Menuju konten utama

Cara Cek Hasil PPDB SMA/SMK Jabar 2024 Posisi Sementara

Pengumuman PPDB SMA/SMK Jabar 2024  tahap 1 dilaksanakan pada tanggal 19 Juni 2024. Simak cara cek hasil posisi sementara.

Cara Cek Hasil PPDB SMA/SMK Jabar 2024 Posisi Sementara
Orang tua bersama calon siswa baru melakukan pendaftaran pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 di SMK Negeri 8, Bandung, Jawa Barat, Rabu (5/6/2024). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/aww

tirto.id - Cara cek hasil PPDB SMA/SMK Jabar 2024 posisi sementara bisa dilakukan dengan mengunjungi laman ppdb.jabarprov.go.id. Pengumuman PPDB tahap 1 dilaksanakan pada tanggal 19 Juni 2024.

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA/SMK Jawa Barat (Jabar) 2024 terdiri dari tahap 1 dan 2. Jika kuota tidak terpenuhi pada tahap 1, pelimpahan bisa dilakukan ke tahap 2 sesuai ketentuan yang berlaku.

PPDB SMA/SMK Jabar 2024 menyediakan sejumlah jalur. Jenjang SMA di antaranya ialah Zonasi, Afirmasi KETM dan PDBK, Perpindahan Tugas Orang Tua/Anak Guru, dan Prestasi.

Sedangkan jenjang SMK terdiri dari Jalur Prioritas Terdekat, Jalur Afirmasi (KETM dan PDBK), Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/Anak Guru/Wali, serta Jalur Prestasi Nilai Rapor dan Prestasi Kejuaraan.

Cara Cek Posisi Sementara Hasil PPDB SMA/SMK Jabar 2024

Cara cek posisi sementara hasil PPDB SMA/SMK Jabar 2024 saat ini menjadi salah satu yang palig dicari calon siswa.

Berikut adalah tahapan lengkap cara cek posisi sementara hasil PPDB SMA/SMK Jabar 2024:

  • Kunjungi laman https://ppdb.jabarprov.go.id/.
  • Tekan "Cek Pendaftar".
  • Pilih salah satu wilayah PPDB. Semisal "Cabang Dinas I
  • BOGOR" dan klik "Lihat Selengkapnya".
  • Calon siswa bisa memasukkan nomor pendaftaran pada menu "Cari Pendaftar" dan tekan "Cari".
  • Cara lain yaitu pilih menu "Info Sekolah" dan tekan "Klik Disini".
  • Nantinya terdapat tampilan dari masing-masing SMA/SMK.
  • Pilihan salah satu sekolah dan tekan "Lihat".
  • Berikutnya tersaji tampilan kuota pendaftar dari masing-masing jalur.
Kuota PPDB 2024 di Jawa Barat
Orang tua bersama calon siswa baru melakukan pendaftaran pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 di SMK Negeri 8, Bandung, Jawa Barat, Rabu (5/6/2024).ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/aww

Pelimpahan Kuota PPDB SMA/SMK Jabar 2024

Pelimpahan kuota PPDB SMA/SMK Jabar 2024 dibagi sesuai tahap (1 dan 2) pada masing-masing jenjang. Gubernur Jawa Barat melalui Peraturan Gubernur nomor 2 tahun 2024 tentang Petunjuk Teknis Penerimaan Peserta Didik Baru pada Sekolah Menengah Atas, Sekolah Menengah Kejuruan, dan Sekolah Luar Biasa sudah membuat ketentuannya.

