Menuju konten utama

80 Nama Bayi yang Artinya Hadiah dari Allah yang Penuh Makna

Nama bayi yang berarti hadiah dari Allah bisa jadi simbol rasa syukur. Simak 80 pilihan nama indah dan bermakna di sini! Berikut ide nama selengkapnya.

80 Nama Bayi yang Artinya Hadiah dari Allah yang Penuh Makna
Bayi newborn. foto/IStokcphoto

tirto.id - Memilih nama untuk si kecil adalah salah satu momen paling spesial dalam kehidupan orang tua. Nama bukan sekadar identitas, tapi juga doa dan harapan yang akan menyertai anak sepanjang hidupnya. Salah satu inspirasi nama yang banyak dicari adalah nama yang mengandung makna "hadiah dari Allah", sebagai bentuk rasa syukur atas kehadiran sang buah hati.

Nama yang berarti hadiah atau anugerah dari Allah mencerminkan betapa berharganya kehadiran si kecil dalam keluarga. Nama-nama ini tidak hanya indah didengar, tetapi juga sarat makna spiritual yang mendalam. Baik untuk bayi laki-laki maupun perempuan, nama dengan arti ini bisa menjadi pengingat bahwa setiap anak adalah titipan dan karunia dari Sang Pencipta.

Dalam artikel ini, kamu akan menemukan 80 nama bayi yang artinya hadiah dari Allah. Nama-nama ini berasal dari berbagai bahasa dan budaya, terutama yang memiliki nuansa Islami atau religius. Yuk, temukan nama terbaik yang bisa menjadi doa indah untuk masa depan si kecil!

Jika saat ini kamu sedang mencari nama bayi laki-laki yang artinya hadiah dari Allah, atau mungkin nama bayi perempuan yang artinya hadiah dari Allah, kamu berada di tempat yang tepat. Artikel ini akan membantumu menemukan berbagai inspirasi nama bayi yang artinya hadiah dari Allah, lengkap dari berbagai bahasa dan latar budaya.

Kumpulan Nama Bayi yang Artinya Hadiah dari Allah

Ilustrasi Newborn

Ilustrasi Newborn. foto/IStockphoto

Ada banyak pilihan nama bayi yang artinya hadiah dari Allah yang bisa diberikan kepada buah hati kita kelak. Baik itu nama bayi perempuan yang artinya hadiah dari Allah, maupun nama bayi laki-laki yang artinya hadiah dari Tuhan, semuanya memiliki makna mendalam dan penuh doa.

Berikut ini telah dirangkum pilihan nama bayi laki-laki dan nama perempuan 3 kata yang artinya hadiah dari Allah yang bisa kamu jadikan referensi dalam memilih nama terbaik untuk si kecil.

Beberapa nama juga akan dijelaskan berdasarkan arti nama pemberian Allah dalam Islam, serta makna dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Tidak sedikit pula yang merujuk pada arti nama anugerah dalam Al-Qur'an, menjadikan setiap nama memiliki kedalaman spiritual sekaligus makna yang indah.

Nama Bayi Laki-Laki yang Artinya Hadiah dari Allah

Lidah Bayi

Ilustrai lidah bayi. FOTO/iStockphoto

Tersedia banyak pilihan nama bayi yang artinya hadiah dari Allah untuk bayi laki-laki. Di bawah ini sudah dirangkum 40 rekomendasi nama bayi laki-laki yang artinya hadiah dari Allah, lengkap dengan arti dan asal bahasanya.

