Menuju konten utama

Apa Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Hamil dan Kandungan Nutrisinya?

Air kelapa juga direkomendasikan untuk diminum oleh ibu hamil karena memiliki banyak kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan ibu dan janin.

Apa Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Hamil dan Kandungan Nutrisinya?
Ilustrasi ibu hamil. Getty Images/iStockphoto

tirto.id - Kelapa merupakan buah tropis yang memiliki banyak manfaat baik dari pohon, buah, daun, maupun airnya.

Air kelapa dikenal memiliki banyak manfaat dan cocok untuk diminum ketika cuaca panas. Tidak seperti santan yang terbuat dari campuran air kelapa dan daging kelapa, air kelapa benar-benar terdiri dari 95% air yang mana dapat membantu mengatasi dehidrasi.

Air kelapa juga direkomendasikan untuk diminum oleh ibu hamil karena memiliki banyak kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan ibu dan janin.

Kandungan nutrisi air kelapa

Air kelapa memiliki banyak kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan, terutama untuk ibu hamil. Dilansir dari laman Fakultas Farmasi Universitas Andalas dan laman Ibu dan Balita, berikut adalah kandungan nutrisi air kelapa.

- Elektrolit seperti kalium dan natrium

- Sedikit lemak

- Enzim

- Serat

- Vitamin seperti vitamin C, vitamin B1, vitamin B6, riboflavin (vitamin B2), asam folat, niasin (vitamin B3) dan Asam pantotenat

- Mineral seperti kalsium, zat besi, magnesium, pospor, seng, dan tembaga

- Protein

- Gula sebesar 9,6 gram

- Kalori sebesar 44 gram

Manfaat air kelapa untuk ibu hamil

Meminum air kelapa dapat membantu ibu hamil untuk menjaga kesehatan dan mengatasi beberapa masalah kesehatan yang timbul ketika masa kehamilan.

Dilansir dari laman Medical News Todaydan Healthline, berikut adalah manfaat air kelapa untuk ibu hamil dan penjelasannya.

1. Menghidrasi

Dengan kandungan air sebesar 95%, air kelapa dapat menjadi pilihan alternatif untuk mengatasi dehidrasi.

Selain itu, air kelapa juga mengandung banyak elektrolit yang mampu membantu fungsi ginjal dan kontraksi otot. Meski begitu, air mineral tetap merupakan pilihan utama untuk menghidrasi tubuh,

2. Menggantikan elektrolit yang hilang

Ibu hamil biasa mengalami gejala yang disebut morning sickness yang menyebabkan mual dan muntah-muntah.

Meminum air kelapa yang memiliki banyak kandungan elektrolit dapat membantu sistem tubuh untuk menjadi stabil dan menggantikan elektrolit yang hilang akibat morning sickness.

3. Mengatasi asam lambung naik

Saat masa kehamilan, hormon progesteron membuat otot perut mengendur sehingga asam lambung kerap naik ke kerongkongan dan menyebabkan rasa terbakar di dada.

Meminum air kelapa dapat membantu meredakan rasa sakit akibat naiknya asam lambung.

4. Memberi nutrisi penting pada janin

Air kelapa memiliki banyak kandungan nutrisi yang dapat membantu pertumbuhan dan perkembangan janin seperti kalsium, potasium, dan magnesium.

5. Menurunkan tekanan darah

Kandungan potasium dalam air kelapa dapat menormalkan aliran dan tekanan darah. Dalam sebuah penelitian, pada 75% partisipan ditemukan bahwa meminum air kelapa selama dua minggu dapat menurunkan tekanan darah sistolik.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Muhammad Iqbal Iskandar

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Muhammad Iqbal Iskandar
Penulis: Muhammad Iqbal Iskandar
Editor: Nur Hidayah Perwitasari