Menuju konten utama

Cara Instalasi Exambrowser Client ANBK 2024 Semi Daring

Simak cara-cara instalasi aplikasi Exambrowser Client untuk keperluan ANBK 2024 berikut ini.

Cara Instalasi Exambrowser Client ANBK 2024 Semi Daring
Ilustrasi ANBK. foto/kemdikbud.go.id

tirto.id - Aplikasi Exambrowser Client ANBK 2024 menjadi aplikasi yang perlu diunduh dan diinstal oleh proktor. Aplikasi tersebut digunakan untuk simulasi dan kegiatan ANBK.

ANBK merupakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer. Kegiatan ini adalah bentuk evaluasi sistem pendidikan yang digelar oleh Kemendikbudristek, mulai dari jenjang pendidikan dasar hingga menengah.

Pelaksanaan ANBK 2024 bakal berlangsung dari bulan Agustus hingga November 2024. Saat ini, ANBK 2024 baru menggulirkan tahapan sinkronisasi simulasi Asesmen Nasional (AN) jenjang SMA, SMK, dan SMP sederajat.

Jadwal sinkronisasi simulasi AN SMA, SMK, dan SMP sederajat berlangsung pada 2-4 Agustus 2024. Selepas itu, agenda berlanjut dengan simulasi AN SMA, SMK, SMP sederajat pada 5-8 Agustus 2024.

Link Download Exambrowser Client ANBK 2024

Untuk melaksanakan proses Asesmen Nasional secara daring, keberadaan proktor dibutuhkan dalam kelancaran kegiatan tersebut. Merujuk Pedoman Penyelenggaraan Asesmen Nasional, proktor adalah petugas yang diberi kewenangan untuk menangani aspek teknis aplikasi AN di ruang asesmen.

Seorang proktor setidaknya mesti berkompeten di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), sekaligus punya pengalaman ikut pelatihan atau bertindak sebagai proktor. Proktor juga harus bersedia ditempatkan di satuan pendidikan pelaksana AN.

Tugas proktor yang terkait dengan pelaksanaan ANBK adalah melakukan pengunduhan aplikasi ANBK. Mereka juga bertugas meninstalasi aplikasi ANBK pada komputer proktor dan komputer klien untuk keperluan AN.

Aplikasi yang digunakan untuk ANBK 2024 adalah Exambrowser. Aplikasi ini dirancang dengan tingkat keamanan tinggi dan mencegah peserta mengakses aplikasi lain selama berlangsung ANBK.

Aplikasi Exambrowser Client juga bisa digunakan selama kegiatan simulasi ANBK 2024 kali ini. Berikut ini adalah link unduh atau download aplikasi Exambrowser Client ANBK 2024:

Link Download Exambrowser Client ANBK 2024

Cara Install Exambrowser Client ANBK 2024 Semi Online

Sebelum menjalankan aplikasi Exambrowser Client, pastikan bahwa perangkat peserta memenuhi spesifikasi minimal dalam mengoperasikan aplikasi tersebut. Spesifikasi minimal itu meliputi:

- Resolusi layar minimal 1024×720 pixel

- Operating System 32bit / 64bit (minimal Windows 7, linux, Mac OS, Chrome OS, Thin client, Raspberry)

- CPU minimal 2 core

- RAM 2 GB

- Koneksi internet 12 Mbps untuk 15 client (dialokasikan khusus untuk pelaksanaan ANBK)

Jika sudah beres perkara spesifikasi, proktor bisa masuk ke tahap berikutnya, yaitu melakukan install aplikasi. Cara install aplikasi Exambrowser Client ANBK 2024 semi online bisa mengacu langkah-langkah berikut ini:

1. Ekstrak Exambrowser Client yang terdiri dari 14 file (total ukuran file sekitar 60 MB)

2. Jalankan Exambrowser.exe dengan klik dua kali file ber-icon layar komputer dan perisai. Anda juga bisa menekan klik kanan, lantas pilih tombol "Run Administrator".

3. Selanjutnya, klik tombol "RUN" di bagian bawah menu pop-up Exambrowser. Pastikan aplikasi yang digunakan merupakan versi terbaru.

4. Selesai. Aplikasi Exambrowser sudah bisa digunakan.

Jadwal dan Tahapan ANBK 2024

Jadwal dan tahapan ANBK 2024 akan mulai berlangsung pada Agustus hingga November 2024. Berikut ini adalah jadwal ANBK 2024 tiap jenjang pendidikan:

A. SD/SDLB/MI/Sederajat:

  • Tahap 1: 28-31 Oktober 2024
  • Tahap 2: 4-7 November 2024
B. SMP/SMPLB/MTs/Sederajat: 9-12 September 2024

C. SMA/SMALB/MA/Sederajat: 19-22 Agustus 2024

Untuk tahapan seluruh pelaksanaan ANBK 2024 adalah sebagai berikut:

  • Sinkronisasi simulasi AN SMA/SMK, SMP, dan sederajat: 2-4 Agustus 2024
  • Simulasi AN SMA/SMK, SMP, dan sederajat: 5-8 Agustus 2024
  • Sinkronisasi gladi bersih AN SMA/SMK/sederajat: 9-11 Agustus 2024
  • Sinkronisasi pelaksanaan AN SMA/SMK/sederajat: 16-18 Agustus 2024
  • Pelaksanaan AN SMA/SMK/sederajat: 19-22 Agustus 2024
  • Pelaksanaan AN Paket C: 24-25 Agustus 2024
  • Sinkronisasi gladi bersih AN SMP/sederajat: 30 Agustus - 1 September 2024
  • Gladi bersih AN SMP/sederajat: 2-5 September 2024
  • Sinkronisasi pelaksanaan AN SMP/sederajat: 6-8 September 2024
  • Pelaksanaan AN SMP/sederajat: 9-12 September 2024
  • Pelaksanaan AN Paket B: 14-15 September 2024
  • Sinkronisasi simulasi AN SD/sederajat: 20-22 September 2024
  • Simulasi AN SD/sederajat: 23-26 September 2024
  • Sinkronisasi gladi bersih AN SD/sederajat tahap 1: 11-13 Oktober 2025
  • Gladi bersih AN SD/sederajat tahap 1: 14-17 Oktober 2024
  • Sinkronisasi gladi bersih AN SD/sederajat tahap 2: 18-20 Oktober 2025
  • Gladi bersih AN SD/sederajat tahap 2: 21-24 Oktober 2024
  • Sinkronisasi pelaksanaan AN SD/sederajat tahap 1:25-27 Oktober 2024
  • Pelaksanaan AN SD/sederajat tahap 1: 28-31 Oktober 2024
  • Pelaksanaan AN Paket A tahap 1: 2-3 November 2024
  • Sinkronisasi pelaksanaan AN SD/sederajat tahap 2: 1-3 November 2024
  • Pelaksanaan AN SD/sederajat tahap 2: 4-7 November 2024
  • Pelaksanaan AN Paket A tahap 2: 9-10 November 2024.

Baca juga artikel terkait ANBK 2024 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Edusains
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Yulaika Ramadhani