Menuju konten utama

Link Pengumuman PPDB SMP DKI Jakarta 2024 di ppdb.jakarta.go.id

Pengumuman hasil seleksi PPDB SMP DKI Jakarta 2024 jalur prestasi dan afirmasi diumumkan pada Rabu, 12 Juni 2024, jam 17.00 WIB di laman ppdb.jakarta.go.id

Link Pengumuman PPDB SMP DKI Jakarta 2024 di ppdb.jakarta.go.id
PPDB DKI Jakarta 2024. foto/pemprov DKI Jakarta

tirto.id - Hasil seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP DKI Jakarta 2024 jalur prestasi dan afirmasi akan diumumkan pada Rabu, 12 Juni 2024, pukul 17.00 WIB. Pengumuman dapat dilihat secara online melalui portal resmi PPDB DKI Jakarta di laman ppdb.jakarta.go.id.

PPDB SMP DKI Jakarta 2024 diketahui telah membuka sejumlah jalur pendaftaran bagi calon peserta didik baru (CPDB), mulai dari jalur prestasi, afirmasi, zonasi, hingga jalur perpindahan tugas orang tua/wali (PTO).

Khusus untuk jalur prestasi dan afirmasi, pendaftaran telah dibuka pada 10 Juni 2024 lalu. Pendaftaran ditutup pada 12 Juni 2024 yang langsung disusul dengan pengumuman hasil seleksi di hari yang sama.

Jalur prestasi diperuntukkan bagi CPDB yang memiliki prestasi akademik maupun non-akademik. Sementara jalur afirmasi dibuka bagi CPDB yang berasal dari keluarga tidak mampu, penyandang disabilitas, anak panti, serta anak dari tenaga kesehatan yang meninggal dunia dalam penanganan COVID-19.

Sementara itu, pendaftaran PPDB SMP DKI Jakarta 2024 untuk jalur PTO dilaksanakan pada 10-25 Juni 2024, sedangkan pendaftaran jalur zonasi rencananya akan dilaksanakan pada 24-26 Juni 2024 mendatang.

Cara Cek Hasil Pengumuman PPDB SMP DKI Jakarta 2024

Posko pelayanan PPDB di Jakarta

Petugas membantu orang tua murid melakukan pengecekan status pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Posko Pelayanan PPDB, Jakarta, Senin (10/6/2024). Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyediakan sebanyak 12 posko pelayanan untuk membantu masyarakat dalam proses pendaftaran PPDB di Jakarta. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S./rwa.

Pengumuman hasil PPDB SMP DKI Jakarta 2024 dapat dilihat secara online melalui laman resmi ppdb.jakarta.go.id. Khusus untuk jalur prestasi dan afirmasi, pengumuman akan dilaksanakan pada Rabu, 12 Juni 2024, pukul 17.00 WIB.

Sementara untuk jalur zonasi dan PTO, pengumuman baru dirilis pada tanggal 26 Juni 2024 mendatang. Berikut link pengumuman hasil PPDB SMP DKI Jakarta 2024 untuk semua jalur:

Cara melihat pengumuman PPDB SMP PPDB DKI Jakarta 2024:

  1. Silakan klik link pengumuman di atas
  2. Klik tombol “Pilih Sekolah”
  3. Pilih sekolah yang dituju dari daftar yang tersedia
  4. Halaman berikutnya menunjukkan daftar peserta didik yang ditetapkan sebagai siswa baru di sekolah tersebut
  5. Untuk melihat data lengkapnya, silakan klik pada nama.

Tata Cara Lapor Diri PPDB SMP DKI Jakarta 2024

CPDB yang lolos seleksi PPDB SMP DKI Jakarta 2024 dan diterima di sekolah tujuannya wajib melakukan lapor diri. Lapor diri dilakukan secara daring melalui laman ppdb.jakarta.go.id sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan.

Khusus untuk jalur prestasi dan afirmasi, lapor diri dilaksanakan selama dua hari pada 13-14 Juni 2024. CPDB yang suda melakukan lapor diri tidak diperkenankan mengikuti atau mendaftar di jalur PPDB lainnya.

Sementara bagi CPDB yang sudah lolos seleksi, tapi tidak melakukan lapor diri, maka akan dinyatakan gugur/mengundurkan diri. CPDB tersebut juga tidak diperkenankan mendaftar jalur PPDB lainnya, sedangkan kuotanya akan dilimpahkan ke PPDB Tahap Kedua.

Baca juga artikel terkait PPDB 2024 atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yulaika Ramadhani