Menuju konten utama
Timnas Jepang

Daftar Pemain Timnas Jepang di Uji Coba Jelang Piala Asia 2024

Daftar pemain Timnas Jepang untuk uji coba kontra Thailand diisi 23 pemain. Laga ini sebagai persiapan jelang Piala Asia 2024. Cek daftar pemain dan klub.

Daftar Pemain Timnas Jepang di Uji Coba Jelang Piala Asia 2024
Para pemain Jepang melakukan selebrasi usai pertandingan sepak bola grup E Piala Dunia antara Jepang dan Spanyol, di Stadion Internasional Khalifa di Doha, Qatar, Kamis, 1 Desember 2022. Jepang menang 2-1. (Foto AP/Julio Cortez)

tirto.id - Daftar pemain Timnas Jepang untuk uji coba melawan Thailand diisi 23 pemain. Laga ini dijadwalkan berlangsung di Japan National Stadium, Tokyo, pada 1 Januari 2024, dan bakal menjdi bagian persiapan untuk Piala Asia 2024.

Dari 23 pemain yang dipanggil Timnas Jepang vs Thailand, terdapat 2 nama debutan dalam skuad Samurai Biru. Mereka adalah Taishi Brandon Nozawa (FC Tokyo) posisi penjaga gawang, serta Ryotaro Ito (Sint-Truidense VV) posisi gelandang.

Selebihnya, Hajime Moriyasu selaku pelatih Timnas Jepang memanggil deretan nama langganan timnas, seperti Takumi Minamino, Takuma Asano, Ritsu Doan, dan lainnya. Sedangkan penyerang Celtic, Kyogo Furusashi, kembali tidak masuk daftar skuad Samurai Biru.

Selain itu terdapat 3 pemain dari Liga Inggris (EPL) yang juga tidak masuk skuad. Mereka adalah Takehiro Tomiyasu (Arsenal), Wataru Endo (Liverpool), dan Kaoru Mitoma (Brighton). Ketiganya tidak dipanggil lantaran kompetisi EPL tidak libur saat Natal dan Tahun Baru.

Timnas Jepang disinyalir memilih Thailand sebagai lawan uji coba, lantaran mereka bakal menghadapi 2 tim Asia Tenggara di Piala Asia 2024 mendatang. Hasil drawing menempatkan Jepang di Grup D, bersama Timnas Indonesia, Vietnam, dan Irak.

Daftar Pemain Timnas Jepang dalam Uji Coba Piala Asia 2024

Timnas Jepang memanggil skuad terbaik untuk laga uji coba kontra Thailand jelang Piala Asia 2024. Pertandingan diagendakan pada Tahun Baru, saat kompetisi libur baik di Asia maupun Eropa.

Kendati tidak masuk dalam agenda FIFA Matchday, Timnas Jepang diprediksi bakal bermain semaksimal mungkin. Pasalnya laga ini juga diagendakan sebagai persiapan akhir jelang Piala Asia 2024 di Qatar.

Dari sisi kualitas, Timnas Thailand tentu tak berbeda jauh dengan Indonesia maupun Vietnam, lawan yang bakal dihadapi Jepang di Grup D. Jika bisa mengatasi Thailand, maka peluang Jepang untuk meraup hasil maksimal kontra Indonesia dan Vietnam bakal kian besar.

Untuk uji coba kontra Thailand, Timnas Jepang membawa 23 pemain termasuk 2 pemain debutan. Mayoritas anggota skuad Samurai Biru memperkuat klub-klub Eropa, dengan rincian 3 pemain dari Liga Belgia, 6 pemain Liga Jerman (Bundesliga), 3 pemain Liga Prancis (Ligue 1), dan 2 pemain Liga Belanda (Eredivisie).

Selebihnya, Jepang mengandalkan pemain dari liga lokal, ditambah 1 pemain dari Liga Qatar. Komposisi tersebut merupakan skuad terbaik, karena Liga Inggris masih bergulir di Tahun Baru 2024 yang membuat para pemain EPL absen.

Berikut daftar pemain Timnas Jepang, untuk uji coba melawan Thailand jelang Piala Asia 2024:

Penjaga Gawang

Daiya Maekawa (Vissel Kobe), Zion Suzuki (Sint-Truidense VV), Taishi Brandon Nozawa (FC Tokyo)

Belakang

Shogo Taniguchi (Al-Rayyan SC), Kou Itakura (Borussia Monchengladbach), Ryoya Morishita (Nagoya Grampus), Koki Machida (Royale Union Saint-Gilloise), Seiya Maikuma (Cerezo Osaka), Hiroki Ito (VfB Stuttgart), Yukinari Sugawara(AZ Alkmaar), Haruya Fujii (Nagoya Grampus).

Tengah-Depan

Junya Ito (Stade de Reims), Takuma Asano (VfL Bochum), Takumi Minamino (AS Monaco), Ryotaro Ito (Sint-Truidense VV), Ritsu Doan (SC Freiburg), Ayase Ueda (Feyenoord), Ao Tanaka (Fortuna Dusseldorf), Kanji Okunuki (1. FC Nurnberg), Takumu Kawamura (Sanfrecce Hiroshima), Keito Nakamura (Stade de Reims), Kaishu Sano (Kashima Antlers), Mao Hosoya (Kashiwa Reysol).

Pelatih: Hajime Moriyasu.

Baca juga artikel terkait PIALA ASIA 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama