Menuju konten utama

Yenny Wahid Ditunjuk Jadi Dewan Penasihat TPN Ganjar-Mahfud

Yenny Wahid akan duduk di Dewan Penasihat TPN Ganjar-Mahfud bersama Ketua DPP PDIP Puan Maharani.

Yenny Wahid Ditunjuk Jadi Dewan Penasihat TPN Ganjar-Mahfud
Yenny Wahid usai mendeklarasikan dukungan kepada paslon Ganjar-Mahfud di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (27/10/2023).. tirto.id/Ayu Mumpuni

tirto.id - Putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid, Yenny Wahid telah ditunjuk Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebagai dewan penasihat. Hal itu dipastikan usai Yenny mendeklarasikan dukungan kepada pasangan bakal capres dan cawapres, Ganjar-Mahfud.

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Arsjad Rasjid, mengatakan Yenny akan duduk di dewan penasihat bersama Ketua DPP PDIP Puan Maharani.

“Mbak Yenny bersama Mbak Puan sebagai dewan penasihat,” kata Arsjad di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (27/10/2023).

Ditambahkan Arsjad, dukungan dari Yenny Wahid dan pendukungnya menjadi hal yang sangat berarti. Ia pun mengamini bahwa semua yang dilakukan dalam Pilpres 2024 harus dilakukan dari hati.

Arsjad pun meminta agar semua sama-sama mengetuk hati masyarakat untuk memenangkan Ganjar-Mahfud. Ia pun berpesan agar masyarakat diingatkan untuk tidak salah memilih pemimpin karena berkaitan dengan masa depan bangsa.

“Harapannya ke depan lebih banyak lagi hati-hati di Indonesia yang bergerak memilih Mas Ganjar dan Prof. Mahfud,” ucap Arsjad.

Sementara itu, Yenny Wahid berjanji akan turun ke masyarakat untuk bersama-sama memenangkan Ganjar-Mahfud.

Menurut Yenny, strategi pemenangan akan segera dikoordinasikan bersama TPN Ganjar-Mahfud. Namun, ia memastikan akan all out memenangkan paslon tersebut.

“Kita tancap gas. Konsolidasi di lapangan, kita berjuang semuanya,” tutur Yenny.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Ayu Mumpuni

tirto.id - Politik
Reporter: Ayu Mumpuni
Penulis: Ayu Mumpuni
Editor: Bayu Septianto