Menuju konten utama

Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Secara Online & Via SMS dan ATM

Agar cara cek saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online dan via SMS serta ATM lebih cepat dan mudah, berikut beberapa tips yang harus peserta ketahui.

Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Secara Online & Via SMS dan ATM
Ilustrasi BPJS Ketenagakerjaan. antara foto/abriawan abhe/foc/16.

tirto.id - Cara cek saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online perlu peserta ketahui agar mereka dapat melakukan pencairan BPJS Ketenagakerjaan tanpa melalui aplikasi BPJSTKU, tetapi lewat situs resmi sekaligus via SMS dan ATM. Bagaimana caranya?

Bagi yang telah memiliki BPJS Ketenagakerjaan, maka Anda dapat menikmati beberapa layanan di dalamnya. Cara kerja BPJS serupa dengan asuransi keuangan, yakni berdasarkan premi yang dibayarkan pekerja maupun pemberi kerja yang dikelola untuk berbagai investasi.

Hasil dari investasi tersebut, akan dikembalikan lagi kepada peserta BPJS seperti halnya sebuah tabungan atau investasi.

Misalnya, program Jaminan Hari Tua (JHT). Dalam program tersebut, iuran dibayarkan langsung oleh perusahaan dengan memotong penghasilan pekerja dengan perhitungan 3,7 persen ditanggung perusahaan dan 2 persen ditanggung pekerja. Atau, jika ditotal sebesar 5,7 persen dari upah.

Semakin lama Anda bekerja, maka saldo BPJS TK ini bisa semakin besar nilainya. Tentu hal ini menjadi kabar baik, karena setidaknya dapat menjadi jaminan bagi masa depan atau hari tua Anda.

Selain itu, sebagaimana tertera dalam Peraturan Pemerintah No. 60 Tahun 2015, yang mulai berlaku sejak 1 september 2015 lalu, bahwa saldo JHT bisa diambil 10 persen, 30 persen hingga 100 persen tanpa harus menunggu usia kepesertaan 10 tahun atau peserta minimal berumur 56 tahun seperti yang tertera di peraturan sebelumnya, Peraturan Pemerintah (PP) No 46 tahun 2015.

Anda bisa cek saldo JHT (Jaminan Hari Tua) BPJS Ketenagakerjaan melalui beberapa metode, salah satunya melalui aplikasi resmi BPJSTKU yang dikenalkan pada 2018 lalu dengan tujuan untuk memperluas kepesertaan.

Infografik BPJS Ketenagakerjaan

Infografik BPJS Ketenagakerjaan. tirto.id/Fuadi

Selain melalui aplikasi BPJSTKU, Anda juga dapat cek saldo melalui beberapa metode lain. Seperti via situs resmi, SMS, dan ATM. Berikut ini adalah caranya sebagaimana telah dirangkum Tirto:

Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Via Situs

Pertama-tama, Anda harus menyiapkan kartu BPJS Ketenagakerjaan karena akan memerlukan nomor KPJ. Langkah-langkahnya sebagai berikut:

  1. Buka situs website resmi BPJS Ketenagakerjaan di bpjsketenagakerjaan.go.id
  2. Atau Anda dapat secara langsung log in melalui tautan sso.bpjsketenagakerjaan.go.id
  3. Setelah itu, klik menu “Layanan Peserta” pada halaman
  4. Kemudian klik “Pilih Tenaga Kerja”
  5. Di situlah akan muncul pilihan berupa “BPJSTKU” dan “Antrian Online”
  6. Untuk bagian cek saldo, Anda pilih menu “BPJSTKU”
  7. Anda akan masuk ke alamat bpjsketenagakerjaan.go.id dan muncul halaman login, dan tinggal masukan email dan kata sandi

Namun, bagaimana dengan yang belum pernah cek secara online atau dalam artian pengguna baru? Maka, Anda harus membuat akun terlebih dahulu dengan langkah berikut ini:

  1. Setelah klik “Log in” buatlah akun BPJSTK dengan pilih “Daftar Pengguna” dan isilah formulir data registrasi ini seperti Nama, Nomor KTP, Nomor Kartu Peserta Jamsostek (KJP)/BPJS TK
  2. Kemudian pilihlah 'Setuju' pada kolom ketentuan penggunaan layanan
  3. Bila data sudah terisi lengkap dan benar, klik “Daftarkan” atau “SUBMIT DATA”
  4. Setelah itu akan muncul tampilan beragam menu, Anda tinggal pilih “Lihat  Saldo”
  5. Setelah semuanya selesai dan sudah mendaftar, silakan tunggu email konfirmasi atau balasan pesan SMS dari nomor ponsel (HP) untuk aktivasi akun

Jika sudah menerima email atau SMS konfirmasi, silakan masukkan kode aktivasi di alamat yang sudah tersedia lalu klik tombol kirim, supaya user id dan password dapat digunakan.

