Menuju konten utama

Cara Mudah Tarik Tunai DANA, Berapa Minimal Jumlahnya?

Ini dia penjelasan tentang cara mudah tarik tunai DANA melalui ATM, minimarket hingga Pegadaian. Catat juga berapa jumlah minimal dan batas penarikannya.

Cara Mudah Tarik Tunai DANA, Berapa Minimal Jumlahnya?
Seseorang sedang menggunakan aplikasi DANA. ANTARA/HO-DANA/am.

tirto.id - Kini pengguna DANA bisa menarik dana tunai dengan mudah dan cepat. Sebagai panduan, berikut akan dipaparkan cara tarik tunai DANA, mulai dari minimarket hingga Pegadaian.

Dirujuk dari laman DANA, DANA merupakan aplikasi dompet digital yang menawarkan berbagai kemudahan transaksi keuangan, mulai dari pembayaran online, transfer uang, pembelian pulsa, hingga fitur tarik tunai.

Tarik tunai adalah fitur yang memungkinkan pengguna mengambil uang secara fisik dari saldo DANA pengguna. Jadi, hal ini tentu menjadi jawaban yang memuaskan bagi para pengguna DANA yang selama ini kerap bertanya apakah DANA bisa tarik tunai.

Dengan fitur ini, pengguna bisa menarik uang fisik di mana saja, dengan mudah dan cepat. Jadi, bila ada kebutuhan mendesak untuk melakukan pembayaran tunai, pengguna DANA bisa langsung menyelesaikannya tanpa perlu repot-repot mencari ATM bank tertentu.

Lantas, bagaimana cara tarik tunai DANA, dan DANA bisa tarik tunai dimana saja?

aplikasi DANA

Ilustrasi - Seseorang tampak menggunakan aplikasi DANA di smartphonenya. ANTARA/HO-DANA/am.

Cara Tarik Tunai DANA beserta Biaya Adminnya

Sebelum melakukan tarik tunai DANA, pengguna harus mencermati beberapa syarat dan biaya admin yang perlu dipersiapkan.

Beberapa syarat yang perlu dipenuhi oleh pengguna sebelum melakukan tarik tunai DANA adalah berikut, sebagaimana dirujuk dari laman DANA:

1. Akun Terverifikasi

Pastikan akun DANA sudah terverifikasi atau berstatus akun DANA Premium. Jika akun DANA belum berstatus premium, atau masih berstatus basic, maka pengguna harus meng-upgrade akun DANA miliknya dengan melakukan beberapa langkah verifikasi.

Untuk melakukan verifikasi, pengguna memerlukan identitas resmi seperti KTP dan foto selfie. Verifikasi ini penting agar keamanan pengguna benar-benar terjamin saat mengakses fitur-fitur penuh dari DANA, termasuk tarik tunai.

2. Saldo DANA Mencukupi

Agar bisa tarik tunai DANA dengan lancar, pengguna harus memastikan saldo DANA miliknya mencukupi untuk jumlah yang ingin ditarik. Jadi, sebelum melakukan tarik tunai, pastikan untuk memeriksa saldo melalui aplikasi DANA.

3. Update Aplikasi DANA

Terakhir, syarat untuk bisa menarik tunai di DANA dengan lancar, pengguna harus memastikan aplikasi DANA yang digunakan adalah versi terbaru. Hal ini perlu dilakukan agar pengguna bisa menghindari berbagai masalah teknis yang mungkin terjadi.

Untuk meng-update aplikasi DANA terbaru, pengguna bisa mengunjungi Google Play Store untuk perangkat Android atau App Store untuk perangkat iOS. Di situ, pengguna bisa langsung memilih aplikasi DANA dan langsung melakukan pembaruan.

Setelah memenuhi berbagai syarat di atas, pengguna bisa langsung menarik tunai di DANA. Namun, pengguna perlu tahu bahwa biasanya ada biaya admin yang perlu dipenuhi untuk setiap tarik tunai. Biaya ini bervariasi tergantung pada bank atau minimarket, semacam Alfamart atau Indomaret yang dipilih.

Namun, bisa dipastikan bahwa biaya admin tarik tunai di Alfamart diketahui lebih murah daripada lewat mesin ATM. Contohnya, di Alfamart, pengguna akan dikenakan biaya admin sebesar Rp3.000 per sekali transaksi. Tarif yang sama juga berlaku di Alfamidi dan Lawson. Sementara itu, biaya admin di mesin ATM BCA akan dikenakan Rp4.500

Selanjutnya akan dijelaskan cara tarik tunai melalui beberapa tempat berikut ini:

Cara Tarik Tunai DANA melalui ATM

Pengguna dapat melakukan tarik tunai DANA di beberapa ATM yang bekerja sama dengan DANA. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka Aplikasi DANA dan masuk ke aplikasi DANA di smartphone.
  • Di halaman utama, pilih menu 'Kirim' atau 'Send'.
  • Selanjutnya, pilih opsi 'Tarik Tunai'.
  • Pilih bank atau ATM yang bekerja sama dengan DANA (misalnya, Bank BCA atau ATM BERSAMA).
  • Masukkan jumlah uang yang ingin pengguna tarik.
  • Setelah melakukan konfirmasi, pengguna akan menerima kode penarikan.
  • Kunjungi ATM yang telah dipilih.
  • Di ATM yang telah dipilih, pilih menu 'Transaksi Tanpa Kartu' dan masukkan kode penarikan yang diberikan.
  • Setelah itu, ATM akan mengeluarkan uang sesuai dengan jumlah uang yang sebelumnya telah dimasukkan.

