tirto.id - Pernikahan merupakan momen terpenting dalam hidup seseorang, bisa dibilang sekali seumur hidup.
Begitu pentingnya hari istimewa tersebut, Anda tentu menginginkan pernikahan impian dengan tema yang diinginkan dan salah satu yang menjadi daya tarik tamu undangan adalah dekorasi pernikahan.
Tanaman segar atau tanaman hidup merupakan dekorasi pernikahan yang menjadi salah satu pilihan pengantin untuk diletakkan saat acara berlangsung.
Laman Brides menjelaskan bahwa salah satu manfaat terbesar dekorasi pernikahan menggunakan tanaman pot adalah semua tanaman hijau tidak akan berakhir di tempat sampah setelah acara, karena bisa dimanfaatkan untuk berkebun atau dibawa pulang ke rumah.
Dekorasi pernikahan menggunakan tanaman, tak hanya baik untuk lingkungan, tetapi penggunaan tanaman pot juga lebih murah. Jika dibandingkan dengan dekorasi bunga yang harganya lebih mahal dan cenderung memiliki umur simpan yang pendek.
Dikutip dari Wedding Pioneer, tanaman pot sebagai dekorasi pernikahan adalah sesuatu yang populer saat ini.
Selain lebih ramah anggaran, tanaman pot juga bisa menjadi hadiah terima kasih yang luar biasa kepada tamu Anda.
Ide Dekorasi Tanaman Segar untuk Pernikahan.
Untuk menggunakan tanaman pot sebagai dekorasi pernikahan, berikut ini 9 ide yang bisa Anda gunakan, dilansir dari laman Brides:
1. Gunakan Tanaman Pot sebagai Kartu Pendamping
Untuk tampilan dekorasi yang hijau dan segar, buatlah dinding tanaman yang rimbun dan gunakan tanaman pot kecil sebagai kartu pendamping.
Anda bisa menempatkan kartu nama atau ucapan langsung ke dalam pot di antara dedaunan.
2. Campur Ketinggian Tanaman dan Bentuk
Kelompokkan tanaman kecil dan rendah di sekitar tanaman yang lebih tinggi untuk mendapatkan bentuk yang unik.
Contohnya bentuk Topiary seperti bola atau pohon zaitun untuk mengatur panggung, karena batangnya yang tinggi dan kurus tidak akan menghalangi panggung, sementara itu pot kecil yang dipasangkan akan menambah tekstur padat atau penuh.
3. Gunakan Pot untuk Bagan Tempat Duduk
Tanaman pot bisa digunakan untuk menggabungkan bagan tempat duduk. Gunakan pot besar sebagai kanvas untuk menuliskan bagan tempat duduk Anda, dan letakkan tanaman di atas meja atau bangku secara berjenjang.
Tujuannya adalah agar tamu dapat membaca dengan teliti tanaman yang rimbun, dalam perjalanan menuju ke meja mereka.
4. Ciptakan Suasana Taman
Jika menginginkan banyak tampilan tanaman hijau untuk upacara resepsi Anda, pilihlah tanaman pot besar berdaun untuk melapisi sekelilingnya.
Warna hijau akan memberikan warna pada lantai, kursi, dan meja, sehingga dedaunan itu akan membuat suasana kebun atau taman akan sangat terasa.
5. Gunakan Pohon Kecil di Area Penerimaan
Menggunakan pohon pot kecil merupakan cara terbaik untuk membingkai ruang resepsi Anda.
Terutama di ruang makan terbuka, seperti ruang tenda dengan atap terbuka, pohon pot kecil digunakan untuk membingkai fitur air. Efek kemewahan akan menghasilkan foto yang menakjubkan.
6. Tambahkan Kesan Hutan
Tumbuhan berdaun asimetris dan pakis yang halus akan memberikan kesan hutan pada bagian tengah meja.
Padukan skala dan bentuk perkebunan Anda agar tetap menarik, serta tambahkan beberapa lilin untuk menciptakan cahaya yang lembut dan moody.
7. Gunakan Tanaman Sukulen sebagai Kartu Pendamping
Tanaman kecil mungil imut ini bisa Anda gunakan sebagai Kartu Pendamping. Gunakan pot ukuran yang sama dan pertahankan skala yang sama. Selain itu campurkan jenis sukulen agar memberikan kesan unik.
8. Pertimbangkan Penggunaan Tanaman Herbal
Tanaman jamu yang segar di perkebunan memberikan suasana musim panas klasik di meja luar ruangan. Selain itu, Anda dapat menggandakan pot cantik herbal ini sebagai suguhan menyegarkan untuk para tamu.
9. Pilih Tanaman dengan Aroma yang Halus
Tumbuhan dengan aroma yang menyenangkan membantu menciptakan suasana yang tenang dan romantis. Seperti rosemary dan lavender bisa menjadi pilihan yang baik untuk aromanya yang halus.
Ide dekorasi pernikahan menggunakan tanaman segar memang menjadi salah satu cara terbaik untuk menunjukkan kepribadian Anda.
Memililih dekorasi pernikahan yang indah dan mencerminkan selera Anda sebagai pasangan, membutuhkan perencanaan yang baik.
Tips Memilih Dekorasi Pernikahan
Dikutip dari WeddingWire, memilih dekorasi pernikahan harus teliti dan menggambarkan pernikahan impian Anda.
Berikut ini daftar periksa dekorasi pernikahan yang mungkin Anda butuhkan dan bisa menemukan dekorasi yang tepat dan sempurna sesuai pilihan Anda:
1. Tentukan Estetika Atau Ide Anda
Anda tidak dapat memilih dekorasi pernikahan, jika belum menentukan ide yang diinginkan, apakah tema klasik, glamor, bohemian, atau minimalis?
Jika belum menentukan gaya pernikahan dan visi yang jelas, tentu akan lebih banyak ruginya, karena Anda akan membeli barang-barang yang acak tanpa perencanaan.
Jika bingung, Anda bisa fokus pada perasaan yang ingin dibangkitkan di pernikahan, apakah bergaya santai, romantis, modern dan edgy?
Katakan pada vendor atau team dekorasi Anda, seperti “ Saya ingin suasanya santai dengan nada pedesaan dan bohemian”, ini akan memberikan ruang kreativitas dan fleksibilitas saat memilih dekorasi pernikahan.
2. Fleksibel pada Palet Warna Pernikahan Anda
Cobalah untuk berfikiran terbuka dan gunakan palet warna sebagai pedoman untuk dekorasi pernikahan Anda dari pada harus repot mencocokkan semuanya dengan sempurna.
Jika masih bingung, cek dan lihatlah tren warna pernikahan yang Anda inginkan di laman-laman pernikahan.
3. Manfaatkan Lingkungan sekitar Anda
Setelah memahami gaya pernikahan yang diinginkan, pertimbangkan bagaimana Anda mendesain dekorasi pernikahan untuk menonjolkan detail tersebut.
Misalnya Anda menikah di tempat terbuka sepeti pantai, usahakan jangan terlalu banyak dekorasi berlebihan, karena akan mengurangi pemandangan pantai.
Penulis: Citra Sari
Editor: Dhita Koesno