Menuju konten utama

Apakah Android TV Box Bisa Menerima Siaran Digital?

Android TV Box mewajibkan adanya koneksi internet untuk bisa memutar siaran tv digital.

Apakah Android TV Box Bisa Menerima Siaran Digital?
Ilustrasi Menonton TV. foto/istockphoto

tirto.id - Nonton siaran digital di perangkat tv analog tidak hanya bisa dilakukan lewat STB TV Digital. Dengan Android TV Box, tidak hanya siaran tv saja yang bisa disaksikan, tapi juga layanan streaming dari tayangan tertentu sesuai permintaan (video on demand/VOD).

Android TV Box merupakan perangkat yang mampu membuat tv analog menjadi smart tv. Basis sistem operasinya menggunakan Android. Menu-menunya pun khas seperti yang ditemukan pada smartphone Android seperti Google Assistant hingga Google Playstore.

Mengutip laman Samsung, sebuah smart tv memiliki gabungan dari fitur tv, internet, dan aplikasi. Begitu pula dengan Android TV Box, tv analog yang mulanya hanya bisa menerima siaran analog, kini bisa tersambung dengan akses internet dan menikmati berbagai tayangan yang aplikasinya bisa diunduh pada perangkat tv box tersebut.

Beberapa contoh aplikasi siaran tv digital yang sudah tersedia untuk sistem operasi Android antara lain Vidio, Vision+, dan sebagainya. Siaran bisa disaksikan dengan membuka aplikasi tersebut dan memiliki stasiun tv yang hendak disaksikan.

Apakah Siaran TV Digital Gratis di Android TV Box?

Ada perbedaan utama penggunaan Android TV Box dengan STB TV Digital untuk menyaksikan siaran digital. Android TV Box mewajibkan adanya koneksi internet untuk bisa memutar siaran. Di samping itu, pada program siaran tertentu, aplikasi streaming siaran digital mewajibkan pengguna untuk berlangganan paket tertentu terlebih dahulu.

Dengan demikian, pengguna setidaknya memerlukan tambahan biaya untuk berlangganan akses internet ditambah berlangganan paket nonton di aplikasi saat ingin menyaksikan siaran digital.

Jika siaran tersebut mengambil dari versi gratis seperti IPTV, maka Anda hanya dibebani dengan berlangganan internet. Anda juga harus memilih akses internet yang cepat agar bisa menonton tayangan yang beresolusi tertinggi serta untuk menghasilkan gambar jernih.

Namun TV Android TV Box tidak bisa dipakai untuk menerima siaran digital yang dicanangkan pemerintah secara gratis. Android tv box umumnya tidak dibekali dengan dekoder DVB-T2 yang menjadi platform siaran digital di Indonesia. Android TV Box tidak bisa menangkap sinyal digital di udara dan harus memakai akses internet untuk dapat menjalankan siaran tv digital.

Siaran Lewat STB TV Digital Tanpa Internet

Selain gratis, sinyal digital yang ditangkap oleh STB TV Digital sudah menghasilkan gambar resolusi tinggi setara High Definition (HD). Gambar dan suara yang jernih dapat ditampilkan di layar tanpa perlu menggunakan akses internet.

Sebab, siaran berasal dari sinyal digital yang dipancarkan di udara, lalu diterima antena dan diteruskan ke STB, lantas dihadirkan ke layar perangkat tv analog.

Selain itu, harga STB TV Digital juga lebih terjangkau ketimbang Android TV Box. Pengguna juga tidak membutuhkan tambahan biaya apa pun untuk menyaksikan siaran digital di tv analognya selain perangkat STB. Daftar perangkat STB yang sudah tersertifikasi Kominfo bisa dicek lewat tautan ini.

Pemilihan antara Android TV Box dan STB TV Digital untuk hiburan, menyesuaikan kebutuhan tiap pengguna. Jika di rumah sudah tersedia akses internet bulanan dan suka dengan berbagai pilihan tayangan VOD, mungkin android tv box bisa dipilih. Sebaliknya, jika kebutuhan hiburan merasa cukup dengan menyaksikan siaran digital dari stasiun tv nasional, maka penggunaan STB TV Digital sudah memadai.

Baca juga artikel terkait TV DIGITAL atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yantina Debora