tirto.id - Makan Bergizi Gratis (MBG) adalah program pemerintah yang digulirkan dalam rangka menjamin anak-anak di sekolah menerima asupan gizi layak di jam makan siang tanpa harus membeli sendiri.
Melalui MBG, pemerintah mendistribusikan makanan yang disiapkan di dapur produksi ke sekolah-sekolah sebagai penerima manfaat.
Karena sifatnya yang melibatkan banyak elemen operasional (dapur, packing, distribusi, kebersihan, hingga pengemudi), program ini juga membuka peluang pekerjaan baru dalam rantai logistiknya.
Salah satu posisi penting dalam pelaksanaan MBG adalah driver atau sopir distribusi. Setiap yayasan pengelola dapur MBG memiliki driver yang bertugas untuk mendistribusikan makanan dengan memastikan makanan dalam kondisi baik.
Tugas Sopir MBG?
Sopir bekerja sesuai job description driver distribusi MBG 2025. Berikut adalah beberapa tugas dan tanggung jawab sopir dalam program tersebut:
- Memastikan kendaraan dalam keadaan bersih, rapi, dan higienis.
- Bertanggung jawab menaikkan dan mendistribusikan makanan.
- Memastikan makanan selama proses pendistribusian tidak ada yang tumpah atau rusak.
- Memastikan setiap sekolah penerima manfaat mendapatkan porsi makanan sesuai jumlah yang sudah ditentukan, disertai bukti konkret sesuai standar operasional.
- Mengambil alat makan kotor di sekolah dan mendistribusikannya ke tempat pencucian.
- Membawa tempat makan bersih dari tempat pencucian ke unit pelayanan.
- Membawa, mengisi, mengamankan, dan memberikan surat jalan kepada koordinator lapangan.
Dengan demikian, tugas sopir MBG tidak terbatas 'mengemudi saja'. Sopir MBG juga memiliki tugas yang mencakup aspek logistik (pengambilan, pengiriman, menjaga kualitas makanan), administrasi (surat jalan), serta pengelolaan peralatan makan.
Berapa Gaji Sopir MBG?
Besaran gaji sopir MBG dapat berbeda tergantung daerah, kebijakan pemerintah daerah atau yayasan pengelola MBG sebagai pemberi kerja. Gaji juga ditentukan berdasarkan skema kontrak harian atau bulanan, serta jam kerja dan beban tanggung jawab.
Rata-rata, gaji sopir MBG berkisar Rp80 ribu sampai Rp100 ribu per hari. Jika diasumsikan bekerja kurang lebih 30 hari (atau sesuai jumlah hari kerja yang ditetapkan), maka gaji bulanan bisa mencapai sekitar Rp2,4 juta hingga Rp3 juta.
Namun, perlu diingat bahwa angka tersebut adalah estimasi dan bisa sangat bergantung pada kebijakan masing-masing daerah.
Misalnya dalam sebuah lowongan kerja “driver/sopir dapur MBG” yang diiklankan di daerah di Yogyakarta (wilayah Bantul), pekerjaan bersifat paruh waktu. Lowongan tersebut mengharuskan sejumlah persyaratan.
Lowongan tersebut diperuntukan untuk minimal pendidikan SMA atau sederajat. Syarat administrasi lainnya yakni memiliki SIM A yang masih berlaku.
Kemudian memiliki pengalaman minimal 3 tahun sebagai driver pribadi atau driver perusahaan dan menguasai rute jalan di sekitar DIY dan sekitarnya. Untuk syarat normatif yakni disiplin, jujur, dan memiliki integritas tinggi. Serta memiliki catatan berkendara yang bersih.
Dengan syarat dan kriteria tersebut, gaji ditawarkan sebesar Rp2 juta hingga Rp2,1 juta per bulan.
Angka ini menunjukkan bahwa skema bulanan juga digunakan oleh beberapa penyelenggara lokal. Terutama ketika sopir memiliki jam kerja tetap dan tanggung jawab penuh dalam distribusi, administrasi, dan pemeliharaan kendaraan.
Penulis: Irwan Syambudi
Editor: Dicky Setyawan
Masuk tirto.id


