Cara Tarik Tunai DANA Melalui Indomaret

Pengguna juga bisa melakukan tarik tunai DANA melalui gerai Indomaret. Berikut cara tarik tunai Dana melalui Indomaret:

  • Buka aplikasi DANA di ponsel.
  • Pilih menu Tarik Tunai.
  • Pilih opsi Tarik Tunai di Indomaret.
  • Masukkan nominal yang ingin pengguna tarik tunai.
  • Ikuti petunjuk selanjutnya yang ditampilkan di aplikasi.
  • Pengguna akan menerima token transaksi yang bisa digunakan untuk mendapatkan uang tunai di kasir Indomaret.

Cara Tarik Tunai DANA Melalui Alfamart

Selain Indomaret, pengguna DANA juga bisa menarik tunai via Alfamart. Ikuti langkah-langkah berikut untuk mengambil uang DANA di Alfamart.

  • Buka aplikasi DANA di ponsel.
  • Pilih menu Tarik Tunai.
  • Pilih opsi Tarik Tunai di Alfamart.
  • Masukkan nominal yang ingin ditarik tunai.
  • Ikuti petunjuk selanjutnya yang ditampilkan di aplikasi.
  • Pengguna akan menerima token transaksi yang bisa digunakan untuk mendapatkan uang tunai di kasir Alfamart.

Cara Tarik Tunai DANA Melalui Pegadaian

Selain tempat-tempat di atas, pengguna juga bisa melakukan tarik tunai di Pegadaian. Berikut ini cara menarik tunai dari DANA melalui Pegadaian:

  • Buka aplikasi DANA di smartphone.
  • Pilih menu penarikan uang (cashout).
  • Pilih metode Pegadaian.
  • Kunjungi Pegadaian terdekat.
  • Sampaikan ke petugas Pegadaian bahwa pengguna ingin menarik saldo DANA.
  • Informasikan nomor HP yang tercantum di aplikasi DANA.
  • Klik tampilan token.
  • Informasikan nomor token ke petugas di Pegadaian.
  • Sebutkan nominal saldo DANA yang hendak ditarik.
  • Tunjukkan kartu identitas berupa KTP atau SIM.
  • Tunggu proses transaksi tarik tunai.
Wanita menggunakan ponsel
Wanita menggunakan aplikasi dompet digital via ponsel. FOTO/iStockphoto

Berapa Minimal DANA yang Bisa Ditarik?

Lantas, tarik tunai DANA minimal berapa? Limit tarik tunai saldo DANA yang dapat dicairkan juga cukup beragam. Pada transaksi pertama, limit maksimum tarik tunai DANA pengguna adalah Rp250.000, dengan batas minimal Rp50.000 untuk transaksi pertama.

Kemudian, pada transaksi-transaksi berikutnya, limit tarik tunai pengguna DANA secara otomatis akan meningkat. Limit tarik tunai ini akan meningkat hingga mencapai Rp 1 juta per sekali penarikan.

Perlu diketahui, bahwa oengguna bisa melakukan penarikan saldo gratis di gerai dengan maksimal penarikan tiga kali per bulan. Penarikan saldo berikutnya akan dikenakan biaya Rp3.000 per transaksi.

Nah, terkadang pengguna mungkin saja bisa mengalami masalah saat melakukan tarik tunai di DANA. Beberapa masalah umum yang sering terjadi adalah berikut ini:

1. Pengguna tidak mendapat kode penarikan. Jika pengguna tidak menerima kode penarikan, maka mungkin saja ini terjadi karena koneksi internet yang kurang stabil. Oleh karena itu, pengguna harus terus mencoba hingga mendapat kode penarikan.

2. Pengguna mungkin saja mengalami saldo sudah terpotong, namun uang tidak keluar. Jika saldo sudah terpotong tetapi uang tidak keluar dari ATM, maka pengguna harus segera hubungi DIANA (CS DANA) dan bank terkait.

3. Kode penarikan bisa saja kadaluarsa, oleh karena itu, jika kode penarikan kadaluarsa sebelum digunakan, pengguna harus membuat permintaan baru di aplikasi DANA.

Demikian penjelasan mengenai cara tarik tunai DANA secara ringkas dan padat. Tarik tunai DANA adalah fitur dari dompet digital DANA yang sangat berguna untuk mengakses uang tunai dengan cepat dan mudah. Dengan fitur ini, pengguna DANA bisa menikmati fleksibilitas dan kenyamanan dalam mengelola keuangan.

Akhir kata, pengguna DANA harus selalu memastikan untuk selalu mengikuti panduan keamanan dan memverifikasi setiap transaksi untuk menghindari masalah. Jika terjadi kendala, layanan pelanggan (CS) DANA siap membantu.

Namun, pengguna DANA juga harus waspada terhadap oknum CS Palsu DANA yang bisa menjebak pengguna DANA kapan saja. Jika hal ini terjadi, pengguna DANA sebaiknya segera melaporkan masalah ini.

Baca juga:

Baca juga artikel terkait KEUANGAN atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Byte
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Lucia Dianawuri & Yulaika Ramadhani