Menuju konten utama

Cara Membuat Cairan Disinfektan Versi TRC BPBD DIY

Agar cara membuat cairan disinfektan berhasil, ketahui bahan-bahan yang dibutuhkan serta ukuran dan takaran perbandingannya. Berikut ini panduannya.

Cara Membuat Cairan Disinfektan Versi TRC BPBD DIY
Relawan menyemprotkan cairan disinfektan di fasilitas umum kawasan Bunderan Hotel Indonesia, Jakarta, Kamis (19/3/2020). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/hp.

tirto.id - Cara membuat cairan disinfektan perlu diketahui bagi Anda yang ingin melakukan penyemprotan di rumah secara mandiri. Cairan disinfektan dapat dibuan sendiri dengan mudah dan murah.

Virus Corona jenis baru bisa berdampak serius bahkan dapat menyebabkan kematian bagi seseorang yang memiliki riwayat penyakit kronis atau memiliki imun tubuh rendah.

Guna mengantisipasi pesebaran virus Corona tersebut pemerintah telah mengimbau masyarakat untuk melakukan social distance atau social distancing serta melakukan work from home atau bekerja dari rumah.

Selain itu, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD DIY juga melakukan pencegahan penyebaran virus Corona dengan menyemprotkan cairan disinfektan beberapa lokasi yang ada di Yogyakarta.

Sayangnya karena keterbatasan personil yang ada, penyemperotan yang dilakukan TRC BPBD DIY masih sebatas di zona merah atau daerah yang berpotensi besar terjadi penularan virus Corona.

"Untuk saat ini penyemprotan cairan disinfektan sementara baru bisa ditujukan dulu di zona merah. Zona merah ini di antaranya faskes (fasilitas kesehatan) tingkat 1 seperti puskesmas, klinik-klinik serta daerah yang di dalam peta itu masuk pada zona merah," ujar Komandan Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD DIY Wahyu Pristiawan saat dihubungi redaksi Tirto.

Namun, Wahyu mengatakan, bila ingin melakukan penyemprotan di rumah dengan menggunakan cairan disinfektan masyarakat dapat membuatnya sendiri.

"Bisa buat cairan disinfektan sendiri dengan mudah dan murah, yang pasti kalau mau nyemprot di rumah masing-masing saja, enggak usah kerja bakti yang mengumpulkan massa," ujar Wahyu.

Berikut langkah atau cara membuat cairan disinfektan sendiri di rumah menurut Komandan Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD DIY Wahyu Pristiawan.

Bahan untuk Membuat Cairan Disinfektan

Berikut ini bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat cairan disinfektan:

  • Air.
  • Cairan yang mengandung cloride (bisa pemutih pakaian atau karbol).
  • Gelas ukur.
  • Botol penyemprot.

Cara Membuat Cairan Disinfektan

Berikut ini langkah-langkah dalam membuat cairan disinfektan:

  1. Campurkan air dan cairan yang mengandung cloride.
  2. Aturannya untuk di dalam ruangan atau di dalam rumah kandungan cloride harus 0,1 persen dan untuk di luar ruangan adalah 0,5 persen.
  3. Setelah itu masukkan campuran tersebut ke dalam botol penyemprot dan cairan disinfektan siap untuk digunakan.

Ukuran dan Takaran Perbandingan Air dan Cairan Cloride

Berikut ini ukuran dan tarakan perbandingan air dan cairan yang mengandung cloride:

Untuk di dalam rumah atau dalam ruangan, kandungan cloride harus 0,1 persen

Air (dalam liter)Cairan pemutih pakaianKarbol
116 mililiter16 mililiter
232 mililiter32 mililiter
348 mililiter48 mililiter
464 mililiter64 mililiter
580 mililiter80 mililiter
10160 mililiter160 mililiter
15240 mililiter240 mililiter
20320 mililiter320 mililiter
50800 mililiter800 mililiter
1001,6 liter1,6 liter
2003,2 liter3,2 liter

Untuk di luar rumah atau luar ruangan, kandungan cloride harus 0,5 persen

Air (dalam liter)Cairan pemutih pakaianKarbol
180 mililiter80 mililiter
2160 mililiter160 mililiter
3240 mililiter240 mililiter
4320 mililiter320 mililiter
5400 mililiter400 mililiter
10800 mililiter800 mililiter
151,2 liter1,2 liter
201,6 liter1,6 liter
504 liter4 liter
1008 liter8 liter
20016 liter16 liter

Baca juga artikel terkait CAIRAN DISINFEKTAN atau tulisan lainnya dari Nur Hidayah Perwitasari

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Agung DH
Penyelaras: Ibnu Azis