Menuju konten utama

Trailer Avengers 4 Endgame: Hadirkan Sosok Superhero Ant-Man

Trailer Avengers 4: Endgame baru saja dirilis, dan memberikan sedikit bocoran tentang kehadiran Ant-Man (Paul Rudd).

Trailer Avengers 4 Endgame: Hadirkan Sosok Superhero Ant-Man
Ilustrasi. Cuplikan film Avengers: Infinity Wars. FOTO/Marvel Studios

tirto.id - Marvel Studio baru saja merilis trailer “Avengers 4: Endgame” hari ini, Jumat (7/12/2018) malam, melalui akun YouTube Official Marvel Entertaintment.

Dalam 50 menit setelah diunggah, trailer tersebut telah ditonton lebih dari 461.000 kali penayangan. Avengers dijadwalkan akan tayang di bioskop pada April 2019 mendatang.

Dilansir dari Popsugar, dalam trailer terlihat Tony Stark (Robert Downey Jr.) melayang-layang di ruang angkasa sendiri.

Ada juga Captain America (Chris Evans) yang menitikkan air mata sebelum memberi tahu Black Widow (Scarlett Johansson) bahwa “Ini adalah pertarungan hidup kita.” Namun ada hal baiknya, Ant-Man telah tiba.

Masih kuat di ingatan kita, saat Thanos (Josh Brolin) menghancurkan Avengers. Hati semua penggemar hancur saat melihat kekalahan T’Challa, Bucky, Star Lord, Nick Fury, bahkan Peter Parker.

Pada akhir “Avengers: Infinity War,” Thanos memang menang, tetapi seberapa lama dia bisa mempertahankan hal itu?

Trailer yang baru saja diunggah tersebut setidaknya memberikan sinyal bahwa “Avengers 4” siap melawan dan mengembalikan semua yang telah diambil (termasuk beberapa milik mereka sendiri).

Tidak disangkal lagi, bahwa “Avengers: Infinity War” merupakan film Marvel yang paling epik dengan menyatukan The Avengers dengan Guardians of the Galaxy dan Doctor Strange dalam upaya menghalangi Thanos memperoleh Infinity Stones.

Melihat alur cerita yang masif, membuat film pencarian Thanos dibagi menjadi dua bagian.

Film ini disutradarai oleh Joe dan Anthony Russo. Deadline menuliskan, mereka adalah saudara tandem yang memulai Marvel Studios dengan Captain America: The Winter Soldier pada tahun 2014, menambahkan Captain America: Civil War pada tahun 2016 dan kemudian meningkat dengan Infinity War pada bulan April lalu.

“Avengers 4: Endgame” menjadi salah satu film hero yang paling dinanti. Selain bisa berjumpa dengan banyak pahlawan dalam satu film, ceritanya pun mengembangkan banyak analisis dan imajinasi.

Mungkin setelah trailer pertama ini keluar, akan banyak analisis atau tebakan bagaimana akhir dari film ini bertebaran di jagat maya. Anda punya analisis tersendiri?

Baca juga artikel terkait TRAILER AVENGERS 4 atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yandri Daniel Damaledo