Menuju konten utama

Anies-Muhaimin Kompak Tak Ingin Komentar soal Kans Maju Pilkada

Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, kompak untuk tidak membahas kans mereka maju di Pilkada 2024.

Anies-Muhaimin Kompak Tak Ingin Komentar soal Kans Maju Pilkada
Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar bersama keluarga melakukan silaturahmi lebaran di kediaman Anies Baswedan di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (16/4/2024). tirto.id/Irfan AMin

tirto.id - Pasangan calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, kompak untuk tidak membahas kans mereka maju di Pilkada 2024. Anies dan Muhaimin menegaskan bahwa mereka berdua hingga saat ini masih berfokus pada proses persidangan perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) yang sedang berlangsung di Mahkamah Konstitusi (MK).

"Kita sekarang lagi menunggu MK jadi kita semua fokusnya disitu. Tuntaskan proses ini sampai akhir," kata Anies di kediaman pribadinya, Jakarta, Selasa (16/4/2024).

Anies juga membantah bahwa telah ada komunikasi soal proses pengusungan dirinya untuk maju di Pilkada. Meskipun beberapa waktu lalu, Anies sempat bertemu dengan sejumlah ketua umum partai dalam kurun waktu lebaran.

"Nggak (membahas Pilkada). Lebaran saja, sama keluarga juga lebaran," kata Anies.

Hal serupa juga disampaikan oleh Muhaimin atau yang akrab disapa Cak Imin. Dia menegaskan tak tertarik untuk membahas Pilkada dalam waktu dekat, meski namanya santer masuk bursa Pilkada Jawa Timur.

"Saya belum tertarik dan belum membahas sama sekali," kata Cak Imin.

Dirinya menyampaikan bahwa internal PKB saat ini belum menyiapkan proses Pilkada. Walaupun beberapa nama pengurus DPP PKB mencuat untuk diusung dalam Pilkada di sejumlah provinsi dan kabupaten/kota.

"Sampai saat ini PKB belum membahas Pilkada," kata Cak Imin.

Cak Imin menjanjikan proses pembahasan Pilkada akan dilakukan dalam waktu dekat dalam pekan ini. Dia menjelaskan bahwa posisinya dan PKB sama seperti Anies Baswedan yaitu menantikan putusan MK pada 20 April 2024.

"Bahkan tim Pilkada baru akan diputuskan dua hari ke depan. Sehingga belum ada pembicaraan itu dua hari ke depan. Sehingga kita fokus konsentrasi ke MK dulu," kata Cak Imin.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Anggun P Situmorang