tirto.id - Google akan memberhentikan Sigh-In dan layanannya untuk Android versi 2.3.7 ke bawah pada 27 September 2021. Apabila pengguna Android versi itu mencoba menggunakan layanan dan produk Google, maka akan ditimbali dengan pemberitahuan kesalahan pengguna atau sandi.
Pengguna dapat menggunakan layanan Google dengan cara memiliki versi Android 3.0 atau versi yang lebih baru. Hal tersebut untuk mendukung kelancaran dalam mengakses layanan dan produk Google.
Dikutip laman Support Google, pengguna Android versi 3.0 masih dapat menggunakan beberapa layanan dan produk Google dengan cara masuk ke dalam akun melalui browser pada perangkat yang digunakan. Langkah-langkah yang dapat dilakukan sebagai berikut:
- Buka aplikasi browser pada perangkat yang digunakan.
- Buka akun pada laman my.account.com, atau dapat melalui laman mail.google.com bila menggunakan Gmail.
- Masukkan nama pengguna dan kata sandi dari akun Google pengguna.
Salah satu sistem Android yang akan ditutup oleh Google adalah versi 2.3.7 Gingerbread. Versi tersebut merupakan salah satu versi ikonik dalam perjalanan Android yang sudah dirilis sejak 10 tahun yang lalu. Gingerbread banyak memperkenalkan fitur Android seperti tekan, salin, pilih, dan tempel yang masih digunakan sampai saat ini.
Google mulai menerapkan standar keamanan era 2011 yang berarti akan mengaktifkan otentikasi dua faktor (2FA) dan pengaturan khusus di akun Google. Hal tersebut dilakukan Google untuk mempermudah pembaruan fitur, dan menghasilkan banyak platform. Sementara versi Android lama seperti Gingerbread memiliki keamanan yang tidak memadai.
Dikutip dari arsTechnica, data pemakai versi Android Studio dan Gingerbread pada Google memiliki jumlah yang sangat rendah. Bahkan, tidak masuk daftar Android Paltform Version. Sebanyak kurang dari 0,2 perangkat aktif dari 14 versi Android yang ada sampai saat ini.
Pengguna versi Android lama seperti Gingerbread masih dapat melakukan sideload pada toko aplikasi pihak ketiga untuk mencari perangkat pengganti aplikasi Google. Namun, jika pengguna menggunakan secara teknis maka tidak akan memperoleh perangkat baru. Hal yang paling dapat dilakukan adalah membuat sistem baru dengan ROM Andoid aftermarket.
Gizmodo menuliskan, Android lama yang dapat digunakan untuk mengakses layanan Google melalui browser perangkat setelah 27 September 2021 adalah Android versi 3.0 Honeycomb pada tablet.
Untuk saat ini, Honeycomb masih dapat memasuki Google melalui browser yang akan menuju halaman web supaya dapat melakukan login. Walaupun dapat berjalan, tetapi Honeycomb tidak bekerja secara optimal karena tidak memiliki 2FA. Dalam jangka panjang, memakai Android versi Honeycom akan mencapai batasannya.
Google melakukan pemberhentian layanan dan Sigh-In untuk versi Android ini bukanlah yang pertama kalinya. Sebelumnya Google sudah pernah melakukan pada Android versi 1.0 dengan latar belakang yang sama, yaitu keamanan yang lebih tinggi untuk dapat login ke dalam layanan dan Sigh-In.
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Alexander Haryanto