Menuju konten utama

Apa Saja Tema Debat Capres ke-3 Pemilu 2024 Minggu 7 Januari?

Artikel ini menjelaskan tema Debat Capres Cawapres Ketiga malam ini Minggu, 7 Januari 2024 mulai pukul 19.00 WIB dan prediksi isu yang mungkin muncul.

Apa Saja Tema Debat Capres ke-3 Pemilu 2024 Minggu 7 Januari?
Ketua KPU Hasyim Asyari menyampaikan keterangan kepada wartawan terkait persiapan debat ketiga Pilpres 2024 di Kantor KPU, Jakarta, Jumat (5/1/2024). KPU menyatakan kesiapan mereka dalam menggelar debat yang bertemakan pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik, dan politik luar negeri pada Minggu (7/1) di Istora Senayan. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/Spt.

tirto.id - Debat capres ketiga Pemilu 2024 akan digelar pada Minggu 7 Januari 2024, pukul 19.00 WIB. Debat ketiga ini menjadi momen debat kedua bagi para capres yakni Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto.

Seperti diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menjadwalkan bahwa Debat Capres-Cawapres Pemilu 2024 akan digelar sebanyak lima kali.

Tiap calon presiden akan mendapatkan jatah debat sebanyak tiga kali, sedangkan calon wakil presiden sebanyak dua kali dengan waktu yang berbeda-beda.

Debat kedua telah digelar pada 22 Desember 2023 kemarin bagi 3 cawapres. Artinya, debat ketiga ini akan ditujukan bagi tiga capres.

Debat Capres-Cawapres sendiri termasuk ke dalam rangkaian kampanye Pemilu 2024. Debat juga menjadi momentum masyarakat menilai calon mana yang akan dipilih untuk Presiden-Wakil Presiden baru.

Tema Debat Capres Ketiga dan Tayang di Mana?

Debat Capres Ketiga akan digelar Minggu malam ini, 7 Januari 2024, mulai pukul 19.00 WIB di Istora Senayan, Jakarta Pusat.

KPU menetapkan durasi untuk debat ketiga ini yakni 150 menit termasuk iklan dan durasi khusus debat selama 120 menit yang terbagi ke dalam enam segmen.

Untuk moderator debat ketiga, KPU menunjuk Ariyo Ardi dan Anisha Dasuki. Keduanya adalah jurnalis dari MNC Group.

Tema besar yang diusung dalam debat ketiga capres Pemilu 2024 sendiri yakni KPU menetapkan tentang Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, dan Geopolitik.

Selain tema besar di atas, dalam debat ketiga ini diprediksi akan membahas mengenai beberapa isu yang tengah berkembang.

Beberapa isu yang diprediksi akan menjadi pembahasan malam nanti yakni seperti persoalan pengungsi Rohingya, perang Israel-Palestina, perang Rusia-Ukraina, hingga isu perbatasan Indonesia.

Masyarakat dapat menyaksikan tayangan debat capres ketiga secara daring dengan cara mengakses kanal YouTube KPU, SCTV, Indosiar, MNC TV, iNews, RCTI, GTV dan Metro TV.

Baca juga artikel terkait DEBAT CAPRES atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Politik
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Dipna Videlia Putsanra