Menuju konten utama
Ramadhan 2022

Ucapan Marhaban Ya Ramadhan 2022 Bahasa Arab & Maknanya

Ucapan Marhaban Ya Ramadhan 2022, salam menyambut bulan Ramadan dan apa makna mengucapkannya?

Ucapan Marhaban Ya Ramadhan 2022 Bahasa Arab & Maknanya
Ilustrasi Ramadhan. foto/IStoc

tirto.id - Ucapan "Marhaban Ya Ramadhan" menjelang datangnya bulan puasa menjadi sesuatu yang tak asing terdengar.

Kalimat "Marhaban Ya Ramadhan" biasanya disampaikan saat orang berkirim pesan untuk menyambut kedatangan bulan suci Ramadan, baik melalui media sosial atau bisa ditemui di berbagai tempat, seperti baliho, media-media iklan, poster, bahkan di pusat perbelanjaan.

Kalimat "Marhaban Ya Ramadhan" pun bisa ditulis dengan bahasa Arab atau bahasa Indonesia. Lalu bagaimana sebenarnya penulisan "Marhaban Ya Ramadhan" dalam bahasa Arab dan apa sebenarnya makna ucapan tersebut?

Dikutip dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti "Marhaban Ya Ramadhan" jika dipisah adalah:

Marhaban: kata seru (afektif) untuk menyambut atau menghormati kedatangan tamu (yang berarti selamat datang atau halo).

Ramadan: adalah bulan ke-9 tahun Hijriah (29 atau 30 hari), pada bulan ini orang Islam yang sudah akil balig diwajibkan berpuasa (bulan puasa).

Jadi jika digabungkan, "Marhaban ya Ramadhan" memiliki arti selamat datang bulan Ramadhan.

Ucapan Marhaban Ya Ramadhan Bahasa Arab

Dalam bahasa Arab, penulisan marhaban ya Ramadhan adalah sebagai berikut:

مَرْحَبًا يَا رَمَضَان

Makna dari ucapan "Marhaban Ya Ramadhan" artinya adalah "Selamat Datang ya Bulan Ramadan"

Selain "Marhaban Ya Ramadhan", ucapan lain yang lazim disampaikan adalah 'Ramadhan Kareem' dan 'Ramadan Mubarak'.

Menurut laman Gulf News, kedua kalimat tersebut adalah ungkapan umum yang digunakan selama bulan Ramadan. Keduanya memiliki arti "semoga Ramadan yang diberkati atau murah hati".

Ucapan "Ramadhan mubarak" termasuk paling sering disampaikan ketika menyambut datangnya bulan suci.

Dalam bahasa Inggris, Ramadhan Mubarak biasa disampaikan dengan ucapan "Happy Ramadhan."

Jawaban yang baik untuk menjawab salam ini adalah dengan "Khair Mubarak" yang memiliki makna mengembalikan harapan baik atau, atau bisa dijawab dengan "And the same to you" (hal yang sama untukmu).

Sedangkan salam populer lainnya adalah dengan mengucapkan “Ramadhan kareem” yang artinya “Selamat menjalani Ramadhan dengan murah hati.”

Tanggapan atau jawaban yang baik untuk menjawabnya dengan membalas ucapan “Allahu Akram” yang bermakna "Allah jauh lebih murah hati.”

Bulan Ramadan 2022 yang tinggal menghitung hari sudah sepatutnya bagi kita umat Islam melapangkan diri dan bergembira untuk menyambut bulan suci Ramadan, salah satunya dengan menyebarkan ucapan “Marhaban ya Ramadhan.”

Baca juga artikel terkait RAMADHAN 2022 atau tulisan lainnya dari Dhita Koesno

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Dhita Koesno
Editor: Addi M Idhom