  1. Hibatullah: Dalam bahasa Arab, Hibatullah berarti "hadiah dari Allah".
  2. Ataullah: Nama ini berasal dari bahasa Arab, terdiri dari kata "Ata" yang berarti "hadiah" dan "Allah", sehingga berarti "hadiah dari Allah".
  3. Ismatullah: Dalam bahasa Arab, Ismatullah berarti "perlindungan dari Allah".
  4. Wahb: Nama Arab yang berarti "pemberian" atau "hadiah".
  5. Mawhub: Dalam bahasa Arab, Mawhub berarti "diberikan" atau "dianugerahkan", khususnya sebagai "hadiah dari Tuhan".
  6. Donato: Nama ini berasal dari bahasa Latin, "Donatus", yang berarti "diberikan".
  7. Theodore: Berasal dari bahasa Yunani, terdiri dari "Theos" (Tuhan) dan "Doron" (hadiah), sehingga berarti "hadiah dari Tuhan".
  8. Nathaniel: Nama Ibrani yang berarti "Tuhan telah memberi".
  9. Matthew: Berasal dari bahasa Ibrani, berarti "hadiah dari Yahweh".
  10. Jonathan: Nama Ibrani yang berarti "Yahweh telah memberi".
  11. Adiel: Dalam bahasa Ibrani, Adiel berarti "ornamen Tuhan" atau "Tuhan melewati".
  12. Ataurrahman: Nama Arab yang berarti "hadiah dari Yang Maha Pengasih".
  13. Ayaan: Dalam bahasa Arab, Ayaan berarti "penuh perhatian" atau “anugerah Tuhan”
  14. Elnathan: Nama Ibrani yang berarti "Tuhan telah memberi" atau “hadiah dari Tuhan”.
  15. Shai: Dalam bahasa Ibrani, Shai berarti "hadiah" atau "pemberian".
  16. Bogdan: Nama Slavia yang berarti "diberikan oleh Tuhan".
  17. Zubairullah: Dalam bahasa Arab, Zubairullah berarti "keagungan dari Allah".
  18. Keitaro: Dalam bahasa Jepang, Keitaro berarti "berkah dan anugerah Tuhan".
  19. Habibullah: Dalam bahasa Arab, Habibullah berarti "kekasih Allah".
  20. Avisha: Nama Ibrani yang berarti "hadiah dari Tuhan".
  21. Aashish: Nama ini berasal dari bahasa Sanskerta, berarti "doa" atau "berkah".
  22. Chioke: Nama asal Nigeria yang berarti "hadiah dari Tuhan".
  23. Addai: Nama Aram yang berarti "manusia Tuhan" atau "yang dikasihi Tuhan".
  24. Barak: Dalam bahasa Ibrani, "Barak" berarti "memberkati".
  25. Yanik: Nama ini memiliki asal-usul Slavia dan Ibrani, berarti "Tuhan itu murah hati".
  26. Gian: Nama Italia yang berarti "Tuhan itu murah hati".
  27. Feodore: Varian dari "Theodore", berasal dari bahasa Yunani, berarti "hadiah dari Tuhan".
  28. Nathanael: Nama Ibrani yang berarti "Tuhan telah memberi".
  29. Karimullah: Nama Arab yang berarti "hamba Allah yang murah hati".
  30. Donatus: Berasal dari bahasa Latin, berarti "diberikan" atau "hadiah".
  31. Darian: Berasal dari bahasa Persia yang berarti “kekayaan” atau “kemakmuran”
  32. Waheeb: Nama Arab yang berarti "pemberi" atau "hadiah".
  33. Annavaran: Nama ini berasal dari bahasa Telugu, India, dan berarti "tempat yang melimpah makanan dan kemakmuran”.
  34. Darko: Berasal dari bahasa Serbia yang berarti “anugerah suci dari Tuhan”.
  35. Haniel: Nama Ibrani yang berarti "rahmat Tuhan".
  36. Barakat: Dalam bahasa Arab, "Barakat" berarti "berkah" atau "berkat".
  37. Ata: Dalam bahasa Arab, "Ata" berarti "hadiah" atau "pemberian".
  38. Zedekiah: Nama Ibrani yang berarti "Tuhan adalah kebenaranku".
  39. Toviyah: Nama Ibrani yang berarti "Tuhan adalah kebaikan".
  40. Matanael: Dalam bahasa Ibrani, Matanael berarti "hadiah dari Tuhan".

2. Nama Bayi Perempuan yang Artinya Hadiah dari Allah

lidah bayi

Ilustrai lidah bayi. FOTO/iStockphoto

Selain deretan nama bayi artinya hadiah dari Allah untuk anak laki-laki, ada juga banyak pilihan indah untuk bayi perempuan.

Nama-nama ini berasal dari berbagai bahasa dan budaya di seluruh dunia, termasuk dalam Islam. Berikut adalah beberapa pilihan nama bayi perempuan yang artinya hadiah dari Allah, yang bisa menjadi inspirasi bagi orang tua dalam memberikan nama terbaik bagi buah hati tercinta.

