Menuju konten utama

Bagaimana Cara Mencegah Agar Ular Tak Masuk Rumah di Musim Hujan

Ada banyak cara yang bisa dilakukan agar ular tidak masuk rumah di antaranya adalah menghilangkan mangsa favorit ular hingga menggunakan cuka.

Bagaimana Cara Mencegah Agar Ular Tak Masuk Rumah di Musim Hujan
Kegiatan edukasi Ular oleh Pecinta satwa Yogyakarta di kantor berita tirto.id Yogyakarta, Rabu (18/12/2019). tirto.id

tirto.id - Saat musim hujan, rumah bisa jadi tempat persembunyian yang nyaman bagi ular. Itulah kenapa banyak kasus ular masuk ke dalam rumah warga ketika cuaca sedang dingin.

Ular termasuk hewan berdarah dingin yang tidak mampu mengatur suhu tubuhnya dari dalam. Sehingga, saat musim hujan, ular bergantung pada panas eksternal atau dari lingkungan sekitarnya.

Ular yang masuk ke dalam rumah saat musim hujan biasanya karena ingin menghangatkan diri. Akan tetapi, ada beberapa faktor lain yang bisa membuat ular tertarik untuk masuk ke dalam rumah.

Salah satunya adalah karena ular sedang lapar dan ada mangsa di dalam rumah. Contoh hewan yang disukai oleh ular adalah tikus, kadal, katak, cicak, atau hewan kecil lainnya.

Ular juga butuh tempat yang nyaman dan aman untuk ganti kulit, bertelur, hibernasi, atau bahkan membuat sarang. Oleh karena itu, rumah yang punya tumpukan barang, tersembunyi, gelap, dan hangat bisa jadi tempat yang cocok bagi ular.

Cara mencegah ular masuk ke dalam rumah

Ada banyak cara yang bisa dilakukan agar ular tidak masuk ke dalam rumah. Mulai dari menyingkirkan hal-hal yang disukai ular hingga menaruh benda-benda yang baunya dibenci oleh hewan melata tersebut.

Dilansir dari lamanCallnorthwest, berikut beberapa cara untuk mengusir ular dari rumah:

1. Hilangkan mangsa favorit ular

Salah satu yang memancing ular adalah adanya mangsa di dalam rumah, seperti tikus, katak, cicak, serangga, bahkan burung atau ikan peliharaan. Jadi, hal yang pertama dilakukan adalah memastikan tidak ada sumber makanan bagi ular di dalam rumah.

2. Hilangkan tempat yang berpotensi jadi sarang ular

Ular menyukai tempat yang gelap dan lembab. Hewan melata ini juga senang bersembunyi di lubang atau celah-celah sempit.

Guna mencegah ular masuk, pastikan rumah terbebas dari retakan atau lubang. Perbaiki talang, pipa, atau saluran ventilasi yang rusak.

Ular juga suka bersembunyi di tumpukan kayu atau barang lainnya, jadi pastikan untuk merapikan semua barang di rumah. Jika memungkinkan, simpan barang-barang yang jarang dipakai ke dalam kotak yang terkunci rapat.

3. Rapikan pekarangan rumah dan tanam tumbuhan pengusir ular

Jika ada pekarangan atau taman di sekitar rumah, pastikan untuk selalu merapikan dan membersihkannya. Jangan biarkan ada semak atau rumput tinggi karena hal ini bisa jadi tempat persembunyian ular.

Anda juga bisa memasang pagar anti ular yang terbuat dari jaring baja. Alternatif lainnya adalah menanam tumbuhan yang bisa mengusir ular, contohnya bunga marigold, wormwood, dan tanaman serai.

4. Pelihara predator alami bagi ular

Anda bisa memelihara hewan yang merupakan predator alami ular, contohnya kucing dan kalkun. Ular biasanya tidak akan berani mendekati rumah yang dihuni oleh musuh alami mereka. Kalaupun tetap ada ular yang mendekat, hewan seperti kucing akan langsung memangsanya.

5. Gunakan produk pengusir ular atau kapur barus

Kebanyakan produk pengusir ular yang dijual di pasaran biasanya menggunakan zatnaphthaleneyang baunya dibenci oleh ular.Naphthalenejuga terkandung dalam kapur barus yang punya wangi khas menyengat.

Tebarkan kapur barus di tempat-tempat yang mungkin bisa jadi akses masuk ular. Namun berhati-hatilah bagi Anda yang memiliki anak kecil atau hewan peliharaan karena kapur barus bisa jadi benda berbahaya bagi mereka.

6. Bubuk sulfur/ belerang

Bubuk belerang juga cukup ampuh untuk mencegah ular masuk ke dalam rumah karena memiliki bau yang kuat dan menyengat. Taruhlah bubuk belerang di sekitar rumah atau tempat-tempat yang sekiranya menjadi akses masuk bagi ular.

7. Minyak cengkeh dan kayu manis

Campurkan kedua bahan ini dan semprotkan ke sekitar rumah. Campuran ini juga bisa dijadikan bahandiffuserdi dalam ruangan. Jika terlanjur menemukan ular di dalam rumah, semprotkan langsung ke arah ular untuk mengusir mereka.

8. Bawang putih/ bawang bombay/ bawang merah

Bawang mengandung asam sulfonat yang bisa membuat mata perih dan menangis ketika kita mengirisnya. Zat yang sama ternyata juga bagus untuk mencegah ular masuk ke dalam rumah. Campurkan bawang dengan garam batu dan taburkan di sekitar rumah agar ular menjauh.

9. Amonia

Ular sangat membenci amonia karena baunya yang sangat kuat, jadi zat ini bisa jadi pilihan dengan cara menyemprotkannya ke sekitar rumah. Zat amonia biasanya juga ditemukan di produk-produk pembersih yang punya bau menyengat.

10. Cuka

Cuka termasuk salah satu pengusir ular yang cukup ampuh. Jika rumah Anda berdekatan dengan perairan atau memiliki kolam renang, tuangkan cuka di sekitarnya untuk mengusir ular.

11. Jeruk nipis

Campurkan jeruk nipis dengan cabe atau peppermint, lalu tebarkan di sekitar rumah atau tempat-tempat yang bisa jadi akses masuk ular. Ular tak hanya benci dengan baunya, tapi campuran ini juga bisa membuat kulit mereka gatal.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Nur Hidayah Perwitasari