Kemudian cek inbox email Anda. Bila sudah aktif, dapat langsung melakukan pengecekan saldo BPJS Ketenagakerjaan via daring dengan terlebih dahulu login menggunakan email yang Anda daftarkan dan PIN. Proses selanjutnya ikuti langkah berikut ini:

Masukkan email dan kata sandi

Selanjutnya pilihlah menu “Lihat Saldo JHT”

Kemudian pilihlah “KPJ BPJS Ketenagakerjaan Anda”, lalu klik tombol “SUBMIT”

Jumlah saldo Anda akan muncul di layar

Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Via SMS

Cara ini tidak kalah mudah dengan mengecek di website resmi BPJS karena hanya menggunakan pesan singkat atau SMS. Cek saldo via SMS juga menjadi favorit para pekerja karena tidak perlu repot-repot membuat akun di website resmi BPJS.

Namun, sebelum itu Anda harus melakukan aktivasi terlebih dahulu. Berikut langkah-langkah aktivasi BPJS via SMS:

  1. Ketik pada layar HP Anda berupa: DAFTAR (spasi) SALDO#Nomor KTP#NAMA#Tanggal lahir#Nomor peserta, kemudian kirim SMS  ke 2757
  2. Untuk format tanggal lahir berupa dd-mm-yy (misal untuk 1 Januari 1990 berarti: 01-01-90)
  3. Setelah itu, Anda akan menerima balasan SMS dari BPJS yang berisi ucapan terima kasih dan nomor ID Anda
  4. Setelah Anda mendapatkan ID, Anda langsung bisa cek saldo JHT dengan membalas sms tersebut dengan format SALDO (spasi) NOMOR PESERTA, kirim ke 2757
  5. Tunggu sebentar, dan Anda akan langsung menerima balasan berisi saldo JHT Anda

Perlu Anda ketahui bahwa layanan SMS ini hanya berlaku untuk nomor operator tertentu seperti Telkomsel, XL, dan Indosat. Jadi, Anda tidak bisa mengecek saldo di luar nomor ponsel operator tersebut.

Namun, bagaimana jika Anda ganti nomor? Untuk kasus ini, Anda perlu memberitahu pihak BPJS kalau Anda sudah ganti nomor HP. Caranya adalah sebagai berikut:

  1. Kirim SMS berupa Ketik: DAFTAR (spasi) GANTI (spasi) HP#Nomor Handphone lama#Nomor KTP, kirim ke 2757
  2. Begitu pula jika Anda ingin mengganti PIN cukup SMS ke 2757
  3. Untuk ganti PIN, Anda juga hanya perlu mengirim SMS dengan format DAFTAR (spasi) GANTI (spasi) #Pin lama#Pin baru kirim ke 2757

Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Via ATM

Cara selanjutnya untuk mengecek saldo JHT, bisa menggunakan ATM. Namun, tidak bisa sembarang ATM melainkan harus dari ATM BNI. Untuk mengecek dengan cara ini, sangat mudah. Caranya adalah sebagai berikut:

  1. Datanglah ke ATM BNI terdekat Anda
  2. Masukkan kartu ATM dan pin Anda
  3. Setelah itu cari menu Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan
  4. Kemudian saldo Anda akan muncul
  5. Jangan lupa untuk keluar dan ambil kartu ATM Anda kembali

-----------

Adendum:Artikel ini mengalami perubahan judul pada Senin, 30 Agustus 2021, pukul 08.35 WIB. Sebelumnya di judul tertulis Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Aplikasi & Bisa via Situs.

Baca juga artikel terkait BPJS KETENAGAKERJAAN atau tulisan lainnya dari Ahmad Efendi

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Ahmad Efendi
Penulis: Ahmad Efendi
Editor: Alexander Haryanto