Menuju konten utama

Formasi CPNS 2023 untuk Lulusan SMK/SMA di Instansi Apa Saja?

Berikut ini daftar formasi CPNS 2023 untuk lulusan SMK/SMA sekaligus instansinya, dan jadwal tahapan seleksinya. 

Formasi CPNS 2023 untuk Lulusan SMK/SMA di Instansi Apa Saja?
Peserta mengikuti tes seleksi Calon Pegawai negeri Sipil (CPNS) di GOR Arcamanik, Bandung, Jawa Barat, Senin (27/9/2021). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/pras.

tirto.id - Pemerintah membuka formasi CPNS 2023 dengan total sebanyak 572.496. Sejumlah instansi menerima calon pelamar yang berasal dari lulusan SMK/SMA.

Dari jumlah formasi CPNS 2023 tersebut, 543.593 di antaranya merupakan program PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja). Sementara jumlah CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) dialokasikan sebanyak 28.903.

Adapun formasi PPPK nantinya akan ditempatkan di instansi pemerintah daerah dengan jumlah 493.634. Untuk instansi pemerintah pusat terdapat 49.959 formasi.

Seleksi administrasi penerimaan CPNS 2023 dimulai pada Minggu, 17 September 2023, hingga Senin, 9 Oktober 2023.

Pengumuman hasil seleksi dilakukan pada Selasa-Kamis, 10-13 Oktober 2023.

Panitia memberikan kesempatan masa sanggah bagi yang tidak lolos seleksi administrasi sebelum dilakukan penjadwalan SKD CPNS.

Formasi CPNS untuk Lulusan SMK/SMA di Mana saja?

Berikut adalah daftar instansi yang membuka formasi CPNS untuk lulusan SMK/SMA:

Kejaksaan RI

Pada tahun 2023, Kejaksaan RI membuka formasi CPNS dengan jumlah 7.846 dan 249 PPPK.

Formasinya terdiri dari 4 posisi, yakni jaksa, petugas barang bukti, penjaga tahanan, dan pengelola penanganan perkara.

Lulusan SMK/SMA dapat melamar posisi Penjaga Tahanan dan Pengelola Penanganan Perkara.

Penjaga tahanan mempunyai tugas melakukan penjagaan, pembinaan, pengawalan, dan pengelolaan tahanan.

Sedangkan Pengelola Penanganan Perkara berfungsi melakukan kegiatan penyiapan bahan dan pengelolaan administrasi penanganan perkara di bidang pidana, intelijen penyelenggaraan penegakan hukum, perdata dan TUN serta tindak pidana militer.

Adapun untuk posisi jaksa dan Petugas Barang Bukti dialokasikan bagi pemegang ijazah D3 dan S1.

Berikut daftar lengkap formasi CPNS 2023 Kejaksaan Agung RI:

  • Jaksa sebanyak: 2000 formasi
  • Pengelola Penanganan Perkara: 2.142 formasi
  • Petugas Barang Bukti: 1.146 formasi
  • Penjaga Tahanan: 2.258 formasi
Kemenkumham RI

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) RI membuka lowongan sebanyak 1.015 untuk formasi CPNS dan 1.563 untuk PPPK.

Posisi yang ditawarkan Kemenkumham adalah CPNS yang terdiri dari penjaga tahanan dan dosen. Sedangkan program PPPK diisi lowongan untuk tenaga teknis dan tenaga kesehatan.

Posisi penjaga tahanan Kemenkumham membuka formasi untuk pelamar yang memiliki ijazah SMK/SMA.

Berikut daftar lengkap formasi CPNS 2023 Kemenkumham RI:

CPNS (1.015 formasi)

  • Penjaga Tahanan
  • Dosen
PPPK (1.563 formasi)

  • Tenaga teknis
  • Tenaga kesehatan

Jadwal Lengkap dan Tahapan Seleksi CPNS 2023

Berikut jadwal lengkap dan tahapan seleksi CPNS 2023:

  • Pengumuman Seleksi: 16-30 September 2023
  • Pendaftaran Seleksi: 17 September-6 Oktober 2023
  • Seleksi Administrasi: 17 September-9 Oktober 2023
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 10-13 Oktober 2023
  • Masa Sanggah: 14-16 Oktober 2023
  • Jawab Sanggah: 14-18 Oktober 2023
  • Pengumuman Pasca Sanggah: 17-23 Oktober 2023
  • Penarikan data final: 24-26 Oktober 2023
  • Penjadwalan SKD CPNS: 27-30 Oktober 2023
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD CPNS: 31 Oktober-3 November 2023
  • Pelaksanaan SKD CPNS: 4-13 November 2023
  • Pengolahan Nilai SKD CPNS: 11-14 November 2023
  • Pengumuman Hasil SKD CPNS: 15-17 November 2023
  • Masa Sanggah: 18-20 November 2023
  • Jawab Sanggah: 18-22 November 2023
  • Pengolahan Nilai SKD CPNS Hasil Sanggah: 21-25 November 2023
  • Pengumuman Pasca Sanggah: 22-27 November 2023
  • Pelaksanaan SKB CPNS Non CAT: 28 November-17 Desember 2023
  • Pemetaan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT (Input Lokasi SKB): 28-30 November 2023
  • Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi: 1-3 Desember 2023
  • Penarikan data final: 4-5 Desember 2023
  • Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 6-7 Desember 2023
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 8-10 Desember 2023
  • Pelaksanaan SKB CPNS dengan CAT: 11-17 Desember 2023
  • Integrasi Nilai SKD dan SKB: 18-30 Desember 2023
  • Pengumuman Kelulusan: 31 Desember 2023-7 Januari 2024
  • Masa Sanggah: 8-10 Januari 2024
  • Jawab Sanggah: 8-14 Januari 2024
  • Pengolahan Nilai Seleksi Hasil Sanggah: 10-15 Januari 2024
  • Pengumuman Kelulusan Pasca Sanggah: 11-17 Januari 2024
  • Pengisian DRH NIP CPNS: 18 Januari-16 Februari 2024
  • Usul Penetapan NIP CPNS: 17 Februari-17 Maret 2024

Baca juga artikel terkait DAFTAR FORMASI CPNS 2023 LULUSAN SMASMK atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yandri Daniel Damaledo