Menuju konten utama

Harga Emas Antam 24K di Logam Mulia Turun Rp4.000 pada 1 Juli 2022

Harga emas Antam 24 karat di butik Logam Mulia turun Rp4.000 menjadi Rp984.000 per gram pada Jumat, 1 Juli 2022.

Harga Emas Antam 24K di Logam Mulia Turun Rp4.000 pada 1 Juli 2022
Karyawan menunjukan emas batangan di Butik Emas Antam, Kebon Sirih, Jakarta, Senin (18/1/2021). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/rwa.

tirto.id - Memasuki bulan Juli 2022 grafik harga emas di butik Logam Mulia turun Rp4.000. Melansir laman resminya, akibat penurunan tersebut harga emas batangan Antam 24 karat kini dijual seharga Rp984.000 per gram pada Jumat (1/7/2022). Ini merupakan harga terendah selama dua minggu.

Penurunan harga juga terjadi pada grafik jual kembali (buyback) emas Logam Mulia sebesar Rp3.000. Oleh karena itu, buyback emas di butik Antam tersebut hari ini dihargai Rp864.000 per gram.

Sebelumnya, pada Senin (27/6/2022) harga emas di Logam Mulia sempat menguat Rp2.000 menjadi Rp994.000 per gram. Sayangnya, di hari Selasa (28/6/2022) harga emas tergerus Rp6.000 menjadi Rp988.000 per gram. Harga tersebut bertahan selama tiga hari hingga Kamis (30/6/2022).

Pergerakan harga emas di Logam Mulia dipengaruhi oleh harga emas dunia. Sejalan dengan penurunan hari ini, harga emas di perdagangan global juga kembali tergelincir dan memperpanjang catatan penurunan selama empat hari berturut-turut.

Melansir Antara kontrak emas paling aktif di divisi Comex New York Exchange untuk pengiriman Agustus terperosok 0,56 persen atau 10,2 dolar AS. Di akhir perdagangan Kamis (Jumat pagi WIB) emas ditutup pada level 1.807,30 dolar AS.

Penurunan harga emas terjadi setelah rilisnya data inflasi Amerika Serikat yang lebih baik dari perkiraan.

Berdasarkan data dari Departemen Perdagangan AS, indeks harga pengeluaran konsumsi pribadi (PCE) AS naik 0,6 persen pada Mei bulan ke bulan dan 6,3 persen tahun ke tahun. Kedua data yang digunakan untuk mengukur inflasi tersebut dinilai lebih baik daripada ekspektasi pasar.

Selain itu, Departemen Perdagangan AS melaporkan bahwa klaim pengangguran awal AS pada pekan yang berakhir pada 25 Juni 2022 mencapai 231.000, atau lebih rendah 2.000 dari level revisi minggu sebelumnya.

Data ekonomi bukan menjadi satu-satunya penyebab lemahnya harga emas belakangan ini. Ahli pasar menyebutkan bahwa penurunan harga emas berkaitan dengan rencana Federal Reserve yang akan kenaikan suku bunga tertinggi dalam 28 tahun untuk mengatasi inflasi.

Produk emas Antam batangan di Logam Mulia dapat dipilih sebagai aset untuk investasi maupun lindung nilai. Emas Antam bisa diperoleh di seluruh butik Logam Mulia yang tersebar di berbagai kota.

Berikut daftar harga emas Antam 24 karat di butik Logam Mulia Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan Surabaya per tanggal 1 Juli 2022.

Harga Emas di Butik Logam Mulia Pulo Gadung, Jakarta

Harga Emas Antam 24 Karat 0,5 gram - Rp542.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1 gram - Rp984.000

Harga Emas Antam 24 Karat 2 gram - Rp1.908.000

Harga Emas Antam 24 Karat 3 gram - Rp2.837.000

Harga Emas Antam 24 Karat 5 gram - Rp4.695.000

Harga Emas Antam 24 Karat 10 gram - Rp9.335.000

Harga Emas Antam 24 Karat 25 gram - Rp23.212.000

Harga Emas Antam 24 Karat 50 gram - Rp46.345.000

Harga Emas Antam 24 Karat 100 gram - Rp92.612.000

Harga Emas Antam 24 Karat 250 gram - Rp231.265.000

Harga Emas Antam 24 Karat 500 gram - Rp462.320.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1000 gram - Rp924.600.000

Harga Emas di Butik Logam Mulia Bandung

Harga Emas Antam 24 Karat 0,5 gram - Rp542.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1 gram - Rp984.000

Harga Emas Antam 24 Karat 2 gram - Rp1.918.000

Harga Emas Antam 24 Karat 3 gram - Rp2.859.000

Harga Emas Antam 24 Karat 5 gram - Rp4.735.000

Harga Emas Antam 24 Karat 10 gram - Rp9.380.000

Harga Emas Antam 24 Karat 25 gram - Rp23.300.000

Harga Emas Antam 24 Karat 50 gram - Rp46.450.000

Harga Emas Antam 24 Karat 100 gram - Rp92.720.000

Harga Emas Antam 24 Karat 250 gram - Rp231.500.000

Harga Emas Antam 24 Karat 500 gram - Rp462.750.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1000 gram - Rp924.600.000

Harga Emas di Butik Logam Mulia Yogyakarta

Harga Emas Antam 24 Karat 0,5 gram - Rp542.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1 gram - Rp984.000

Harga Emas Antam 24 Karat 2 gram - Rp1.918.000

Harga Emas Antam 24 Karat 3 gram - Rp2.859.000

Harga Emas Antam 24 Karat 5 gram - Rp4.735.000

Harga Emas Antam 24 Karat 10 gram - Rp9.380.000

Harga Emas Antam 24 Karat 25 gram - Rp23.300.000

Harga Emas Antam 24 Karat 50 gram - Rp46.450.000

Harga Emas Antam 24 Karat 100 gram - Rp92.720.000

Harga Emas Antam 24 Karat 250 gram - Rp231.500.000

Harga Emas Antam 24 Karat 500 gram - Rp462.750.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1000 gram - Rp924.600.000

Harga Emas di Butik Logam Mulia Darmo, Surabaya

Harga Emas Antam 24 Karat 0,5 gram - Rp542.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1 gram - Rp984.000

Harga Emas Antam 24 Karat 2 gram - Rp1.918.000

Harga Emas Antam 24 Karat 3 gram - Rp2.859.000

Harga Emas Antam 24 Karat 5 gram - Rp4.735.000

Harga Emas Antam 24 Karat 10 gram - Rp9.380.000

Harga Emas Antam 24 Karat 25 gram - Rp23.300.000

Harga Emas Antam 24 Karat 50 gram - Rp46.450.000

Harga Emas Antam 24 Karat 100 gram - Rp92.720.000

Harga Emas Antam 24 Karat 250 gram - Rp231.500.000

Harga Emas Antam 24 Karat 500 gram - Rp462.750.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1000 gram - Rp924.600.000

Baca juga artikel terkait HARGA EMAS HARI INI atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Ekonomi
Penulis: Yonada Nancy