Menuju konten utama

Daftar Fitur Aplikasi PeduliLindungi untuk Atasi Pandemi COVID-19

Berikut ini daftar fitur-fitur dalam aplikasi PeduliLindungi untuk mengatasi pandemi COVID-19.

Daftar Fitur Aplikasi PeduliLindungi untuk Atasi Pandemi COVID-19
Seorang warga menunjukan aplikasi PeduliLindungi yang telah diinstal pada gawai miliknya di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (14/1/2021). ANTARA FOTO/Zabur Karuru/foc.

tirto.id - PeduliLindungi merupakan aplikasi yang dirancang oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan Kementerian BUMN untuk digunakan Kementerian Kesehatan dan Gugus Tugas dalam mengatasi pandemi COVID-19 di Indonesia.

PeduliLindungi ini dikembangkan untuk menghentikan penularan Coronavirus Disease (COVID-19).

Aplikasi ini mengandalkan kepedulian (peduli) dan partisipasi masyarakat untuk saling membagikan data lokasinya saat bepergian agar penelusuran riwayat kontak dengan penderita COVID-19 dapat dilakukan.

Kini platform pelacakan sebaran virus corona milik pemerintah ini mendapat tambahan fitur registrasi dan sertifikat vaksin COVID-19.

"Penambahan fitur registrasi vaksin dan sertifikat vaksin pada aplikasi PeduliLindungi, berupa registrasi penerima vaksin dan sertifikat vaksin secara digital dalam aplikasi", kata Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate, dikutip dari Antara News.

Sebagai contoh, Menteri Johnny mengungkapkan pengalamannya melakukan vaksinasi pertama pada dua pekan lalu.

"Setelah vaksinasi langsung ada informasi terkait vaksinasi di dalam aplikasi," sambungnya

"Dan, tadi melakukan vaksinasi yang kedua, dan secara digital sertifikatnya akan dikeluarkan di dalam aplikasi PeduliLindungi", kata Menteri Johnny melanjutkan.

Aplikasi PeduliLindungi telah tersedia di Appstore untuk iOS dan Google Play Store untuk Android.

Selain untuk registrasi dan sertifikat vaksin COVID-19, berikut ini daftar fitur-fitur lainnya, sebagaimana dikutip dari situs resmi PeduliLindungi :

Membantu Pelacakan untuk Menghentikan Penyebaran COVID-19

Dengan mengaktifkan lokasi, pengguna akan membantu instansi pemerintah terkait dalam melakukan pelacakan untuk menghentikan penyebaran Coronavirus Disease (COVID-19).

Informasi Zonasi dan Notifikasi Keramaian

Pengguna akan mendapatkan informasi area zonasi persebaran COVID-19 (merah, kuning, hijau) sesuai dengan lokasi yang dipilih dan mendapatkan notifikasi jika pengguna berada di keramaian.

Pemeriksaan Kesehatan

Jika Anda memerlukan bantuan tenaga kesehatan, Anda bisa menggunakan fitur Telemedis untuk melakukan pemeriksaan kesehatan mandiri dan berkonsultasi dengan tenaga kesehatan terkait kondisi kesehatan Anda.

Mengingat pentingnya aplikasi PeduliLindungi dan upaya yang dilakukan untuk peningkatan kemampuan fitur untuk kepentingan dukungan vaksin COVID-19, Menteri Kominfo berharap Komisi I dapat bersama-sama melakukan sosialisasi lebih masif kepada masyarakat.

"Sehingga masyarakat bisa memanfaatkan aplikasi ini untuk membantu Indonesia memutus rantai COVID-19, sekaligus membuka ruang kita bersama untuk melakukan pemulihan ekonomi", kata Menkominfo.

Baca juga artikel terkait APLIKASI PEDULILINDUNGI atau tulisan lainnya dari Septiany Amanda

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Septiany Amanda
Editor: Yandri Daniel Damaledo