tirto.id - Cara nonton YouTube sambil buka aplikasi lain di hp Android bisa dilakukan dengan mudah. Berikut ini tips bagaimana melakukan itu tanpa memerlukan bantuan dari aplikasi lain.
YouTube adalah salah satu media sosial berbasis video terpopuler di dunia. Video apa saja seakan tersedia di YouTube. Pengguna cukup melakukan pencarian sesuai preferensi.
Menurut Statista, Indonesia menempati peringkat ketiga sebagai negara dengan pemirsa YouTube terbesar per April 2022 yang angkanya mencapai 139 juta. Adapun posisi pertama ditempati oleh India (467 juta) disusul AS (247 juta).
Dalam beberapa tahun terakhir, lebih banyak pengguna yang menggunakan YouTube melalui perangkat seluler--salah satunya Android--daripada via desktop. Pada perangkat Android, aplikasi YouTube bahkan telah diinstal lebih dari 10 miliar kali.
Di sisi lain, saat menonton video YouTube pada aplikasi di perangkat Android, pengguna kadang ingin membuka aplikasi lain secara bersamaan. Jalan keluar utama biasanya mem-pause video. Namun, cara ini tentunya tidak praktis.
Sebenarnya ada cara lebih mudah sebagai solusi atas hal tersebut, yakni dengan berlangganan YouTube Premium. Namun, pasti ada biaya di balik kata berlangganan. Cara ini memang praktis, tetapi ada risiko kantong jadi kempes.
Untuk diketahui, dengan YouTube Premium pengguna akan mendapatkan banyak benefit, seperti bebas iklan, putar video secara offline, dan di latar belakang. Biaya berlangganan sebesar Rp59 ribu per bulan, tetapi tersedia opsi free trial selama satu bulan.
Cara Nonton YouTube Sambil Buka Aplikasi Lain
Apakah ada cara nonton YouTube sambil buka aplikasi lain tanpa perlu berlangganan Premium? Jawabannya adalah dengan memanfaatkan fitur split screen pada hp Android. Namun, cara ini hanya bisa diterapkan pada perangkat Android versi terbaru.
Berikut cara menggunakan fitur split screen pada hp Android untuk nonton YouTube sambil buka aplikasi lain:
- Buka aplikasi YouTube
- Ketuk Recent Apps
- Saat aplikasi YouTube masuk dalam Recent Apps, ketuk ikon aplikasinya
- Lalu ketuk menu Split screen
- Kemudian laman layar akan terbagi menjadi dua
- Lalu pilih aplikasi yang akan dibuka bersamaan dengan YouTube
- Misalnya, ingin membuka aplikasi Twitter, ketuk ikon aplikasi tersebut
- Sekarang aplikasi YouTube dan Twitter terbuka secara bersamaan. Sambil nonton YouTube bisa scroll timeline tanpa perlu pause video
Editor: Yantina Debora