Menuju konten utama
AVC Challenge Cup 2023

Daftar Pemain Voli Putra Vietnam SEAVA Grand Prix 2023 & Posisi

Berikut ini informasi daftar pemain Voli Putra Vietnam SEAVA Grand Prix 2023 dan posisinya.

Daftar Pemain Voli Putra Vietnam SEAVA Grand Prix 2023 & Posisi
Ttimnas voli putra Vietnam ketika berlaga di SEA Games 2023 Kamboja - Daftar 14 pemain Timnas voli putra Vietnam untuk mengikuti SEAVA Grand Prix 2023 di Indonesia dan Filipina. FOTO/Instagram @volleytrails

tirto.id - Daftar pemain voli putra Vietnam di SEAVA Grand Prix 2023 yang digelar pada 21-23 Juli 2023 berjumlah 14 pemain.

Nama-nama yang dipanggil didominasi pemain yang tampil di AVC Challenge Cup 2023 ditambah Nguyen Van Quoc Duy, yang sempat mendapat masalah indisipliner.

Tim bola voli putra Vietnam di SEAVA Grand Prix 2023 Putra dipimpin oleh pelatih kepala Tran Dinh Tien. Tim yang berhasil lolos hingga ke semifinal AVC Challenge Cup 2023 Putra itu pun bertekad meraih hasil terbaik di kompetisi bola voli Asia Tenggara ini.

Berbeda dengan Indonesia dan Thailand yang melakukan sejumlah perubahan pemain di SEAVA Grand Prix 2023 Putra, Vietnam tidak melakukan banyak perubahan. Oleh karenanya, secara kualitas dan kekompakan Vietnam lebih unggul dibanding rival-rivalnya.

Putaran pertama SEAVA Grand Prix 2023 Putra dijadwalkan berlangsung di Padepokan Voli, Sentul, Bogor, Jawa Barat. pada 21-23 Juli 2023. Vietnam bakal bersaing dengan Indonesia, Thailand, dan Filipina.

Daftar Pemain Voli Putra Vietnam di SEAVA Grand Prix 2023 Putra

Dikutip dari laman The Thao SGGP, pelatih Vietnam Tran Dinh Tien, tidak mengubah komposisi pemain mereka dari AVC Challenge Cup 2023 Putra ke SEAVA Grand Prix 2023 Putra.

Salah satu nama yang menarik perhatian adalah Nguyen Van Quoc Duy, yang sempat dibawa ke China Taipei, tetapi dipulangkan karena membawa makanan instan dari Vietnam.

Saat itu, Nguyen Van Quoc Duy, sudah diminta meninggalkan makanan tersebut tetapi menolaknya dan memilih pulang ke Vietnam.

Meskipun terlibat masalah indisipliner, pelatih Vietnam tetap memasukkan Nguyen Quoc Duy, ke SEAVA Grand Prix 2023 Putra. Absen di AVC Challenge Cup 2023 pemain berposisi sebagai opposite tersebut diharapkan mampu memberi kontribusi maksimal.

Dari daftar nama yang dibawa ke putaran pertama SEAVA Grand Prix 2023 Putra, Vietnam memasukkan 2 pemain di posisi setter, 2 libero, 3 opposite, 2 outside hitter, dan 5 pemain berposisi sebagai Middle Blocker. Berikut ini adalah daftar selengkapnya.

  • Pham Van Hiep (Opposite)
  • Dinh Van Duy (Setter)
  • Tran Duy Tuyen (Middle Blocker)
  • Nguyen Ngoc Thuan (Middle Blocker)
  • Nguyen Huynh Anh Phi (Setter)
  • Nguyen Thanh Hai (Middle Blocker)
  • Trinh Duy Phuc (Libero)
  • Duong Van Tien (Outside Hitter)
  • Huynh Trung Truc (Libero)
  • Tu Thanh Thuan (Opposite)
  • Truong The Khai (Middle Blocker)
  • Nguyen Van Quoc Duy (Opposite)
  • Vu Ngoc Hoang (Middle Blocker)
  • Nguyen Xuan Duc (Outside Hitter)
Pelatih: Tran Dinh Tien.

Pada SEAVA Grand Prix 2023 Putra 4 negara bakal bersaing di ajang tersebut yakni Vietnam, Indonesia, Thailand, dan Filipina. Mereka bakal bersaing untuk memperebutkan gelar juara turnamen voli di Asia Tenggara tersebut.

SEAVA Grand Prix 2023 bakal menjadi kejuaraan pertama di nomor voli putra, sementara untuk voli putri kejuaraan tersebut sudah berlangsung sebanyak 3 kali.

Pada edisi 2023 Thailand, Indonesia, dan Vietnam, menjadi favorit juara sedangkan Filipina menjadi tim kuda hitam.

Baca juga artikel terkait SEAVA 2023 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Dhita Koesno