tirto.id - Hampres menjadi bingkisan hadiah yang banyak dipersiapkan oleh masyarakat muslim di bulan Ramadhan, terutama pada waktu-waktu menjelang Lebaran. Memberikan hampers sudah menjadi bagian tradisi umat Islam di Indonesia.
Banyak orang ingin memberikan hampers untuk keluarga, saudara, teman sebagai wujud pemberian di Hari Raya Idul Fitri. Biasanya momentum pemberian hampers ini mendekati hari Idul Fitri atau saat silaturahmi Idul Fitri usai pelaksanaan salat 'Ied.
Selain isian hampers, ucapan hampers Lebaran juga menjadi salah satu hal yang wajib dipikirkan dalam memberikan hampers. Ucapan hampers Lebaran dapat menyampaikan pesan cinta dan kasih yang berkesan dan bermakna kepada sanak saudara, keluarga, atau kolega.
Memberikan hampers bisa beragam macam. Mulai dari hampers kue kering, hampers sembako, hampers makanan siap saji, hampers peralatan salat, hingga hampers logam mulia.
Tradisi berbagi hampers dapat mendekatkan hubungan atau silaturahmi satu sama lain. Menuliskan kartu ucapan hampers Lebaran semakin memberikan kesan bermakna untuk menjaga hubungan baik dengan saudara sesama muslim.
Ucapan terima kasih hampers Lebaran tak hanya mewakili isi hampers, tetapi juga mewakili pesan baik yang disampaikan oleh pemberi hampers. Jadi tak heran jika ucapan terima kasih hampers Lebaran menjadi salah satu topik yang dicari-cari.
Tulisan hampers Lebaran dapat diwujudkan baik dalam tulisan tangan maupun diketik rapi. Penulisan ucapan hampers Lebaran perlu mempertimbangkan pesan apa yang ingin disampaikan untuk penerima hampers. Inilah beberapa ucapan hampers lebaran 2025 yang berkesan untuk silaturahmi Lebaran.
Ucapan Hampers Lebaran 2025 yang Berkesan
Ucapan hampers Lebaran 2025 yang berkesan dan bermakna bisa menjadi inspirasi untuk dituliskan pada kartu ucapan hampers Lebaran. Berikan hampers dengan niat baik penuh cinta untuk saudara, keluarga, atau teman.
Semoga tradisi memberikan hampers lengkap dengan kartu ucapannya dapat mewakili niat baik si pemberi pada penerima. Dengan begitu, sukacita Hari Raya Idul Fitri dirasakan oleh siapa pun dengan kehangatan berbalut silaturahmi Lebaran.
Poin yang tak boleh tertinggal dalam kartu ucapan hampers Lebaran tentunya ialah ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri. Berikut daftar ucapan hampers Lebaran 2025 yang berkesan dan bermakna:
Ucapan Hampers Lebaran untuk Keluarga & Sahabat

- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H! Semoga berkah, kebahagiaan, dan cinta selalu menyertai keluarga kita.
- Mohon maaf lahir dan batin. Semoga Lebaran Idul Fitri membawa kedamaian dan kebahagiaan dalam hidup kita.
- Semoga momentum Lebaran menjadi momen penuh kasih dan kebersamaan. Selamat Hari Raya Idul Fitri!
- Hari kemenangan telah tiba! Semoga kita selalu dalam lindungan dan rahmat-Nya.
- Taqabbalallahu minna wa minkum. Semoga ibadah kita diterima dan hidup kita diberkahi. Sehat selalu dalam lindungan Allah Swt.
Ucapan Hampers Lebaran untuk Rekan Kerja & Kolega
- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah! Semoga kebahagiaan dan keberkahan selalu menyertai langkah kita.
- Perkenankan saya mengucapkan mohon maaf lahir dan batin. Semoga kerja sama kita semakin solid dan sukses. Selamat berkumpul bersama keluarga di momentum Hari Raya Idul Fitri.
- Semoga Lebaran Idul Fitri memberikan banyak kedamaian, keberkahan, dan kesuksesan untuk kita semua.
