Menuju konten utama

Tema HUT ke-79 RI Tahun 2024, Makna dan Filosofi Logonya

Simak tema dan logo HUT ke-79 RI yang diperingati pada 17 Agustus. Tema HUT RI 2024 bertepatan dengan launching IKN dan pergantian pemerintah baru.

Tema HUT ke-79 RI Tahun 2024, Makna dan Filosofi Logonya
Sejumlah pelajar membentangkan Bendera Merah Putih dalam apel Gerakan Pembagian 10 juta Bendera Merah Putih 2024 di Lhokseumawe, Aceh, Senin (10/6/2024). ANTARA FOTO/Rahmad/nym.

tirto.id - Pemerintah Indonesia telah merilis tema HUT ke-79 RI bersamaan dengan logo dan filosofinya. Peringatan HUT kali ini bertepatan juga dengan momen penyambutan Ibu Kota Baru, yakni Ibu Kota Nusantara.

Selain itu, Hari Kemerdekaan juga bertepatan dengan pergantian era kepengurusan pemerintahan dari Presiden Jokowi menuju Prabowo Subianto.

Berkaitan dengan itu, pemerintah mengusung tema HUT RI 2024 dengan tajuk "Nusantara Baru, Indonesia Maju".

Tema yang diusung ini menggambarkan transisi yang terjadi di tahun 2024 ini, yakni perpindahan Ibu Kota Negara dan pergantian kepemimpinan bangsa.

Selain itu, tema ini juga menyimpan asa dan harapan dalam menyongsong Indonesia Emas 2045.

Makna Filosofi Logo Peringatan HUT ke-79 RI Tahun 2024

Berdasarkan informasi yang dirilis pemerintah, diketahui logo HUT RI 2024 dirancang berbentuk angka 79 berwarna merah putih.

Pada logo tersebut, terdapat elemen tiga garis masing-masing yang membentuk angka 7 dan angka 9.

Pada angka 7 yang menyerupai paruh Garuda ini menjadi lambang negara yang berisi salah satu pilar kebangsaan yakni Pancasila serta melambangkan kekuatan negara.

Kemudian pada ujung angka 7 yang menyerupai panan ke atas menyimbolkan harapan Indonesia untuk meningkatkan investasi dan ekspor dalam rangka menggerakkan perekonomian bangsa.

Selanjutnya terdapat garing yang melengkung yang menyimbolkan prinsip pembangunan yang berkelanjutan.

Sementara untuk daun hijau dari angka 9 menjadi representasi prinsip pembangunan negara yang berlandaskan ekonomi hijau, bersinergi alam, dan memperhatikan akar budaya serta identitas bangsa.

Diantara angka 7 dan 9 terdapat bentuk yang sama yang membentuk dua tangan menyatu. Garis ini melambangkan persatuan masyarakat Indonesia.

Perpaduan angka 79 yang ada pada logo tersebut melambangkan juga bahwa NKRI merupakan negara kepulauan.

Logo yang diusung ini memiliki filosofi semnagat baru yang besar dengan persatuan dan kesetaraan untuk mencapai segala tujuan.

Baca juga artikel terkait HUT RI atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Dipna Videlia Putsanra