Menuju konten utama

23 Contoh Catatan Wali Kelas di RDM yang Memotivasi Siswa

Berikut ini contoh catatan wali kelas di RDM yang dapat memotivasi siswa/siswi.

23 Contoh Catatan Wali Kelas di RDM yang Memotivasi Siswa
Ilustrasi guru memeriksa rapor siswa. ANTARA FOTO/Yusran Uccang

tirto.id - Jelang berakhirnya tahun ajaran 2022/2023, bagi Madrasah biasanya akan melakukan pembagian Raport Digital Madrasah (RDM).

Untuk menambah motivasi belajar siswa, wali kelas dapat menuliskan beberapa catatan di RDM berupa saran hingga motivasi Islami.

Pembagian rapor semester genap 2022/2023 dijadwalkan akan jatuh pada pekan terakhir Juni 2023. Setiap provinsi memiliki jadwal yang relatif berbeda, tetapi jaraknya tidak terlalu jauh.

Berdasarkan kalender akademik, pembagian rapor di Provinsi Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Daerah Istimewa Yogyakarta diagendakan pada tanggal 23 dan 24 Juni 2023.

Saat ini Madrasah telah mengembangkan aplikasi penilaian hasil belajar digital yang disebut Raport Digital Madrasah (RDM).

Aplikasi penilaian hasil belajar yang sekaligus bisa digunakan sebagai Bank Nilai bagi Madrasah dapat digunakan secara fleksibel baik Madrasah dengan sistem paket maupun SKS.

Dalam raport, selain deretan nilai-nilai dan daftar kehadiran terdapat juga catatan wali kelas atau evaluasi belajar siswa.

Para siswa, baik jenjang Madrasah Tsanawiyah (MTs) maupun Madrasah Aliyah (MA) biasanya memperoleh sejumlah pengarahan tertentu lewat catatan wali kelas.

Catatan wali kelas ini bertujuan untuk membuat peserta didik lebih semangat mencapai prestasi dan bisa menjadi bahan evaluasi untuk semester selanjutnya.

Berikut ini daftar 23 contoh kalimat motivasi yang Islami yang dapat digunakan dalam catatan wali kelas!

Contoh Catatan Wali Kelas di RDM yang Memotivasi Siswa

  1. Kerja keras dan prestasimu sudah sangat baik. Jangan berkecil hati tidak dapat 10 besar karena memang perbedaan nilainya sangat kecil. Kamu tetap membanggakan.
  2. Usaha tidak akan menghianati hasil, teruslah belajar demi tujuanmu di masa depan.
  3. Ibu bangga dengan prestasimu di luar dan dan di dalam kelas. Terus giat belajar dan jangan lupa untuk berdoa.
  4. Selamat dan sukses atas prestasimu di semester ini. Ibu harap kamu dapat mempertahankan dan meningkatkan prestasimu di semester depan.
  5. Rajinlah belajar dan berdoa dalam meraih cita-cita.
  6. Tingkatkan lagi semangat belajarmu Nak, supaya kamu dapat memperoleh hasil yang gemilang kedepannya.
  7. Belajar adalah kunci keberhasilan, jangan jadikan kemalasan sebagai alasan untuk menunda proses belajar.
  8. Lebih giat dan rajin lagi dalam belajar ya, supaya prestasimu semakin meningkat. Ibu percaya kamu bisa melakukannya!
  9. Kamu memiliki motivasi belajar yang tinggi, tetap semangat Nak.
  10. Semangat dalam belajar menjadi salah satu kunci kesuksesan. Tingkatkan terus semangat belajar untuk meraih prestasi yang lebih baik lagi.
  11. Terus pertahankan prestasimu. Semangatmu dalam belajar serta prestasi yang kamu raih menunjukkan sikap yang positif. ibu menghargaimu!
  12. Ibu percaya kamu bisa menjadi nomor 1, terus tingkatkan intensitas belajarmu.
  13. Jangan lengah dengan hasil saat ini, tetap berusaha meningkatkan prestasimu di semester depan ya.
  14. Kamu memiliki metode belajar yang bagus, Semangat terus Nak. Teruslah belajar tanpa mengenal kata putus asa.
  15. Jangan bosan untuk terus belajar ya, raih terus keinginanmu agar di masa depan kamu bisa mendapatkannya.
  16. Prestasi non Akademik kamu sangat bagus, tapi jangan lupa ya diimbangi dengan belajar konsisten, sehingga nilai akademik kamu bisa meningkat.
  17. Selalu berusaha untuk lebih baik dari hari ini. Teruslah belajar dengan giat Nak.
  18. Meskipun kamu belum masuk 10 besar, tapi kamu adalah siswa paling rajin di kelas. Ibu yakin semester depan kamu akan mendapatkan hasil yang memuaskan.
  19. Doa Ibu guru selalu menyertaimu, tetap semangat belajar.
  20. Ayo belajar lebih giat, agar prestasimu meningkat. Ibu percaya kamu bisa!
  21. Tingkatkan terus prestasimu, nak. Belajar yang rajin dan jangan lupa berdoa ketika belajar.
  22. Tak ada usaha yang sia-sia, kamu telah menunjukkan kemajuan belajar yang baik dari semester ke semester. Jadilah pribadi terbaik dirimu.
  23. Selamat ya Cintya, kamu berhasil meraih prestasi terbaik di semester ini. Terus tingkatkan prestasimu demi mendapatkan nilai-nilai gemilang. Ibu akan selalu mendukungmu!

Baca juga artikel terkait CONTOH CATATAN WALI KELAS atau tulisan lainnya dari Ruhma Syifwatul Jinan

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ruhma Syifwatul Jinan
Penulis: Ruhma Syifwatul Jinan
Editor: Dhita Koesno