Menuju konten utama

Contoh Jawaban Esai Apa Motivasi Mengikuti Guru Penggerak 2023

Berikut contoh jawaban esai apa motivasi mengikuti program Guru Penggerak 2023.

Contoh Jawaban Esai Apa Motivasi Mengikuti Guru Penggerak 2023
Ilustrasi - seorang guru sedang mengajari muridnya. ANTARA/HO.

tirto.id - Pendaftaran rekrutmen calon Guru Penggerak 2023 angkatan 10 akan berakhir pada hari ini, Jumat, 4 Agustus 2023 di laman sekolah.penggerak.kemdikbud.

Peserta harus menjawab esai yang berada di laman pendaftaran. Salah satunya adalah tentang apa yang menjadi motivasi untuk mengikuti seleksi tersebut.

Guru penggerak adalah para tenaga pendidik (guru) yang terpilih dari seluruh Indonesia dan dinyatakan lulus seleksi Program Pendidikan Guru Penggerak. Selanjutnya mereka akan menjadi pemimpin dalam pembelajaran dan mendukung adanya perubahan dalam dunia pendidikan Indonesia.

Sementara itu, rekrutmen Guru Penggerak 2023 angkatan 10 bisa diikuti oleh guru dan kepala sekolah untuk jenjang pendidikan TK, SD, SMP, SMA/SMK, sampai SLB.

Cara Menjawab Esai Guru Penggerak 2023

Adapun esai yang harus dikerjakan ini akan dinilai dan masuk dalam bobot penilaian. Berikut adalah contoh cara menjawab esai Guru Penggerak 2023:

Pertanyaan:

Apa yang memotivasi Anda menjadi Guru Penggerak? Apa yang Anda lakukan dalam mewujudkan motivasi tersebut?

Jawaban:

Motivasi saya menjadi Guru Penggerak dan yang dilakukan untuk mewujudkannya adalah:

1. Saya ingin menjadi guru yang berkompetensi sebab kenyataannya banyak guru yang hanya fokus untuk menjelaskan materi pelajaran, namun melupakan kompetensi lainnya yakni kepribadian dan sosial.

2. Saya ingin memprioritaskan peserta didik serta diperlukan faktor penggerak dalam dunia pendidikan untuk mendukung guru menjadi yang terdepan dalam penyelesaian masalah.

3. Saya ingin menjadi penggerak untuk diri sendiri, kemudian baru menjadi penggerak untuk para guru lainnya agar kompetensi saya bertambah. Oleh sebab itu, saya mengikuti program ini untuk menambah koneksi.

4. Saya ingin mengembangkan karier sebagai guru honorer.

5. Saya ingin mempersiapkan diri sendiri dari segi kemampuan, kepemimpinan, pembelajaran, dan pedagogi. Hal itu agar dapat menggerakkan komunitas belajar di dalam atau luar lingkungan sekolah.

Salah satu cara saya untuk mewujudkan motivasi tersebut adalah mengikuti program guru penggerak dan mendaftar di SIMPKB. Di samping itu, untuk meningkatkan kualitas pembelajaran saya berdiskusi secara positif dan bekerja sama dengan rekan sesama guru serta pihak yang berkepentingan, baik di dalam dan luar sekolah.

Kemudian saya menginginkan adanya suatu perubahan, inovasi, pemberdayaan, dan gerakan dan berdampak secara nyata seperti menulis buku antologi berkolaborasi dengan masyarakat yang melek literasi. Membuat tulisan siswa dengan bahasa inggris yang dibagikan di salah satu aplikasi yaitu Paddlet.

Selain itu, membuat inovasi berupa video belajar Bahasa inggris untuk membantu anak didik memahami materi pelajaran. Di mana hal ini dilakukan ketika terjadi pandemi COVID-19. Kala itu, seluruh kegiatan belajar mengajar (KBM) harus dilaksanakan secara daring (online).

Untuk contoh cara menjawab esai Guru Penggerak 2023 yang lebih lengkap, bisa dengan mengakses link berikut ini:

Contoh Cara Menjawab Esai Guru Penggerak 2023

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Tifa Fauziah

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Tifa Fauziah
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Alexander Haryanto