Menuju konten utama

Baca Komik Kaiju No 8 119 Sub Indo dan Prediksi Chapter Terbaru

Berikut ini link baca komik Kaiju No 8 119 subtitle Indonesia gratis di Mangaplus. Baca juga prediksinya di sini. 

Baca Komik Kaiju No 8 119 Sub Indo dan Prediksi Chapter Terbaru
Manga KAIJU NO 8 Monster 8. foto/mangaplus.shueisha.co.jp

tirto.id - Komik Kaiju No. 8 Chapter 119 dengan subtitle bahasa Indonesia akan rilis hari ini, Kamis, 19 Desember 2024 pukul 22.00 WIB melalui layanan MangaPlus by Shueisha. Jadwal penayangan chapter terbaru Manga Kaiju No. 8 ini dapat berubah sewaktu-waktu.

Kaiju No. 8 merupakan manga yang diadaptasi ke dalam bentuk anime bertajuk sama di bawah garapan Studios Production I.G. Manga Kaiju No. 8 diserialisasikan Shounen Jump Plus mulai 3 Juli 2020. Berikut ini beberapa karakter yang ada dalam Manga Kaiju No 8:

  • Kafka Hibino
  • Kikoru Shinomiya
  • Reno Ichikawa
  • Mina Ashiro
  • Soushirou Hoshina
  • Gen Narumi
  • Iharu Furuhashi
  • Isao Shinomiya
  • Kaijuu No. 9
  • Konomi Okonogi.

Prediksi Manga Kaiju No 8 Chapter 119

Chapter 118 sebelumnya dimulai dengan Kaiju No. 8 yang berkomunikasi dengan Hibino Kafka. Kaiju No. 8 menceritakan tentang masa lalunya hingga dapat berubah menjadi moster. Hal ini dilakukan Kaiju No. 8 supaya Hibino Kafka berani membulatkan tekad untuk bersatu dengannya.

Kaiju No. 8: Kami tidak berdaya... Kami sama sekali tak berdaya, bagaikan seekor serangga...

(Diperlihatkan Kafka bersama Kaiju No. 8 berbentuk serangga yang tidak berdaya)

Kaiju No. 8: Kesal... kesal... kesal... kesal...

Kafka: Kau...

(Ditampilkan ingatan sekilas Kaiju No. 8 kepada Kafka)

Kaiju No. 8: 100 hari... bencana besar itu berlangsung sekitar 100 hari, hingga akhirnya makhluk itu kehabisan semua tenaga yang dihimpunnya selagi berada di dalam bumi. Kemudian, dendam kami semuanya menyatu dengan jantungku sebagai pusatnya, lalu terkubur jauh di dalam bumi dan menyatu dengan denyut energi planet ini, hingga berubah menjadi moster yang tak memiliki tubuh fisik, sama seperti makhluk itu. Lalu, makhluk yang ada di sampingmu itu adalah perwujudan dari dendam kami semua.

Kafka: Kenapa kau memperlihatkan semua ini padaku?

Kaiju No. 8: Karena kau telah memilih untuk bertarung. Tapi kalau begini terus, kau tidak akan bisa menang darinya. Karena itulah, kau harus menjalin ikatan yang lebih dalam, dan menyatu sepenuhnya dengan kami...!

Kafka: Itu...

(Ditampilkan sebuah jantung)

Kaiju No. 8: Ini adalah jantungmu. Sebenarnya, kami ingin mengembalikannya setelah kau berhasil mengalahkan makhluk itu. Tapi, setelah kehilangan inti tubuh, kau harus menjadikan jantung ini sebagai inti yang baru agar bisa berubah kembali menjadi Moster No. 8. Karena itulah, sekarang kau harus memilih. Apakah kau akan menerima jantung ini dan kembali menjadi manusia? Atau menjadikannya inti moster dan berubah sepenuhnya menjadi moster?

Chapter 119 mendatang akan menampilkan Hibino Kafka yang sepenuhnya telah bersatu dengan Kaiju No. 8. Namun sebagai gantinya, Kafka tidak bisa kembali ke dalam wujud manusia seutuhnya. Di sisi lain, pertempuran melawan Moster Tipe Khusus Era Meireki terus berlangsung, selama Kafka berada dalam kondisi tak sadar.

Link Baca Komik Kaiju No 8 Chapter 119

Manga Kaiju No 8 Chapter 119 dengan subtitle bahasa Indonesia dapat dibaca secara gratis dan legal melalui layanan MangaPlus by Shueisha pada Kamis, 19 Desember 2024 pukul 22.00 WIB. Berikut ini link membaca Manga Kaiju No 8:

LINK BACA MANGA KAIJU NO 8 CHAPTER 119 SUB INDO DI MANGA PLUS

Baca juga artikel terkait MANGA atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Yandri Daniel Damaledo