Menuju konten utama

Agus Suparmanto Segera Daftarkan Pengurus PPP ke Kemenkum

Terkait masalah dualisme dengan Mardiono, Agus Suparmanto berharap dapat diselesaikan di internal partai dengan mekanisme yang ada.

Agus Suparmanto Segera Daftarkan Pengurus PPP ke Kemenkum
Konferensi pers usai Tasyakuran Muktamar PPP di Ancol, Minggu (28/9/2025). tirto.id/M. Irfan Al Amin

tirto.id - Ketua Umum PPP, Agus Suparmanto, mengungkapkan bahwa dirinya akan segera mengurus keabsahan organisasi partai ke Kementerian Hukum (Kemenkum), walaupun saat ini masih terdapat dualisme kepengurusan yang dipimpin dirinya dengan Mardiono. Meski demikian, Agus tidak menyebut secara detail kapan AD/ART dan susunan kepengurusan PPP periode 2025-2030 akan didaftarkan ke Kemenkum.

"Ya kami akan lakukan segera untuk mendaftarkan ke Kumham ya, segera setelah otomatis hari Minggu nanti sesegera mungkin," kata Agus dalam konferensi pers usai Tasyakuran Muktamar PPP di Ancol, Jakarta, Minggu (28/9/2025).

Mengenai masalah dualisme kepengurusan dengan Mardiono, eks Menteri Perdagangan di era Presiden Joko Widodo tersebut berharap dapat diselesaikan di internal partai dengan mekanisme yang ada. Ia tak ingin masalah kepengurusan tersebut diselesaikan melalui mekanisme arbitrase di luar partai.

"Memang kan ini dinamika ada perbedaan otomatis proses ini kita sesuaikan ataupun kita ikuti aturan-aturan yang berlaku. Jadi pada dasarnya sesuai yang rekan-rekan lihat hari ini dijelaskan oleh panitia bahwa proses muktamar dari awal sampai akhir telah dijelaskan secara detail dan clear apabila terjadi klaim sepihak," ungkapnya.

Agus percaya diri bahwa status keabsahan dirinya sebagai ketua umum memiliki landasan hukum yang kuat, walaupun dari kubu Mardiono meragukan hal tersebut. Salah satu aspek yang diragukan oleh kubu Mardiono adalah mengenai jejak rekamnya sebagai hingga pengurus PPP yang merupakan syarat untuk menjadi ketua umum.

"Begini, mengenai persyaratan tadi saya sudah serahkan terhadap SC (Steering Committee) yang menilai semua persyaratan dan hal ini telah saya penuhi persyaratan itu kan," jelasnya.

Dalam pidatonya, Agus juga menyinggung mengenai aspek kemandirian finansial selama masa kepengurusannya mendatang. Dia berharap pengurus dan kader PPP lainnya tidak hanya berkiprah secara politik namun juga ekonomi di berbagai bidang.

"Yang tidak kalah penting ke depan adalah PPP harus didesain menjadi partai dengan kemampuan finansial yang mandiri," terangnya.

Ketua Majelis Pertimbangan PPP 2020-2025, Romahurmuziy, menyampaikan bahwa ke depannya Agus telah menunjuk 12 orang anggota formatur untuk menyusun kepengurusan partai selama periode 2025-2030 mendatang. Formatur tersebut memiliki tenggat waktu hingga 30 hari pasca pelantikan pada Sabtu (27/9/2025).

"Karenanya kami perlu menegaskan Muktamar PPP ke-X 2025 dan telah terpilih Haji Agus Suparmanto bersama 12 orang formatur yang mewakili Dewan Pimpinan Pusat dan Dewan Pimpinan Wilayah," kata Romahurmuziy dalam forum yang sama.

Mantan Ketua Umum PPP itu berharap Mardiono yang masih berseberangan secara kepengurusan dapat ikut serta dalam bahtera yang sama di PPP bersama Agus Suparmanto. Dia menjanjikan bahwa Mardiono akan diberi tempat mulia bila ikut bergabung di bawah naungan Agus Suparmanto.

"Tentu kami mengajak kepada seluruh pihak termasuk Pak Mardiono dan rekan-rekan," jelasnya.

Baca juga artikel terkait MUKTAMAR PPP atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Flash News
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Andrian Pratama Taher