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Cina) (1) vs Guo Xin Wa/Liu Xuan Xuan (Cina)
  • Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan) (2) vs Ty Alexander Lindeman/Josephine Wu (Kanada)
  • Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia) (3) vs Jin Yong/Lee Yu Lim (Korea Selatan)
  • Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai (Malaysia) (4) vs Wang Chan/Jung Kyung Eun (Korea Selatan)
  • Ko Sung Hyun/Eom Hye Won (Korea Selatan) (5) vs Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han (Singapura)
  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) (6) vs Adham Hatem Elgamal/Doha Hany (Mesir)
  • Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso (Indonesia) (7) vs Shin Tae Yang/Chang Ye Na (Korea Selatan)
  • Chan Peng Soon/Toh Ee Wei (Malaysia) (8) vs Ong Yew Sin/Goh Liu Ying (Malaysia)
* Catatan: Daftar pemain dan hasil drawing bisa berubah seusai manager meeting.

Baca juga artikel terkait JADWAL BWF WORLD TOUR 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya