tirto.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming dikabarkan dipilih menjadi bakal calon wakil presiden (bacawapres) mendampingi bacapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Terkait kabar tersebut, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon menyerahkan sepenuhnya kepada ketua umum partai koalisi dan menilai pentingnya tokoh muda untuk regenerasi selanjutnya.
"Saya kira bagi kami siapapun yg diputuskan itu pasti sudah yang terbaik ya. Apalagi ini mempertimbangan berbagai macam isu dan tentu orang muda tokoh muda itu memang diperlukan sebagai regenerasi untuk generasi selanjutnya," kata Fadli Zon di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (10/10/2023).
Sementara itu, dia mengakui nama Gibran juga masuk dalam pembicaraan para ketum partai KIM. Namun dia enggan membocorkan siapa yang akan menjadi bacawapres Prabowo.
"Jadi kita belum tau, kita liat nanti siapapun termasuk saudara gibran saya kira itu kan bagian dari pembicaraan yang akan ada diantara ketum parpol.Dalam waktu dekat saya kira akan ada putusan," bebernya.
Sebelumnya, Juru Bicara Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra mengaku, saat ini ada 4 nama yang masuk radar bakal cawapres Prabowo yaitu Airlangga, Erick Thohir yang diusulkan PAN, Khofifah Indar Parawansa, dan Gibran Rakabuming.
Dalam pertemuan tersebut, Prabowo mendengarkan nama kandidat cawapres yang diusulkan partai peserta koalisi.
“Kami juga mendengar Bapak Prabowo Subianto akan meminta sekaligus mendengarkan pandangan dari pimpinan tiap-tiap parpol anggota Koalisi Indonesia Maju sebelum beliau memutuskan siapa cawapres yang akan dipilih. Tentu saja, kami dari Partai Demokrat juga akan memberikan pertimbangan dan masukan ketika hal tersebut diminta. Tapi tentu saja, bagi Partai Demokrat, Bapak Prabowo lah yang akan memutuskan siapa cawapresnya nanti,” kata Herzaky.
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Intan Umbari Prihatin