- Hari Idul Fitri menjadi momentum untuk saling memaafkan dan menyongsong hari yang lebih baik. Mohon maaf atas segenap salah dan khilaf selama ini. Semoga kita saling berkenan untuk memaafkan satu sama lain.
- Terima kasih atas kerja sama dan dedikasi yang luar biasa. Selamat Lebaran dan selamat berkumpul bersama keluarga. Semoga kedamaian dapat memberikan kebaikan untuk kita!
Ucapan Hampers Lebaran untuk Pelanggan & Klien

- Halo, Dear! Terima kasih telah menjadi bagian dari perjalanan kami. Selamat Idulfitri 1446 Hijriah, ya. Mohon maaf lahir dan batin. Semoga kita dapat senantiasa beriringan dalam kebaikan, aamiin.
- Semoga Idul Fitri membawa keberkahan bagi kita semua. Kami senang bisa menjadi bagian kebaikan untuk kamu.
- Hari Raya Idul Fitri ini semoga menjadi langkah awal yang baik untuk saling memaafkan. Mohon maaf lahir dan batin. Kami mengucapkan Selamat Idulfitri. Semoga kita terus menjalin kerja sama yang baik.
- Segenap tim kami mengucapkan Selamat Idul Fitri! Semoga sukses dan keberkahan selalu menyertai.
- Kami menghargai setiap kepercayaan yang telah diberikan. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat merayakan Idul Fitri bersama keluarga tercinta.
Ucapan Hampers Lebaran Singkat & Simpel
- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah! Mohon maaf lahir dan batin.
- Taqabbalallahu minna wa minkum. Selamat Lebaran!
- Semoga Lebaran ini membawa kebahagiaan dan kedamaian.
- Hari yang Fitri telah tiba. Mohon maaf atas segala khilaf.
- Selamat Idul Fitri! Semoga berkah selalu menyertai kita.
Ucapan Hampers Lebaran Penuh Makna
Ilustrasi bisnis hampers. FOTO/iStockphoto

- Lebaran bukan hanya tentang kemenangan, tetapi juga tentang hati yang kembali suci. Selamat Idul Fitri!
- Permohonan maaf adalah penghubung hati dan Idul Fitri adalah waktunya. Mari saling memaafkan dengan tulus. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah!
- Semoga Idul Fitri ini menjadi titik awal kehidupan yang lebih baik.
- Kita mungkin jauh secara fisik, tetapi hati kita tetap dekat di hari yang suci ini.
- Nikmati kehangatan keluarga, kebahagiaan, dan keberkahan Lebaran!
Ucapan Hampers Lebaran dengan Doa & Harapan
- Semoga Lebaran ini membawa kebahagiaan, kedamaian, dan rezeki yang melimpah.
- Semoga kita selalu diberi kesehatan, kebahagiaan, dan keberkahan setelah bulan penuh ampunan ini.
- Ya Allah, jadikanlah Lebaran ini awal dari kehidupan yang lebih baik untuk kami semua menjadi pribadi yang bertakwa.
- Semoga dosa-dosa kita diampuni dan amal kita diterima. Selamat Idul Fitri!
- Semoga setiap langkah kita ke depan penuh berkah dan rahmat dari-Nya.
Ucapan Hampers Lebaran Lucu & Unik
- Mohon maaf ya jika selama ini aku lebih banyak nyinyir daripada zikir. Mohon maaf lahir dan batin! Selamat Hari Raya bersama keluarga!
- Hari Raya tiba, jangan lupa bahagia... dan jangan lupa THR juga! Tertulis nomor rekeningku di bawah kartu ucapan ya, hehehe. Siap dinantikan kirimannya, xixixi.
- Maaf kalau sering kali iseng selama ini soalnya kamu terlalu lucu untuk gak dijailin, hehe. Pokoknya mohon maaf lahir dan batin. Setelah ini, iseng lagi boleh kan? Hehe. Diterima yaa hampersnya, semoga suka.
- Idul Fitri bukan ajang balas dendam makan, ya! Tetap jaga pola makan! Selamat Idul Fitri bareng keluarga!
- Semoga Lebaran kali ini kita bisa makan opor tanpa takut timbangan!
