Menuju konten utama

Alasan Sandiaga Uno Tak Hadir di Aksi Hari Buruh Bersama Prabowo

Hari Buruh atau May Day akan berlangsung pada 1 Mei 2019. 

Alasan Sandiaga Uno Tak Hadir di Aksi Hari Buruh Bersama Prabowo
Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Uno melihat proses rekapitulasi penghitungan suara pemilu 2019 di Kecamatan Penjaringan, Jakarta, Selasa (23/4/2019). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Calon wakil presiden no urut 02 Sandiaga Uno mengaku tidak akan menghadiri peringatan Hari Buruh atau May Day pada 1 Mei 2019, sebagaimana pasangannya Prabowo Subianto yang berkenan hadir. Menurut Sandi, pada tanggal tersebut ia dijadwalkan ke luar kota bertemu relawan.

"Kemarin saya bagi tugas sama Pak Prabowo. Pak Prabowo yang hadir pada Hari Buruh, saya rencananya ada kunjungan ke luar kota, bertemu para relawan dan mengecek suara di masing-masing provinsi," ujar Sandi di Glodok, Jakarta Barat, Senin (29/4/2019).

"Ada beberapa provinsi yang mengundang untuk menyemangati. Jadi rencananya tanggal 1 Mei, sampai mungkin awal puasa saya enggak ada di Jakarta," lanjut Sandi.

Meski begitu, Sandi berharap agar peringatan Hari Buruh tetap berjalan dengan lancar dan aman. Ia menilai, sekarang ini Indonesia masih memiliki tantangan yang besar dalam memastikan kesejahteraan para buruh.

Sandi menegaskan, para pemilik usaha dan serikat pekerja harus siap mendengar aspirasi para buruh.

“Salah satu kontrak politik sepuluh tuntutan rakyat adalah revisi dari PP 78 tentang pengupahan, juga bagaimana sistem outsourcing yang membebani masyarakat ini, membebani para pekerja ini juga bisa direvisi sesuai perkembangan revolusi teknologi digital 4.0,” ujarnya.

Selain itu, ia juga menyoroti soal rendahnya daya saing pekerja di Indonesia, yang masih di bawah standar ASEAN.

"Ini PR yang sangat besar bagi negeri ini, memastikan para pekerja kita bisa naik, meningkatkan kesejahteraannya dan produktivitasnya juga akan meningkat," pungkasnya.

Baca juga artikel terkait HARI BURUH atau tulisan lainnya dari Alfian Putra Abdi

tirto.id - Politik
Reporter: Alfian Putra Abdi
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Alexander Haryanto