Berikut adalah ketentuan pelimpahan kuota PPDB SMA/SMK Jabar 2024:

Pelimpahan Kuota PPDB SMA Jabar 2024

Tahap 1

  • Jika Jalur Afirmasi KETM tidak terpenuhi, kuota dilimpahkan ke Jalur Zonasi dan sebaliknya sampai batas kuota.
  • Jika dari hasil pelimpahan Jalur Afirmasi KETM tidak terpenuhi, kuota dilimpahkan ke Jalur Zonasi dan sebaliknya masih terdapat sisa kuota tidak terpenuhi, kuota dilimpahkan pada Tahap 2 pada jalur prestasi nilai rapor.
Tahap 2

  • Jika Jalur Afirmasi PDBK tidak terpenuhi, kuota dilimpahkan ke Jalur Prestasi Nilai Rapor.
  • Pelimpahan timbal balik antar kuota Jalur Perpindahaan Tugas Orang Tua/Wali ke Anak Guru hingga batas kuota;
  • Jika masih ada kuota, pelimpahan kuota ke jalur prestasi nilai rapor.
  • Jika jalur prestasi kejuaraaan tidak terpenuhi, kuota dilimpahkan ke jalur prestasi nilai rapor.

Pelimpahan Kuota PPDB SMK Jabar 2024

Tahap 1

  • Pelimpahan timbal balik antara kuota Jalur Afirmasi KETM dan Jalur Prioritas Terdekat hingga batas kuota.
  • Jika kuota Jalur Afirmasi KETM dan Jalur Prioritas Terdekat tidak terpenuhi, kuota dialihkan pada kuota jalur prestasi nilai rapor pada Tahap 2.
Tahap 2

  • Pelimpahan timbal balik antara kuota Jalur Afirmasi PDBK dengan Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali/Anak Guru.
  • Jika kuota hasil sebagaimana Pelimpahan timbal balik antara kuota Jalur Afirmasi PDBK dengan Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali Dengan Anak Guru tidak terpenuhi, kuota dilimpahkan ke Jalur Prestasi Nilai Rapor.
  • Pelimpahan timbal balik antara Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali Dengan Anak Guru.
  • Jika kuota hasil Pelimpahan timbal balik antara Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali dengan Anak Guru tidak terpenuhi, kuota dilimpahkan ke Jalur Prestasi Nilai Rapor.
  • Jika kuota Jalur Prestasi Kejuaraan tidak terpenuhi, kuota
  • dilimpahkan kepada Jalur Prestasi Nilai Rapor.

Jadwal dan Tahapan Seleksi PPDB SMA/SMK Jabar 2024

Berikut adalah jadwal lengkap dan tahapan seleksi PPDB SMA/SMK Jabar 2024:

Jadwal PPDB SMA/SMK Jabar 2024 Tahap 1

  • 3-7 Juni 2024: Pendaftaran dan verifikasi dokumen tahap 1
  • 3-7 Juni 2024: Masa sanggah verifikasi
  • 10-12 Juni 2024: Pemetaan/penyaluran afirmasi KETM (Keluarga Ekonomi Tidak Mampu) non ekstrim
  • 13-14 Juni 2024: Rapat koordinasi penyaluran KETM (Keluarga Ekonomi Tidak Mampu) non ekstrim
  • 13-14 Juni 2024: Rapat Dewan Guru penetapan hasil seleksi PPDB tahap 1:
  • 13-14 Juni 2024: Koordinasi Satuan Pendidikan dengan Cabang Dinas
  • 19 Juni 2024: Pengumuman PPDB tahap 1
  • 20-21 Juni 2024: Daftar ulang PPDB tahap 1

Jadwal PPDB SMA/SMK Jabar 2024 Tahap 2

  • 24-28 Juni 2024: Pendaftaran PPDB tahap 2
  • 24-28 Juni 2024: Masa sanggah verifikasi
  • 1-2 Juli 2024: Tes minat dan bakat, program bidang keahlian (SMK)
  • 1-2 Juli 2024: Uji kompetensi prestasi kejuruan (SMA) bagi yang melaksanakan
  • 3-4 Juli 2024: Rapat Dewan Guru penetapan hasil seleksi PPDB tahap 2 dan koordinasi Satuan Pendidikan dengan Cabang Dinas
  • 5 Juli 2024: Pengumuman PPDB tahap 2
  • 8-9 Juli 2024L Daftar ulang PPDB tahap 2
  • 15-17 Juli 2024: Masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS)

Baca juga artikel terkait PPDB 2024 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yulaika Ramadhani