Ucapan Hampers Lebaran Bahasa Arab & Inggris
- Eid Mubarak! May this special day bring peace and happiness to your life.
- Taqabbalallahu minna wa minkum, shiyamana wa shiyamakum. Eid Mubarak!
- Wishing you a joyful Eid filled with blessings and prosperity.
- Kullu ‘am wa antum bi khair. Semoga setiap tahun kita selalu dalam kebaikan. Aamiin.
- May Allah accept all our prayers and grant us a wonderful year ahead. Aamiin.
Ucapan Hampers Lebaran untuk Anak-Anak
- Selamat Lebaran! Semoga semakin rajin belajar dan makin pintar, ya! Tante sayang kamu.
- Sudah hebat yaa puasanya sehari penuh. Ini Tante beri hampers unik buat Adik. Selamat Hari Raya Adik, semoga Adik tumbuh menjadi anak yang salih dan berbahagia.
- Semoga Lebaran ini penuh kebahagiaan dan banyak kue enak!
- Maaf kalau selama ini sering jahil. Semoga kejahilan Tante enggak bikin kamu menjauh dari Tante ya, hehe! Selamat Hari Raya Idul Fitri, yaa Adik!
- Selamat Idul Fitri! Jangan lupa makan ketupat dan sayang keluarga!
Ucapan Hampers Lebaran untuk Pasangan
- Selamat Idul Fitri, cinta! Semoga kita selalu bersama dalam kebahagiaan dan keberkahan.
- Mohon maaf lahir dan batin. Semoga cinta kita semakin kuat seperti ketupat dan opor!
- Bersamamu, setiap hari terasa seperti hari kemenangan. Selamat Lebaran!
- Hari ini kita saling memaafkan, dan semoga cinta kita selalu tumbuh dalam keberkahan.
- Lebaran ini lebih indah karena ada kamu di sisiku.
Ucapan Hampers Lebaran Penuh Keberkahan
- Semoga setiap langkah kita selalu diberi berkah dan rahmat-Nya.
- Semoga Idul Fitri membawa cahaya kebahagiaan ke dalam hidup kita.
- Mari kita lanjutkan semangat Ramadhan dengan hati yang bersih dan penuh syukur.
- Semoga kita terus diberikan kesempatan untuk merasakan nikmatnya Ramadhan dan Idul Fitri.
- Selamat Hari Raya, semoga segala doa dan harapan kita dikabulkan.
Ucapan Hampers Lebaran untuk Tetangga
Kartu Ucapan Hampers. foto/istockphoto

- Selamat Idul Fitri! Semoga silaturahmi kita selalu terjaga.
- Mohon maaf atas segala kesalahan, baik yang disengaja maupun tidak.
- Semoga kebahagiaan Lebaran ini selalu mengalir di lingkungan kita.
- Taqabbalallahu minna wa minkum. Terima kasih atas kebersamaan dan kebaikannya.
- Semoga kita bisa terus berbagi kebahagiaan di setiap Lebaran yang akan datang.
Ucapan Hampers Lebaran Islami
- Semoga Allah selalu melimpahkan rahmat dan berkah-Nya kepada kita.
- Ya Allah, bimbinglah kami untuk selalu berada di jalan-Mu.
- Semoga Lebaran ini membawa kita lebih dekat kepada-Nya.
- Idul Fitri menjadi momen untuk kembali kepada fitrah. Mari perbaiki diri dan terus bersyukur.
- Semoga setiap hari kita dipenuhi dengan keberkahan, seperti halnya hari yang suci ini.
Ucapan Hampers Lebaran Penuh Kasih Sayang
- Semoga cinta dan kebahagiaan selalu mengisi hari-harimu.
- Lebaran bukan hanya tentang makanan lezat, tetapi juga tentang hati yang saling mengasihi.
- Mari kita sambut hari kemenangan dengan hati yang tulus dan bahagia.
- Selamat Idul Fitri, semoga kita selalu diberi kesehatan dan kebahagiaan.
- Dengan tulus, kami mengucapkan Selamat Idul Fitri. Mohon maaf lahir dan batin.
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Nurul Azizah & Yulaika Ramadhani