Menuju konten utama

TKN Sebut BTP Tak Bisa jadi Timses karena Sedang Liburan

BTP saat ini sedang di luar negeri, diperkirakan waktunya mencapai dua setengah bulan ke depan. Saat itu, pilpres 2019 sudah selesai.

TKN Sebut BTP Tak Bisa jadi Timses karena Sedang Liburan
Mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias BTP (kanan) bersama para kader PDIP saat berkunjung ke kantor DPD PDIP Provinsi Bali, Denpasar, Bali, Jumat (8/2/2019). ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/ama.

tirto.id - Ketua Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma’ruf Amin, Jusuf Kalla(JK) menganggap Basuki Tjahaja Purnama(BTP) justru menurunkan elektabilitas Jokowi-Ma’ruf apabila menjadi tim sukses.

Namun Sekretaris TKN Hasto Krisitiyanto menegaskan bahwa apa yang dimaksud JK bukanlah larangan, melainkan karena BTP memang tidak bisa menjadi anggota tim kampanye.

Hal ini terkait dengan lini masa kegiatan BTP di luar negeri dengan tim kampanye Jokowi-Ma’ruf. BTP saat ini sedang di luar negeri, diperkirakan waktunya mencapai dua setengah bulan ke depan. Saat itu, pilpres 2019 sudah selesai.

“Bukan dilarang. Pak Ahok kan ke luar negeri dua setengah bulan. Beliau di luar negeri kemudian ada agenda-agenda pribadi yang harus dijalankan,” ucap Hasto di Menteng, Jakarta, Rabu (13/2/2019).

Alasan waktu memang menjadi penghalang utama. Direktur Program TKN Aria Bima sempat mengatakan bahwa sosok Basuki Tjahaja Purnama (BTP) sengaja tidak dirangkul untuk masuk ke TKN. Aria beralasan keengganan TKN karena kampanye sudah berjalan dan tim sudah terbentuk sejak awal.

"Enggak. Enggak ada urusan Ahok dengan kampanye," ucap Aria kepada Tirto, Selasa (12/2/2019).

Wakil Ketua DPD PDIP Jawa Tengah ini menyatakan bahwa BTP cukup dengan menjadi anggota partai. Tim yang ada sekarang, menurut Aria, sudah cukup untuk mengkampanyekan Jokowi-Ma'ruf.

"Tidak akan dipakai juga. Kampanye sudah berjalan. Dan memang tidak ada agenda menempatkan BTP sebagai tim kampanye [...] Kami dari tim kampanye tidak ada menempatkan BTP di dalam program sebagai jurkam atau tim kampanye, titik," tegasnya lagi.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel

tirto.id - Politik
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Nur Hidayah Perwitasari