Menuju konten utama

Volkswagen Bakal Rilis Logo Baru di Frankfurt Auto Show 2019

Volkswagen ganti logo dan bakal diluncurkan saat Frankfurt Auto Show 2019

Volkswagen Bakal Rilis Logo Baru di Frankfurt Auto Show 2019
Logo Volkswagen. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Volkswagen dikabarkan akan memperkenalkan secara resmi logo baru di perhelatan Frankfurt Auto Show yang digelar pada 12 - 22 September 2019.

Logo baru Volkswagen berupa huruf "VW" berwarna hitam putih ini sebelumnya sudah terlihat pada mobil prototipe yang tengah diuji.

Menurut Auto Week, produsen yang berbasis di Wolfsburg ini juga sudah mulai menggunakan logo itu dalam promosi iklan Hello Light. Meski begitu, desain ini disebut akan sedikit lebih berbeda dan lebih timbul pada mobil ketimbang yang ada di iklan.

Desain baru ini memang terlihat dua dimensi dan lebih klasik ketimbang desain lama yang diperkenalkan sejak tahun 2000, yang mana desain tersebut menampilkan permukaan tiga dimensi berwarna biru dengan tambahan sentuhan highlight.

Dilansir dari Motor 1, Volkswagen menyatakan pergantian logo baru ini akan dimulai dari Wolfsburg ke seluruh Eropa, kemudian disusul Cina pada bulan Oktober.

Setelah itu akan merambah ke Amerika Utara, Amerika Selatan dan seluruh belahan dunia pada tahun depan. Secara total, perusahaan nantinya harus mengganti sekitar 70.000 logo di lebih dari 10.000 tempat operasional seluruh dunia.

Pergantian logo ini disebut sebagai langkah baru dari Volkswagen sebagai upaya untuk mengubah persepsi pelanggan setelah munculnya masalah dari Dieselgate yang pernah digunakan.

Logo ini merupakan lambang dari era baru untuk Volkswagen dan menjadi sebuah wujud transformasi untuk menuju era mobil listrik, dimana perusahaan ini juga akan memperkenalkan hathback listrik ID3 di Frankfurt Auto Show.

Golf generasi kedelapan akan menjadi model pertama yang menggunakan logo baru tersebut dan kemungkinan merek divisi listrik Volkswagen, ID, juga bakal menggunakannya.

"IAA di Frankfurt akan menjadi momen penting dalam reorientasi strategi merek Volkswagen. Hasil usaha kami akan terlihat dengan peluncuran ID3 dan desain logo terbaru nanti," kata COO VW, Ralf Brandstätter.

Baca juga artikel terkait VOLKSWAGEN atau tulisan lainnya dari Adrian Samudro

tirto.id - Otomotif
Kontributor: Adrian Samudro
Penulis: Adrian Samudro
Editor: Yantina Debora