Menuju konten utama

10 Series Paling Dicari di Internet Tahun 2023 & Link Nontonnya

Ini dia daftar 10 series yang paling dicari di Google sepanjang tahun 2023. Ada One Piece hingga King the Land. 

10 Series Paling Dicari di Internet Tahun 2023 & Link Nontonnya
Ilustrasi Nonton Film. foto/istockphoto

tirto.id - Jelang akhir tahun 2023, mesin pencari Google telah merilis daftar pencarian terpopuler global sepanjang tahun ini untuk berbagai kategori.

Pencarian yang diketik pada laman search Google itu diungkap semua, mulai dari kategori aktor, lagu, penyanyi, film, hingga series tv yang paling dicari selama 1 tahun belakangan atau year in search.

Merujuk Antara, pada pencarian nama orang paling atas ada pemain basket Buffalo Bills, Damar Hamlin yang setahun lalu pingsan akibat serangan jantung saat pertandingan Monday Night Football.

Pada kategori musisi, penyanyi country Jason Aldean ada di puncak rangking usai merilis single “Try That in a Small Town” yang dinilai rasis dan reaksioner.

Di kategori film, Barbie duduk sebagai judul film yang paling banyak dicari sepanjang tahun. Sementara itu bagi pecinta series TV, dilansir pula daftar urutan serial yang tayang di televisi secara global dan banyak diketik di laman Google.

Daftar 10 TV Shows atau Serial yang Paling Banyak Dicari Selama 2023

Ada sederet series yang tayang tahun 2023 dan mendapat banyak perhatian dari mayoritas pecinta hiburan tersebut, hingga dicari informasinya melalui Google search.

Secara global, series yang duduk di 10 teratas daftar pencari Google ini rata-rata dirilis oleh platform berbayar Netflix. Hanya satu yang tayang melalui laman streaming HBO yakni series The Last of Us.

Netflix sendiri merupakan platform streaming video dari Amerika yang berbasis langganan. Pada layanan ini tersedia berbagai jenis hiburan seperti film dan drama, serta acara hiburan lainnya.

Berikut ini daftar 10 TV shows yang banyak dicari oleh warganet sepanjang tahun 2023 di laman Google:

1. The Last of Us

The Last of Us merupakan serial asal Amerika yang diadaptasi dari video game. Kisah dalam serial ini adalah tentang kondisi dunia pasca-apokaliptik akibat pandemi yang menyebabkan manusia berubah menjadi mirip zombie.

Pemeran utama serial yang tayang di HBO ini adalah Pedro Pascal sebagai Joel dan Bella Ramsey sebagai Ellie. Mereka adalah penyintas dalam bencana tersebut. Untuk menyaksikan serial The Last of Us, klik tautan di bawah ini:

LINK THE LAST OF US DI HBO

2. Wednesday

Dibintangi oleh Jenna Ortega sebagai Wednesday Addams, series yang tayang di Netflix ini juga mendapat banyak perhatian dari warganet dan duduk di posisi kedua paling banyak dicari.

Kisahnya drama asal Amerika ini adalah tentang Wednesday Addams yang berusaha mengungkap kasus misterius di sekolahnya, Nevermore Academy. Dikemas menjadi 8 episode, Anda dapat menyaksikan serial ini di link berikut:

LINK WEDNESDAY DI NETFLIX

3. Ginny & Georgia

Serial TV Ginny & Georgia season 1 tayang di Netflix pada 24 Februari 2021. Lalu season 2 rilis 5 Januari 2023 dan season 3 serta 4 nya juga sudah dirilis sejak Mei 2023.

Drama produksi Amerika ini berkisah tentang keluarga Georgia Miller berusia 30 tahun dan putrinya, Ginny yang berusia 15 tahun. Ayah Ginny telah meninggal, kemudian Georgia memutuskan pindah dan hidup di kota Wellsbury, Massachusetts untuk memulai hidup yang baru.

Drama ini bisa disaksikan melalui link berikut:

LINK GINNY & GEORGIA DI NETFLIX

4. One Piece

One Piece adalah serial Netflix adaptasi dari manga berjudul sama karya Eiichiro Oda. Berkisah tentang Monkey D. Luffy, seorang bajak laut muda yang ditemani kru kapal bajak laut yang eksentrik. Mereka melakukan perjalanan mencari harta karun di laut dan menghadapi berbagai musuh yang mengerikan.

Serial One Piece dapat disaksikan melalui link berikut ini:

LINK ONE PIECE DI NETFLIX

5. Kaleidoscope

Serial Amerika berjudul Kaleidoscope dikemas menjadi 8 episode dan tayang di Netflix sejak 1 Januari 2023. Cerita yang diangkat adalah mengenai seorang pencuri bernama Leo Pap (Giancarlo Esposito) dan gerombolannya yang berusaha melakukan kejahatan tingkat tinggi dengan target 7 miliar dolar AS.

Menjadi unik karena serial ini ditayangkan secara acak urutannya dan diwarnai pengkhianatan serta keserakahan. Anda bisa menyaksikan serial ini pada link berikut:

LINK KALEIDOSCOPE DI NETFLIX

6. King the Land

King the Land adalah serial Korea yang dibintangi Yoon A SNSD dan Junho 2PM. Premisnya mengenai perebutan warisan yang terjadi pada keluarga King Group dan kisah asmara antara ahli waris dan pekerja di hotel King.

Untuk menyaksikan jalan cerita selengkapnya, simak melalui tautan di bawah:

LINK KING THE LAND DI NETFLIX

7. The Glory

The Glory merupakan serial Korea yang dibintangi Song Hye-kyo serta Lee Do-hyun, serta dikemas dalam 16 episode.

Cerita dalam drama ini adalah mengenai balas dendam korban perundungan di masa kecil, yang bertahan hidup demi menyusun rencana membuat pelaku meminta ampun.

Kisahnya dapat disimak melalui link berikut ini: LINK THE GLORY DI NETFLIX

8. That '90s Show

That '90s Show adalah serial Amerika yang menjadi sekuel dari That ‘70s Show. Drama komedi ini mengisahkan tentang Leia Forman, putri remaja dari Eric Forman dan Donna Pinciotti.

Leia menjalin hubungan dengan seseorang ketika dirinya berada di rumah kakek-nenek dalam rangka liburan musim panas. Link nontonnya ada di bawah: LINK THAT 90S SHOW

9. The Fall of the House of Usher

Ini merupakan serial drama horor gotik yang diproduksi Amerika sebanyak 8 episode. Kisahnya mengenai Roderick Usher, CEO perusahaan farmasi yang banyak terjadi korupsi di dalamnya. Juga peristiwa tewasnya keenam anak Roderick yang misterius.

Anda bisa menyaksikannya melalui link di bawah ini: LINK The Fall of the House of Usher

10. Shadow and Bone

Serial Amerika berjudul Shadow and Bone adalah drama genre fantasi misteri yang bercerita mengenai kekuatan gelap yang harus dihadapi oleh Alina Starkov.

Alina dikenal sebagai anak yatim yang keahliannya adalah membuat peta, serta mampu menyembuhkan carut marut dunia yang rusak akibat perang.

Berikut ini link menuju drama Shadow and Bone: LINK Shadow and Bone Di Netflix

Baca juga artikel terkait 10 SERIES PALING DICARI 2023 atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Film
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yandri Daniel Damaledo