  1. Adia: Nama asal Swahili ini membawa makna "anugerah”.
  2. Ananti: Berasal dari bahasa India, nama ini berarti "hadiah”.
  3. Anke: Dalam tradisi Ibrani, Anke dimaknai sebagai "anugerah”.
  4. Atiya: Nama ini berasal dari bahasa Arab, merujuk pada "hadiah" atau "pemberian”.
  5. Blessing: Dalam bahasa Inggris, Blessing melambangkan "berkat" atau "anugerah”.
  6. Cayla: Nama ini memiliki akar dalam budaya Inggris-Amerika dan berarti "pemberian dari Tuhan”.
  7. Chalinda: Berasal dari budaya Afrika-Amerika, nama ini menekankan pada arti "pemberian indah dari Tuhan”.
  8. Danya: Dalam bahasa Ibrani, Danya berarti "pemberian dari Tuhan”.
  9. Darina: Nama ini berasal dari bahasa Ceko, dengan arti "hadiah”.
  10. Dassa: Berasal dari Yunani, Dassa membawa arti "pemberian dari Tuhan”.
  11. Diara: Dalam bahasa Latin, nama ini merujuk pada "anugerah" atau "pemberian”.
  12. Donata: Dari bahasa Italia, Donata berarti "pemberian Tuhan”.
  13. Donatella: Merupakan varian dari Donata, nama ini terdengar elegan dan juga berarti "anugerah dari Tuhan".
  14. Doreen: Dalam tradisi Irlandia, nama ini memiliki arti "hadiah”.
  15. Dorothy: Berasal dari bahasa Yunani yang diserap ke dalam budaya Skotlandia, Dorothy berarti "hadiah dari Tuhan" dan populer di berbagai belahan dunia.
  16. Eivor: Nama Skandinavia ini berarti "pemberian yang bijak”.
  17. Eudora: Dalam bahasa Yunani, nama ini berarti "pemberian yang baik”.
  18. Eydie: Nama ini berasal dari bahasa Inggris dan membawa makna "pemberian yang berlimpah”.
  19. Fedora: Nama klasik dari bahasa Rusia, Fedora berarti "hadiah dari Tuhan”.
  20. Grace: Nama populer dari bahasa Inggris ini berarti "rahmat" atau "anugerah”.
  21. Hananiah: Dalam bahasa Ibrani, nama ini berarti "Tuhan telah bermurah hati".
  22. Janina: Nama ini berasal dari bahasa Ibrani dan Polandia, berarti "Tuhan Maha Pengasih".
  23. Jedida: Dalam bahasa Ibrani, Jedida berarti "yang dikasihi oleh Tuhan".
  24. Joelle: Nama asal Prancis yang merupakan bentuk feminin dari Joel, berarti "Tuhan adalah Tuhan kita".
  25. Matea: Versi feminin dari Mateo dalam bahasa Spanyol, berarti "hadiah dari Tuhan".
  26. Nathania: Bentuk feminin dari Nathaniel, berasal dari Ibrani yang berarti "Tuhan telah memberi".
  27. Shauna: Berasal dari bahasa Irlandia, nama ini berarti "Tuhan adalah murah hati".
  28. Theodora: Nama klasik dari bahasa Yunani yang berarti "pemberian dari Tuhan".
  29. Yohana: Dalam bahasa Ibrani, Yohana berarti "Tuhan Maha Pemurah" atau "Tuhan telah memberi".
  30. Hiba: Dalam bahasa Arab, nama ini berarti "hadiah" atau "pemberian".
  31. Nimatullah: Berarti "karunia dari Allah" dalam bahasa Arab.
  32. Eliana: Dalam bahasa Ibrani, Eliana berarti "Tuhan telah menjawab" atau "diberikan oleh Tuhan sebagai jawaban doa".
  33. Jessenia: Nama ini memiliki akar dari bahasa Arab dan Spanyol, dengan makna "pemberian" atau "hadiah yang indah".
  34. Mehrunisa: Nama dalam bahasa Persia-Urdu yang berarti "wanita penuh kasih".
  35. Thalia: Dalam bahasa Yunani, Thalia berarti "kemakmuran" atau "berkat".
  36. Dorotea: Nama ini berasal dari bahasa Yunani, merupakan bentuk feminin dari Dorotheos yang berarti "hadiah dari Tuhan".
  37. Naysa: Dalam bahasa Ibrani, Naysa berarti "keajaiban Tuhan" atau "hadiah dari Tuhan".
  38. Avital: Nama Ibrani yang berarti "embun Tuhan", sering dimaknai sebagai anugerah yang menyejukkan dari Tuhan.
  39. Shaima: Nama Arab yang berarti "yang diberkahi", sering dipahami sebagai anak yang kehadirannya merupakan hadiah dan berkah dari Tuhan.
  40. Habibah: Dalam bahasa Arab, Habibah berarti "yang dicintai", dan sering dimaknai sebagai sosok yang dikasihi serta dihadirkan sebagai hadiah dari kasih sayang Allah.
Nama Bayi
Nama Bayi. FOTO/iStockphoto

Itulah rangkuman 80 nama bayi yang artinya hadiah dari Allah, baik untuk nama bayi 3 kata dan bayi perempuan. Tak heran bila para orang tua juga mencari nama bayi perempuan islami yang artinya hadiah dari Allah, atau nama bayi perempuan yang artinya anugerah dalam Islam, sebagai bentuk pengharapan dan doa sejak awal kelahiran.

Begitu juga bagi yang tengah mencari inspirasi nama bayi laki-laki yang artinya hadiah dari Tuhan, ayat ini bisa menjadi pengingat bahwa setiap anak adalah karunia tak ternilai yang diberikan oleh Allah.

    Baca juga artikel terkait NAMA BAYI atau tulisan lainnya dari Marhamah Ika Putri

    tirto.id - Edusains
    Kontributor: Marhamah Ika Putri
    Penulis: Marhamah Ika Putri
    Editor: Yulaika Ramadhani