Menuju konten utama

5 Tips dan Cara Amankan Akun Belanja Online Agar Data Tak Diretas

Berikut ini cara mengamankan akun belanja daring agar terhindar dari peretasan data. 

5 Tips dan Cara Amankan Akun Belanja Online Agar Data Tak Diretas
Ilustrasi Rekening Online. foto/itockphoto

tirto.id - Beberapa waktu lalu, industri e-commerce diterpa isu soal keamanan siber, jutaan data pelanggan diduga bocor dan diperjual-belikan di situs gelap.

Dilansir Antara, data 15 juta pengguna di salah satu platform belanja daring berupa nama, alamat email, hashed password dan nomor ponsel kemungkinan diambil peretas dan dijual di situs gelap. Hingga hari ini kasus peretasan tersebut masih ditelusuri.

Hari ini, beredar kabar data dari 13 juta akun pelanggan Bukalapak bocor dan dijual, namun, platform dagang online tersebut menyatakan tidak benar dan tautan yang disertakan untuk kabar tersebut merupakan peristiwa tahun lalu.

Menurut keterangan tertulis Bukalapak yang diterima Tirto, Rabu (6/5/2020), ancaman peretasan yang dilakukan oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab terhadap industri teknologi digital selalu ada.

"Perlu ditegaskan bahwa saat ini data konsumen aman di Bukalapak," ujar CEO Bukalapak, Rachmat Kaimuddin. Menurutnya, saat ini Bukalapak menggunakan sistem perlindungan berlapis saat menerima, menyimpan, dan mengolah seluruh data pengguna.

Bukalapak memberikan sejumlah langkah agar akun pengguna tidak mudah diretas, seperti berikut ini, dikutip dari keterangan resmi.

1. Pengguna diminta tidak menggunakan kata kunci yang sama untuk beberapa akun atau situs apa pun sekaligus.

2. Selalu gunakan kata kunci yang kompleks agar tidak udah diketahui orang lain, bisa berupa kombinasi huruf besar, huruf kecil, angka, karakter spesial.

3. Jika memiliki akun di beberapa platform, manfaatkan teknologi password manager untuk membuat kata kunci yang berbeda-beda dan lebih mudah diingat.

4. Bukalapak meminta pengguna mereka untuk menggunakan verifikasi dua langkah, two-factor authentication atau 2FA.

5. Pastikan alamat situs yang dikunjungi akurat.

Baca juga artikel terkait BELANJA DARING atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Teknologi
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Agung DH